Sejak Kapan Quick Count Digunakan di Indonesia?

Reporter

Yolanda Agne

Editor

Bram Setiawan

Kamis, 15 Februari 2024 11:44 WIB

Ilustrasi pemilu. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah pemungutan suara Pemilu 2024 dilakukan hitung cepat atau quick count. Tujuan quick count untuk mengurangi kecurangan selama proses pemilihan di tempat pemungutan suara atau TPS.

Tentang Quick Count

Di Indonesia, quick count sudah dimulai pada 1997. Dikutip dari dari laporan jurnal, Fenomena “Quick Count” Mewarnai Pemilu 2004, kala itu beberapa lembaga swadaya masyarakat melakukannya dan yang berfokus LP3ES dalam melaksanakan penghitungan cepat di wilayah Jakarta.

Setelah pelaksanaan pemilu di DKI, LP3ES memprediksi secara akurat perolehan suara di wilayah tersebut dan hasilnya tidah jauh dari penghitungan yang dilakukan oleh Lembaga Pemilihan Umum. Tetapi, karena pertimbangan keamanan dan politik saat itu, hasil quick count tersebut tidak diumumkan kepada masyarakat.

Advertising
Advertising

Pada pemilu 1999, LP3ES juga melakukan penghitungan cepat di seluruh wilayah Jawa dan Nusa Tenggara Barat atau NTB. Lembaga tersebut memprediksi urutan perolehan suara untuk masing-masing partai dengan presentsenya. Ini pijakan dasar pelaksanaan quick count untuk pemilu 2004 untuk pemilihan anggota legislatif dan pemilihan presiden.

Cara Kerja Quick Count

Lembaga survei atau kelompok masyarakat sipil yang melakukan quick count akan memilih sejumlah TPS secara acak untuk dijadikan sampel. Sampel tersebut biasanya mencakup berbagai jenis wilayah, perkotaan maupun perdesaan, serta wilayah yang dianggap mewakili pola suara secara keseluruhan.

Petugas quick count akan mengumpulkan data suara dari TPS yang menjadi sampel. Data ini biasanya mencakup jumlah suara yang diperoleh oleh setiap kandidat dan jumlah suara sah keseluruhan.

Data yang telah terkumpul akan dianalisis menggunakan metode statistik untuk memperkirakan hasil keseluruhan. Analisis ini mencakup penghitungan persentase suara yang diperoleh oleh masing-masing kandidat dan proyeksi pemenangnya.

Setelah proses analisis selesai, lembaga survei akan mengumumkan hasil quick count kepada publik. Hasil ini biasanya perkiraan persentase suara yang didapat oleh setiap kandidat dan proyeksi pemenangnya.

YOLANDA AGNE | ANGELINA TIARA PUSPITALOVA

Pilihan Editor: IHSG Menguat ke Level 7.337,63 Usai Pemilu, Analis: Pasar Respons Positif Hasil Quick Count

Berita terkait

Penjelasan KPU soal Caleg Terpilih Pemilu 2024 Tak Wajib Mundur Jika Maju Pilkada

21 jam lalu

Penjelasan KPU soal Caleg Terpilih Pemilu 2024 Tak Wajib Mundur Jika Maju Pilkada

Ketua KPU Hasyim Asy'ari menjelaskan mengenai caleg terpilih Pemilu 2024 yang ingin ikut Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Soroti Potensi Masalah Sirekap di Pilkada, Ini Sederet Polekmiknya

2 hari lalu

Hakim MK Soroti Potensi Masalah Sirekap di Pilkada, Ini Sederet Polekmiknya

Hakim MK Arief Hidayat mewanti-wanti KPU soal permasalahan Sirekap di pilkada 2024. Arief mencontohkan Sirekap juga sempat menjadi polemik dalam sengketa pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

MK Bacakan Putusan Dismissal Sengketa Pileg pada 21-22 Mei

2 hari lalu

MK Bacakan Putusan Dismissal Sengketa Pileg pada 21-22 Mei

MK akan memberi tahu kelengkapan tambahan yang dibutuhkan dari pemohon jika perkara mereka lanjut ke pembuktian berikutnya setelah dismissal.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md: Pilpres 2024 Secara Hukum Sudah Selesai, tapi Secara Politik Belum

2 hari lalu

Mahfud Md: Pilpres 2024 Secara Hukum Sudah Selesai, tapi Secara Politik Belum

Mahfud Md mengatakan Pilpres 2024 secara hukum konstitusi sudah selesai, tapi secara politik belum karena masih banyak yang bisa dilakukan.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md: Pola Kecurangan Pemilu Sudah Berubah, Kini Kembali Melibatkan Negara

3 hari lalu

Mahfud Md: Pola Kecurangan Pemilu Sudah Berubah, Kini Kembali Melibatkan Negara

Mahfud Md menyebut curangan pemilu saat ini bentuknya mirip dengan pemilu yang belangsung era Orde Baru, karena pemenang telah ditentukan.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta PDIP Ajukan Gugatan KPU ke PTUN

3 hari lalu

Fakta-fakta PDIP Ajukan Gugatan KPU ke PTUN

PDIP mengajukan gugatan ke PTUN karena menganggap KPU melakukan perbuatan melawan hukum.

Baca Selengkapnya

Konfirmasi Pemecatan 13 PPD di Papua Tengah, KPU: Kinerja Mereka Parah

3 hari lalu

Konfirmasi Pemecatan 13 PPD di Papua Tengah, KPU: Kinerja Mereka Parah

Idham menjelaskan bahwa KPU Papua Tengah sudah pernah diminta klarifikasi mengenai keterlambatan rekapitulasi suara di Kabupaten Puncak.

Baca Selengkapnya

Anggota Bawaslu Intan Jaya Cerita Penyanderaan KKB Berdampak Pemilu Ditunda

4 hari lalu

Anggota Bawaslu Intan Jaya Cerita Penyanderaan KKB Berdampak Pemilu Ditunda

Cerita pengalaman Bawaslu Intan Jaya disandera Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dan harus bayar tebusan agar bebas

Baca Selengkapnya

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

7 hari lalu

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

Komisi II DPR juga akan mengonfirmasi isu yang menerpa Ketua KPU Hasyim Asy'ari.

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

7 hari lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya