Prabowo Minta Dilakukan Visum untuk Petugas Pemilu yang Meninggal

Rabu, 8 Mei 2019 19:31 WIB

Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto memberikan keterangan pers terkait situasi dan kondisi terkini pasca Pemilu di kediaman Kertanegara 4, Jakarta, Rabu, 8 Mei 2019. Dalam jumpa pers ini, Prabowo juga menanggapi penetapan tersangka Ustadz Bachtiar Nasir. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden 02 Prabowo Subianto menyampaikan bela sungkawa atas meninggalnya ratusan orang petugas Pemilihan Umum 2019. Per kemarin, data sementara mencatat petugas yang meninggal sebanyak 554 orang, baik dari unsur Komisi Pemilihan Umum, Badan Pengawas Pemilihan Umum, dan Kepolisian Republik Indonesia.

Baca juga: Di DPP PKS, Prabowo dan Sohibul Iman Saling Hormat Siap Presiden

"Atas nama seluruh BPN Prabowo Sandiaga, Koalisi Indonesia Adil Makmur, kami ingin mengucapkan bela sungkawa yang sebesar-besarnya atas meninggalnya, yang dilaporkan lebih dari 500 petugas pemilu dari berbagai tingkatan yang telah meninggal dalam proses pemilu ini," kata Prabowo dalam konferensi pers di rumahnya, Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan, Rabu, 8 Mei 2019.

Prabowo mengatakan kejadian semacam ini belum pernah terjadi dalam sejarah pemilihan umum di Indonesia. Prabowo pun meminta pihak yang berwajib untuk mengusut persoalan ini hingga tuntas sehingga menjadi jelas apa yang terjadi. Ketua Umum Partai Gerindra ini pun mengusulkan dilakukannya pemeriksaan medis terhadap para korban meninggal.

"Kami rasa perlu ada satu visum dan pemeriksaan medis mungkin, pada petugas-petugas tersebut yang meninggal," ucapnya.

Advertising
Advertising

Dalam konferensi pers ini, Prabowo didampingi sejumlah anggota Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga Uno. Beberapa di antaranya ialah Ketua BPN Djoko Santoso, Dewan Penasihat BPN Amien Rais, Dewan Pengarah Siti Hediati Hariyadi alias Titiek Soeharto, Direktur Legislatif BPN Edhy Prabowo, Direktur Kampanye Sugiono.

Baca juga: Di Depan Jurnalis Asing, Prabowo Minta Sistem TI KPU Diaudit

Ada pula Direktur Relawan BPN Ferry Mursyidan Baldan, Direktur Monitor, Analisa, dan Evaluasi BPN Arifin Seman, Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama Yusuf Muhammad Martak, mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli, dan lainnya.

Calon wakil presiden Sandiaga Uno tak hadir mendampingi Prabowo di lokasi. Berdasarkan agenda hariannya, Sandiaga dijadwalkan buka bersama relawan pendukung di kawasan SCBD, Jakarta Selatan. Menurut pantauan di Kertanegara 4, petinggi Partai Keadilan Sejahtera dan Partai Demokrat juga tak tampak hadir. Dari Partai Demokrat hanya tampak juru bicara partai, Imelda Sari.

Berita terkait

Gerindra Sebut Ketidakhadiran Prabowo di Halalbihalal PKS Bukan Sinyal Penolakan

1 jam lalu

Gerindra Sebut Ketidakhadiran Prabowo di Halalbihalal PKS Bukan Sinyal Penolakan

Sufmi Dasco membantah, ketidakhadiran Presiden Terpilih Prabowo Subianto dalam acara Halalbihalal yang digelar PKS merupakan sinyal penolakan

Baca Selengkapnya

Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS, Pengamat Sebut Sinyal Penolakan

3 jam lalu

Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS, Pengamat Sebut Sinyal Penolakan

Pakar menduga, Prabowo belum menemukan titik temu untuk membuka komunikasi dengan PKS.

Baca Selengkapnya

PKS Berharap Prabowo Ajak Gabung Koalisi seperti PKB dan NasDem

4 jam lalu

PKS Berharap Prabowo Ajak Gabung Koalisi seperti PKB dan NasDem

PKS berharap didatangi Presiden Terpilih Prabowo Subianto untuk diajak bergabung ke koalisi pemerintahan mendatang.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

4 jam lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sekjen PKS Beri Sinyal Gabung ke Prabowo: Kami Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

5 jam lalu

Sekjen PKS Beri Sinyal Gabung ke Prabowo: Kami Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

PKS beri sinyal bakal bergabung dengan pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka setelah dua periode berada di luar pemerintah.

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

8 jam lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

8 jam lalu

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

Prabowo belum menawarkan kursi menteri, Partai Nasdem fokus pada kepemimpinan ide dan rekonsiliasi.

Baca Selengkapnya

Akui Belum Dapat Tawaran Menteri dari Prabowo, Surya Paloh: Siapa Kita?

9 jam lalu

Akui Belum Dapat Tawaran Menteri dari Prabowo, Surya Paloh: Siapa Kita?

Prabowo belum menawarkan posisi menteri untuk Partai NasDem.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

10 jam lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Alasan Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS Meski Sudah Disiapkan Karpet Merah

10 jam lalu

Alasan Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS Meski Sudah Disiapkan Karpet Merah

Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi mengungkap alasan presiden terpilih Prabowo Subianto tak bisa hadir dalam acara halalbihalal partainya.

Baca Selengkapnya