Ketika Raja Dangdut Rhoma Irama Dukung Lazadha di Pilkada Lombok Barat

Reporter

Antara

Editor

Sapto Yunus

Minggu, 11 Agustus 2024 06:48 WIB

Rhoma Irama tampil menyanyikan lagu Butter dari BTS di acara ulang tahun Indosiar, Rabu, 11 Januari 2023. Foto: YouTube Indosiar

TEMPO.CO, Jakarta - Raja Dangdut Rhoma Irama mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB), Lalu Ahmad Zaini dan Nurul Adha (Lazadha) di pemilihan kepala daerah atau Pilkada 2024. Dukungan Rhoma itu disampaikan saat konferensi pers bersama Lazadha di Kota Mataram pada Sabtu, 10 Agustus 2024.

Rhoma mengatakan, dalam setiap memilih pemimpin, baik di tingkat daerah sampai ke tingkat nasional, orientasinya adalah karena Lillahi Ta'ala bukan karena pragmatis.

“Orientasinya adalah bagaimana kita memilih pemimpin atau merekomendasikan seorang pemimpin di daerah atau republik ini sesuai kriteria yang digariskan Allah dan rasul-Nya. Ini yang saya lakukan dimulai dari 1977 sampai sekarang," ujar Rhoma.

Artinya, kata dia, dukungannya kepada pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Lombok Barat itu di Pilkada 2024 bukan karena uang atau pragmatisme, melainkan karena dia yakin terhadap pasangan itu.

"Memang kalah menang itu prerogatif Allah SWT. Yang akan dinilai oleh kita di dalam melaksanakan pemilu itu prosesnya dan niat menang. Tentu menang adalah harapan atau cita-cita semua calon, tetapi untuk mencapai kemenangan itu ada dua syaratnya, yakni perjuangan dan doa, setelahnya kita tawakal kepada Allah," ucapnya.

Pendiri grup musik dangdut Soneta Group itu juga melihat kedua calon pemimpin Lombok Barat tersebut adalah pasangan yang sangat serasi. Di mana Lalu Ahmad Zaini seorang birokrat dan Nurul Adha seorang politikus perempuan yang lahir dari kalangan pesantren sehingga kombinasi antara keduanya bisa saling melengkapi.

"Jadi ini salah satu pasangan harmoni dalam mewujudkan kemajuan daerah yang maju dan religius yang sesuai dengan dasar negara kita, yakni Pancasila," katanya.

Tanggapan Lalu Ahmad Zaini

Adapun Lalu Ahmad Zaini mengatakan dukungan Rhoma Irama itu menjadi energi baru dalam perjuangannya merebut hati dan membawa perubahan bagi masyarakat di Kabupaten Lombok Barat.

"Jadi komitmen kami itu bagaimana membawa kesejahteraan bagi masyarakat Kabupaten Lombok Barat dengan jargon Sejahtera dari Desa akan betul kita wujudkan," katanya.

Rhoma hadir dalam rangka deklarasi pasangan Lazadha yang digelar di Lapangan Umum Kediri, Lombok Barat pada Ahad, 11 Agustus 2024. Pasangan ini diusung oleh tiga partai politik, yakni Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Amanat Nasional (PAN).

Pasangan ini sudah mengantongi 14 kursi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lombok Barat. Artinya, pasangan ini sudah memenuhi syarat maju di Pilkada Lombok Barat pada 27 November 2024.

Pilihan editor: Respons Hasto PDIP Soal Pertemuan Cak Imin dan Prabowo

Berita terkait

Bidik Kemenangan di 60 Persen Wilayah Pilkada 2024, PKS Lakukan Ini

6 jam lalu

Bidik Kemenangan di 60 Persen Wilayah Pilkada 2024, PKS Lakukan Ini

PKS mengonsolidasikan seluruh sumber daya partai untuk memenangi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan Pemprov NTB Enggan Bayar Hosting Fee MotoGP Mandalika 2024

8 jam lalu

Alasan Pemprov NTB Enggan Bayar Hosting Fee MotoGP Mandalika 2024

Pemprov NTB masih menolak untuk membayar hosting fee MotoGP Mandalika 2024 sebesar Rp231 miliar. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Profil Annisa Suci Ramadhani, Calon Tunggal Bupati Dharmasraya Lawan Kotak Kosong

9 jam lalu

Profil Annisa Suci Ramadhani, Calon Tunggal Bupati Dharmasraya Lawan Kotak Kosong

Annisa Suci Ramadhani usia 34 tahun merupakan calon tunggal Bupati Dharmasraya Sumbar, melawan kotak kosong.

Baca Selengkapnya

PKB Rekrut Anak Muda Jadi Pengurus, Akademisi Sebut Bentuk Kepedulian kepada Gen Z

15 jam lalu

PKB Rekrut Anak Muda Jadi Pengurus, Akademisi Sebut Bentuk Kepedulian kepada Gen Z

Cak Imin mengatakan PKB merekrut anak muda untuk mendukung regenerasi di partainya.

Baca Selengkapnya

Ragam Respons ihwal PKB Rekrut Kaum Muda Jadi Pengurus, Ada Ais dan Gielbran

16 jam lalu

Ragam Respons ihwal PKB Rekrut Kaum Muda Jadi Pengurus, Ada Ais dan Gielbran

Ais Shafiyah Asfar ditunjuk sebagai Ketua Harian PKB dan Gielbran M. Noor sebagai Wakil Ketua Harian. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan Jadi Ketua Badan Pemenangan Rudy-Jaro Ade

16 jam lalu

Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan Jadi Ketua Badan Pemenangan Rudy-Jaro Ade

Mantan Bupati Bogor Iwan Setiawan mengatakan, mayoritas susunan badan pemenangan yang telah disahkan didominasi dari kalangan partai politik.

Baca Selengkapnya

Cerita Gielbran dari Ketua BEM UGM Jadi Wakil Ketua Harian PKB

17 jam lalu

Cerita Gielbran dari Ketua BEM UGM Jadi Wakil Ketua Harian PKB

Kisah Gielbran dari Ketua BEM UGM menjadi Wakil Ketua Harian PKB.

Baca Selengkapnya

Bos Lion Air Rusdi Kirana Jadi Waketum PKB 2024-2029

18 jam lalu

Bos Lion Air Rusdi Kirana Jadi Waketum PKB 2024-2029

Bos maskapai Lion Air Rusdi Kirana masuk pengurus PKB periode 2024-2029 sebagai Waketum. Ada tujuh orang menjabat sebagai Waketum.

Baca Selengkapnya

Profil Ais Shafiyah Asfar, Politikus Muda yang Jadi Ketua Harian PKB

1 hari lalu

Profil Ais Shafiyah Asfar, Politikus Muda yang Jadi Ketua Harian PKB

Berikut ini profil Ais Shafiyah Asfar yang dipilih sebagai Ketua Harian PKB. Ais diketahui masih berumur 23 tahun dan kandidat doktor di Unair.

Baca Selengkapnya

Susunan Lengkap Pengurus PKB 2024-2029

1 hari lalu

Susunan Lengkap Pengurus PKB 2024-2029

Bos maskapai Lion Air Rusdi Kirana masuk pengurus PKB. Ada tujuh orang menjabat wakil ketua umum.

Baca Selengkapnya