Survei PPI, Elektabilitas Gibran Rakabuming Raka Tertinggi di Pilkada Jateng

Reporter

image-gnews
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengenakan jaket hitam berlogo Piala Dunia U-20 saat menghadiri rapat paripurna di Gedung DPRD Solo, Rabu, 29 Maret 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengenakan jaket hitam berlogo Piala Dunia U-20 saat menghadiri rapat paripurna di Gedung DPRD Solo, Rabu, 29 Maret 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Parameter Politik Indonesia (PPI) merilis survei opini publik yang menyebutkan  bahwa popularitas Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berada di posisi popularitas tertinggi dalam Pilkada Jawa Tengah, yakni mencapai 77,0 persen. 

"Segi popularitas pada 11 tokoh yang diuji, tingkat keterkenalan Gibran Rakabuming Raka tertinggi dengan angka 77,0 persen. Diikuti oleh Taj Yasin Maimoen yang mampu menyabet angka 48,3 persen," kata Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno, dalam keterangan tertulis, Kamis, 22 Juni 2023. 

Adapun popularitas mantan Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mencapai 37,9 persen. Disusul Bupati Kendal Dico Ganinduto 30,3 persen, dan Bupati Banyumas Achmad Husein berada di angka 24,6 persen. 

Sedangkan untuk skenario elektabilitas wakil gubernur, nama Taj Yasin Maimoen masih mendapat dukungan tertinggi dengan 9,6 persen, disusul Dico Ganinduto 7,1 persen dan Achmad Husein 6,7 persen.

Adi memperkirkan bahwa absennya Taj Yasin Maimoen  dalam kontestasi Pilgub Jawa Tengah, maka nama Dico Ganinduto menjadi yang paling banyak diharapkan publik."Baik mendampingi Gibran maupun Hendrar Prihadi dalam Pilkada Jateng," kata Adi. 

Dalam Pilkada Jateng, menurut Adi, nama potensial yang mengisi posisi calon gubernur adalah Gibran. Sedangkan posisi calon wakil Gubernur paling potensial, baik untuk Gibran atau Hendrar Prihadi adalah Dico Ganinduto. "Duet Gibran - Dico barang bagus untuk pilkada Jawa tengah 2024 mendatang," kata Adi. 

Adi berujar, dalam konstelasi Pilkada Jateng, duet Gibran-Dico sangat ideal. Alasannya, keduanya gabungan tokoh muda populer. "Ini barang bagus, kalau diseriusi cocok untuk duet jateng mendatang,” kata Adi.

Iklan
image-banner
Scroll Untuk Melanjutkan

Adi menuturkan, dalam survei PPI, koaborasi duet Gibran dengan Dico mencapai elektabilitas unggul dibandingkan Gibran berduet dengan yang lainnya.  "Gibran-Dico mendapat 57.9 persen," ujar Adi. 

Sedangkan duet antara Dico dengan Taj Yasin elektabilitasnya mencapai 53,9 persen. Lalu elektabilitas duet Dico dengan Hendrar Prihadi mencapai 55 persen. Adi menuturkan, dengan simulasi Pikada Jateng tidak diikuti Gibran, maka posisi potensial diraih oleh Hendrar Prihadi sebagai cagub, dan cawagubnya adalah Dico. 

"Begitu pula jika Gibran ditugaskan ikut Pilkada Jakarta, pasangan Hendrar Prihadi - Dico Ganinduto juga barang bagus untuk Pilkada Jateng 2024," ucap Adi. 

Survei opini publik ini dilakukan sejak 2 Juni sampai 11 Juni 2023, melibatkan sebanyak 800 responden yang diwawancara tatap muka. Adi menyebut PPI melakukan survei opini publik ini untuk memotret preferensi masyarakat Provinsi Jawa Tengah. "Khususnya terkait peta kekuatan figur bakal calon Gubernur maupun Wakil Gubernur Jawa Tengah tahun 2024 mendatang," ujar Adi. 

Apalagi kata Adi, Pilkada Jateng menarik perhatian karena Ganjar Pranowo tak bisa lagi mencalonkan diri.  "Pilkada Jawa Tengah menjadi satu yang paling menarik perhatian publik," ucap Adi. 

Pilihan Editor: Sambangi Gibran di Solo, Cak Imin: Saya Titip PKB

Iklan


Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ganjar Pranowo Akan Kunjungi IKN Pagi Ini

37 menit lalu

Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menerima Mandau dari Sultan Kutai Kartanegara Aji Muhammad Arifin (kanan) saat tiba di Kesultanan Kutai Kertanegara Ing Martadipura, Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Rabu, 6 Desember 2023. Foto: Istimewa
Ganjar Pranowo Akan Kunjungi IKN Pagi Ini

Ganjar Pranowo akan mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur pada Kamis pagi, 7 Desember 2023


Program Makan Siang Gratis, Jubir TKN Prabowo-Gibran Cerita Pengalaman di Amerika

1 jam lalu

Hamdan Hamedan. LinkedIn
Program Makan Siang Gratis, Jubir TKN Prabowo-Gibran Cerita Pengalaman di Amerika

Hamdan Hamedan, Juru Bicara Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menceritakan pengalamannya soal program makan siang gratis di Amerika.


Asam Folat dan Asam Sulfat, Berbeda Fungsi Kandungannya

2 jam lalu

Ilustrasi kacang-kacangan. Pixabay.com
Asam Folat dan Asam Sulfat, Berbeda Fungsi Kandungannya

Asam folat suplemen bersumber dari makanan bergizi. Asam sulfat untuk pembuatan pupuk, pewarna, bahan peledak, dan deterjen


Prabowo-Gibran Janji Batasi Tenaga Kerja Asing: Akan Bentuk Satgas Pengawasan

2 jam lalu

Pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka saat menghadiri rakornas Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bersama Tim Kampanye Daerah (TKD) seluruh Indonesia di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat, 1 Desember 2023. Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) perdana TKN dengan TKD seluruh Indonesia tersebut membahas langkah - langkah kedepan untuk memenangkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Prabowo-Gibran Janji Batasi Tenaga Kerja Asing: Akan Bentuk Satgas Pengawasan

Pasangan calon presiden dan wakil presiden, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berjanji akan batasi tenaga kerja asing. Bentuk Satgas pengawasan.


KPU Tetapkan Tema Pendidikan dan Teknologi di Debat Terakhir Capres 4 Februari

2 jam lalu

Pasangan capres dan cawapres Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka, dan Ganjar Pranowo - Mahfud MD saat Pengundian dan Penetapan nomor urut Capres dan Cawapres di kantor KPU, Jakarta, Selasa, 14 November 2023. KPU menetapkan nomor urut pasangan capres - cawapres pada Pemilu 2024 yaitu Anies Bawedan dan Muhaimin Iskandar nomor urut 01, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka nomor urut 02, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD nomor urut 03. TEMPO/M Taufan Rengganis
KPU Tetapkan Tema Pendidikan dan Teknologi di Debat Terakhir Capres 4 Februari

Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan tema debat capres-cawapres dalam Pilpres 2024.


Debat Capres-Cawapres, Gibran Tegaskan Hanya Mau Datang ke Debat Resmi KPU RI

2 jam lalu

Calon wakil Presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka bersama istrinya, Selvi Ananda membagikan susu saat blusukan di Pasar Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Minggu, 3 Desember 2023. Dalam blusukan tersebut Gibran yang ditemani Selvi membagikan susu kepada masyarakat yang juga menjadi program mereka serta menyapa para pedadang dan pengunjung pasar. TEMPO/M Taufan Rengganis
Debat Capres-Cawapres, Gibran Tegaskan Hanya Mau Datang ke Debat Resmi KPU RI

Cawapres Gibran Rakabuming Raka buka suara soal ketidakhadirannya dalam undangan debat capres-cawapres di luar yang digelar KPU RI.


Pilpres 2024: Catat Janji Ganjar-Mahfud Sepekan Kampanye, Izin Mendirikan Rumah Ibadah hingga Gunakan Aspal Buton

3 jam lalu

Pilpres 2024: Catat Janji Ganjar-Mahfud Sepekan Kampanye, Izin Mendirikan Rumah Ibadah hingga Gunakan Aspal Buton

Sepekan kampanye Pilpres 2024, Ganjar-Mahfud berikan janji-janji: solusi izin dirikan rumah ibadah, gunakan aspal Buton, sejahterakan guru ngaji.


Soal Gibran di CFD Jakarta: Heru Budi Sebut Tak Monitoring, Bawaslu Singgung Pergub

12 jam lalu

Calon wakil Presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka berbincang dengan pedagang saat blusukan di Pasar Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Minggu, 3 Desember 2023. Dalam blusukan tersebut Gibran yang ditemani Selvi membagikan susu kepada masyarakat yang juga menjadi program mereka serta menyapa para pedadang dan pengunjung pasar. TEMPO/M Taufan Rengganis
Soal Gibran di CFD Jakarta: Heru Budi Sebut Tak Monitoring, Bawaslu Singgung Pergub

Heru Budi mengatakan masih tidur saat Gibran ambil momen di CFD Jakarta, Minggu pagi 3 Desember 2023 lalu


Gibran Bagi-bagi Susu di CFD, Bawaslu DKI akan Panggil Semua Pihak yang Terlibat

14 jam lalu

Calon wakil Presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka bersama istrinya, Selvi Ananda membagikan susu saat blusukan di Pasar Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Minggu, 3 Desember 2023. Dalam blusukan tersebut Gibran yang ditemani Selvi membagikan susu kepada masyarakat yang juga menjadi program mereka serta menyapa para pedadang dan pengunjung pasar. TEMPO/M Taufan Rengganis
Gibran Bagi-bagi Susu di CFD, Bawaslu DKI akan Panggil Semua Pihak yang Terlibat

Tidak ada pemberitahuan soal kegiatan yang dilakukan cawapres Gibran di CFD kepada Bawaslu Jakarta Pusat.


Ramai Gara-gara Gibran, Ini Bahaya Asam Sulfat bagi Manusia

14 jam lalu

Asam sulfat dan Asam Folat. Shutterstock
Ramai Gara-gara Gibran, Ini Bahaya Asam Sulfat bagi Manusia

Asam sulfat justru berbahaya karena dapat menyebabkan kanker atau bersifat karsinogenik