Golkar Berencana Umumkan Bacawagub di Pilgub Jabar Besok, 5 Nama Dipertimbangkan

Reporter

Antara

Editor

Sapto Yunus

Sabtu, 17 Agustus 2024 18:49 WIB

Ketua DPP Partai Golkar Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Jawa Barat MQ Iswara memberikan keterangan di Ruang Fraksi Golkar DPRD Jabar. ANTARA/Ricky Prayoga

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Jawa Barat, MQ Iswara, memastikan partainya akan mengumumkan bakal calon wakil gubernur di pemilihan gubernur atau Pilgub Jabar pada akhir pekan ini.

Dia mengatakan pengumuman bakal calon pendamping Dedi Mulyadi itu akan dilaksanakan paling lambat pada Ahad, 18 Agustus 2024 atau sebelum Musyawarah Nasional (Munas) Golkar pada 20 Agustus nanti.

“Rata-rata tanggal 15, 16 atau 18 Agustus 2024. Insyaallah sebelum munas sudah dibahas, sudah bisa diputuskan. Kalau belum, nanti akan diputuskan oleh ketua definitif," ujar Iswara dalam keterangannya di Bandung, Jumat.

Berdasarkan data yang dia miliki, ada lima nama yang sedang dipertimbangkan oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Jabar untuk menjadi pendamping Dedi. Salah satunya, istri mantan Gubernur Jabar periode 2018-2023 Ridwan Kamil, yaitu Atalia Praratya.

“Per hari ini masih ada beberapa nama seperti Atalia Praratya, Ade Ginanjar, Dadang Naser, kemudian ada tambahan nama Pak Erwan Setiawan. Wakil Bupati Sumedang itu juga masuk bursa dan kalau ada nama saya di situ," ujarnya.

Disinggung soal Jusuf Hamka, Iswara tidak menampik yang bersangkutan sempat muncul sebagai kandidat kuat bakal calon Gubernur Jabar. Namun Jusuf Hamka mengikuti jejak Airlangga Hartarto yang mundur sebagai ketua umum Golkar.

"Ya, Pak Jusuf Hamka nama yang belakangan muncul di bursa cawagub Jabar dan pada hari pertama beliau bersosialisasi dan mendapat informasi kalau Pak Airlangga mundur. Dan kita ketahui Pak Jusuf Hamka cukup dekat dengan Pak Airlangga, mungkin karena kedekatan itu, beliau mundur," katanya.

Selain pendamping Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar, Iswara mengatakan DPD Golkar baru mengeluarkan 22 rekomendasi untuk bakal calon gubernur dan wakil gubernur serta 314 rekomendasi untuk bakal calon bupati/wali kota dan bakal calon wakil bupati/wali kota.

“Terkait rekomendasi yang sudah keluar, alhamdulillah kemarin sudah ada pernyataan resmi dari plt ketua umum Golkar dan hari ini pun kami dipanggil plt dan insyaallah rekomendasi yang sudah keluar untuk kepala daerah dari Golkar tidak berubah," katanya.

Pilihan editor: Bahlil Lahadalia dan Isu akan Jadi Calon Tunggal Ketua Umum Golkar

Berita terkait

Saat KPU Jabar Berharap Tak Ada Isu SARA dan Politisasi Agama pada Pilkada 2024

7 jam lalu

Saat KPU Jabar Berharap Tak Ada Isu SARA dan Politisasi Agama pada Pilkada 2024

KPU berharap tidak ada isu-isu yang mendiskriminasi ciptaan Tuhan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Bisnis-bisnis Anindya Bakrie, Ketua Umum Kadin Indonesia Versi Munaslub

17 jam lalu

Bisnis-bisnis Anindya Bakrie, Ketua Umum Kadin Indonesia Versi Munaslub

Anindya Bakrie Ketua Umum Kadin Indonesia versi Munaslub yang menggeser Arsjad Rasjid. Apa saja bisnis-bisnisnya?

Baca Selengkapnya

Terpopuler dalam Survei Pilgub Jabar, Begini Respons Dedi Mulyadi

1 hari lalu

Terpopuler dalam Survei Pilgub Jabar, Begini Respons Dedi Mulyadi

Dedi Mulyadi akan terus menyapa masyarakat Jabar untuk mempertahankan posisi surveinya.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Kabinet Prabowo: Jumlah Menteri hingga Tanggapan Berbagai Partai

1 hari lalu

Serba-serbi Kabinet Prabowo: Jumlah Menteri hingga Tanggapan Berbagai Partai

Isu mengenai susunan menteri dalam kabinet presiden terpilih Prabowo Subianto terus menjadi sorotan

Baca Selengkapnya

Riza Patria Ketua Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono, Ini Alasannya Mundur dari Pilkada Tangsel?

3 hari lalu

Riza Patria Ketua Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono, Ini Alasannya Mundur dari Pilkada Tangsel?

Ahmad Riza Patria dipastikan oleh Ridwan Kamil menjadi Ketua Tim Kampanye Ridwan Kamil-Suswono dalam Pilkada Jakarta 2024. Lantas, bagaimana profilnya?

Baca Selengkapnya

Alasan Kosgoro Sebut Sejumlah Kadernya Siap Ditunjuk Jadi Menteri Prabowo

3 hari lalu

Alasan Kosgoro Sebut Sejumlah Kadernya Siap Ditunjuk Jadi Menteri Prabowo

Kosgoro menyerahkan sepenuhnya nomenklatur maupun jumlah kementerian kepada Prabowo.

Baca Selengkapnya

Legislator Golkar Sebut Syarat Calon Menlu di Pemerintahan Prabowo, Apa Saja?

3 hari lalu

Legislator Golkar Sebut Syarat Calon Menlu di Pemerintahan Prabowo, Apa Saja?

Legislator Golkar Dave Laksono yakin Prabowo akan memilih sosok terbaik untuk menjadi Menlu.

Baca Selengkapnya

Catatan Legislator Golkar buat Pemerintahan Prabowo Tentang Kementerian Komunikasi

3 hari lalu

Catatan Legislator Golkar buat Pemerintahan Prabowo Tentang Kementerian Komunikasi

Politikus Golkar meminta permasalahan di Kementerian Komunikasi menjadi catatan pemerintahan Prabowo mendatang. Peretasan PDNS dan maraknya judi onlin

Baca Selengkapnya

Reaksi PKB dan Golkar Soal Wacana Penambahan Jumlah Kementerian di Kabinet Prabowo

4 hari lalu

Reaksi PKB dan Golkar Soal Wacana Penambahan Jumlah Kementerian di Kabinet Prabowo

Golkar menyatakan penambahan jumlah di kabinet Prabowo mendatang tak akan menjadi masalah jika sesuai dengan kebutuhan.

Baca Selengkapnya

Golkar Yakini Penambahan Kementerian Tak akan Sebabkan Pembengkakan Anggaran

4 hari lalu

Golkar Yakini Penambahan Kementerian Tak akan Sebabkan Pembengkakan Anggaran

Dave Laksono, meyakini kemungkinan presiden menambah jumlah kementerian dengan adanya revisi UU Kementerian Negara, tidak akan membebani APBN

Baca Selengkapnya