Unjuk Rasa UU Cipta Kerja Berujung Ricuh

Jumat, 9 Oktober 2020 19:00 WIB

Iklan
image-banner

Unjuk rasa yang menolak UU Cipta Kerja berakhir ricuh karena pembubaran paksa oleh aparat keamanan. Tak cuma di Jakarta, tapi juga di berbagai daerah.

Gelombang pe­­nolakan atas UU Cipta Kerja membesar dan meluas ke pelbagai daerah. Pada Rabu, 8 Oktober 2020, kalang­an buruh, mahasiswa, dan masyarakat sipil lainnya bergerak menuntut pemba­talan omnibus law yang disahkan lewat pembahas­an kilat dan tertutup oleh Dewan Perwakilan Rakyat pada Senin sebelumnya. Di pelbagai daerah, kerusuhan terjadi setelah aparat keamanan membubarkan paksa pengunjuk rasa.