Kasak-kusuk Menang Satu Putaran Pilpres 2024: Kilas Balik Pemilihan Presiden 2004 Dua Putaran

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY dengan petinggi PKS di Hotel Gran Melia, Jakarta, Senin malam, 30 Juli 2018.
Pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY dengan petinggi PKS di Hotel Gran Melia, Jakarta, Senin malam, 30 Juli 2018.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Salah satu hari bersejarah bagi demokrasi di Indonesia adalah pada 20 September 2004,yaitu ketika berlangsungnya putaran kedua Pemilihan Presiden 2004. Pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) yang berpartisipasi adalah Megawati Soekarnoputri - Hasyim Muzadi, dan pasangan Capres dan Cawapres Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) - Muhammad Jusuf Kalla.

Sebelumnya, pada tanggal 5 Juli 2004, telah diadakan putaran pertama Pemilihan Presiden atau Pilpres 2004, yang diikuti oleh lima pasangan calon. Jumlah pemilih terdaftar mencapai 153.320.544 orang, dan sebanyak 122.293.844 orang atau 79,76 persen dari total tersebut menggunakan hak pilihnya. Lebih dari 20 persen sisanya memilih golongan putih atau golput.

Dari total suara yang sah, yaitu sebanyak 119.656.868 suara atau 97,84 persen, Pasangan Wiranto dan Salahuddin Wahid (nomor urut 1) memperoleh 26.286.788 suara (22,15 persen), sementara Pasangan Megawati Soekarnoputri dan Hasyim Muzadi (nomor urut 2) mendapatkan 31.569.104 suara (26,61 persen).

Di sisi lain, Pasangan Amien Rais dan Siswono Yudo Husodo (nomor urut 3) meraih 17.392.931 suara (14,66 persen), Pasangan Susilo Bambang Yudhoyono dan Muhammad Jusuf Kalla (nomor urut 4) memperoleh 39.838.184 suara (33,57 persen), dan Pasangan Hamzah Haz dan Agum Gumelar (nomor urut 5) mendapatkan 3.569.861 suara (3,01 persen).

Karena tak ada pasangan yang mencapai lebih dari 50 persen suara, dilangsungkan putaran kedua Pilpres 2004 pada 20 September 2004. Pada putaran kedua ini, dua pasangan calon dengan perolehan suara tertinggi dari putaran pertama bersaing, yaitu Pasangan Susilo Bambang Yudhoyono - Muhammad Jusuf Kalla dan Pasangan Megawati Soekarnoputri - Hasyim Muzadi.

Iklan
image-banner
Scroll Untuk Melanjutkan

Mengutip buku Kilas Balik Pemilihan Presiden 2004, Megawati Soekarnoputri dan Hasyim Muzadi yang didukung oleh PDIP, Golkar, PPP, PBR, PDS, PKPB, dan PNIM, berhadapan dengan Susilo Bambang Yudhoyono dan Jusuf Kalla, yang mendapat dukungan dari Demokrat, PKB, PKS, PAN, PBB, dan PKPI.

Hasil Pilpres yang diumumkan pada 4 Oktober 2004 menunjukkan partisipasi 77,44 persen dari 150.644.184 pemilih terdaftar. Dari total suara sah sebanyak 114.257.054 suara atau 97,94 persen, Pasangan Megawati-Hasyim memperoleh 44.990.704 suara (39,38 persen), sementara Pasangan Susilo Bambang Yudhoyono - Jusuf Kalla meraih 69.266.350 suara (60,62 persen).

Berdasarkan hasil tersebut, pasangan Susilo Bambang Yudhoyono dan Muhammad Jusuf Kalla ditetapkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia terpilih. Pelantikan mereka dilakukan pada 20 Oktober 2004 dalam Sidang Paripurna Majelis Permusyawaratan Rakyat. Pada malam pelantikan, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengumumkan anggota kabinet yang baru, membentuk Kabinet Indonesia Bersatu.

KILAS BALIK PEMILIHAN PRESIDEN 2004 | KPU
Pilihan editor: Anies Baswedan dan JK Sarapan Bersama:  Santap Nasi Kuning dan Coto Makassar

Iklan


Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prabowo Sebut Dimenangkan Efek Jokowi dalam Pilpres 2024

20 jam lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto saat menghadiri rapat koordinasi nasional (rakornas) pilkada Partai Amanat Nasional (PAN) di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, Kamis, 9 Mei 2024. Dalam sambutannya, Prabowo memuji kesetiaan PAN atas dukungannya. Setidaknya PAN sudah mendukung Prabowo selama 15 tahun. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Prabowo Sebut Dimenangkan Efek Jokowi dalam Pilpres 2024

Prabowo juga mengatakan dia dan Jokowi punya komitmen yang sama membawa perbaikan khususnya bagi masyarakat miskin.


5 Fakta Dharma Pongrekun-Kun Wardana Serahkan Syarat Dukungan Pilkada DKI

21 jam lalu

Bakal pasangan calon independen atau perseorangan Dharma Pongrekun dan Kun Wardana mengantarkan syarat dukungan maju di Pilgub DKI pada Ahad malam, 12 Mei 2024. ANTARA/Mario Sofia Nasution
5 Fakta Dharma Pongrekun-Kun Wardana Serahkan Syarat Dukungan Pilkada DKI

Dharma Pongrekun-Kun Wardana resmi menyerahkan berkas dukungan sebagai bakal paslon di Pilkada Jakarta 2024 lewat jalur independen.


Reaksi Internal KIM Soal Peringatan Prabowo agar Pihak yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu

1 hari lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto saat menghadiri rapat koordinasi nasional (rakornas) pilkada Partai Amanat Nasional (PAN) di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, Kamis, 9 Mei 2024. Dalam sambutannya, Prabowo memuji kesetiaan PAN atas dukungannya. Setidaknya PAN sudah mendukung Prabowo selama 15 tahun. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Reaksi Internal KIM Soal Peringatan Prabowo agar Pihak yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu

Zulhas menceritakan bagaimana Prabowo bersama tim dan koalisinya secara gigih bertarung dalam Pilpres 2024.


Cak Imin Khawatir Kecurangan Pilpres Bakal Terulang di Pilkada 2024

2 hari lalu

Ketua Umum Partai Kebangkitan Nasional (PKB) Muhaimin Iskandar saat Taaruf politik calon kepala daerah di Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Kamis, 2 Mei 2024. Kegiatan tersebut untuk menjaring calon-calon kepala daerah yang akan diusung PKB pada Pilkada 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Cak Imin Khawatir Kecurangan Pilpres Bakal Terulang di Pilkada 2024

Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, mengaku khawatir segala bentuk kecurangan yang terjadi pada Pilpres 2024 bakal terulang pada Pilkada mendatang.


Prabowo Sesumbar Sejahterakan Indonesia dalam 4 Tahun, Ini Catatan Janjinya Saat Kampanye Pilpres 2024

2 hari lalu

Calon Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto berjoget saat debat capres perdana di KPU RI, Jakarta, Selasa, 12 Desember 2023. Tema yang diusung pada Debat Capres 2024 pertama adalah Hukum, HAM, Pemerintahan, Pemberantasan Korupsi, dan Penguatan Demokrasi. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Prabowo Sesumbar Sejahterakan Indonesia dalam 4 Tahun, Ini Catatan Janjinya Saat Kampanye Pilpres 2024

Prabowo mengatakan dirinya hanya butuh 3-4 tahun untuk menyejahterakan Indonesia. Ini janji Prabowo-Gibran saat kampanye pilpres 2024.


Respons Senada PKS dan Ganjar soal Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu

2 hari lalu

Politikus PKS Mardani Ali Sera di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (14/3/2024). ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi.
Respons Senada PKS dan Ganjar soal Prabowo Minta Pemerintahannya Tak Diganggu

Politikus PKS Mardani Ali Sera mengingatkan Prabowo mengenai fungsi kontrol yang harus tetap dilakukan dalam pemerintahannya.


Prabowo Bertekad Tak Akan Tinggalkan Masyarakat Aceh dan Sumbar, Kenapa?

3 hari lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto saat menghadiri rapat koordinasi nasional (rakornas) pilkada Partai Amanat Nasional (PAN) di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, Kamis, 9 Mei 2024. Dalam sambutannya, Prabowo memuji kesetiaan PAN atas dukungannya. Setidaknya PAN sudah mendukung Prabowo selama 15 tahun. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Prabowo Bertekad Tak Akan Tinggalkan Masyarakat Aceh dan Sumbar, Kenapa?

Prabowo bertekad untuk menyejahterakan seluruh rakyat Indonesia, termasuk masyarakat di Aceh dan Sumbar.


6 Poin Pidato Prabowo di Rakornas PAN: Dari Mahar hingga Jangan Ganggu Bila Tak Mau Kerja Sama

3 hari lalu

Prabowo Subianto bersama sejumlah petinggi Partai Amanat Nasional (PAN), di antaranya Ketua Umum Zulkifli Hasan, Sekretaris Jenderal Eddy Soeparno, hingga Ketua Majelis Pertimbangan Hatta Rajasa, dalam Rakornas di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan pada Kamis, 28 Mei 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
6 Poin Pidato Prabowo di Rakornas PAN: Dari Mahar hingga Jangan Ganggu Bila Tak Mau Kerja Sama

Presiden terpilih RI Prabowo Subianto memberikan pidato sambutannya di Rakornas Partai Amanat Nasional (PAN). Berikut 6 poin pidato Prabowo.


Kala Prabowo dan Zulkifli Hasan Saling Ungkit soal Kesetiaan Gerindra dan PAN

3 hari lalu

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan memberi kata sambutan pada Workshop dan Rakornas PAN Pemenangan Pilkada 2024 di Jakarta, Kamis (9/5/2024) malam. (ANTARA/Fath Putra Mulya)
Kala Prabowo dan Zulkifli Hasan Saling Ungkit soal Kesetiaan Gerindra dan PAN

Prabowo memuji kesetiaan PAN yang telah mendukungnya sejak Pilpres 2014. Begitu pula Zulhas memuji Prabowo dan Gerindra.


Hadir di Rakornas PAN, Prabowo Sindir Partai yang Minta Mahar tapi Tak Setia

3 hari lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menggelar acara Halal Bihalal bersama 1.000 pegawai Kemhan di Gedung Kementerian Pertahanan, Jakarta, Senin, 6 Mei 2024. Tim Media Prabowo
Hadir di Rakornas PAN, Prabowo Sindir Partai yang Minta Mahar tapi Tak Setia

Prabowo memuji kesetiaan PAN mendukungnya sejak Pilpres 2014.