KPU Targetkan Santuni Petugas KPPS Meninggal Dalam 10 Hari

Kamis, 25 April 2019 07:17 WIB

Sonny Soemarsono, petugas KPPS TPS 157 Pondok Melati, Kota Bekasi, saat dirawat di RS UKI Jakarta. Foto/dok. KPU Kota Bekasi.

TEMPO.CO, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum menargetkan pemberian santunan untuk petugas Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) yang meninggal dan sakit bisa dilakukan dalam 10 hari mendatang. Sekretaris Jenderal KPU, Arif Rahman Hakim mengatakan masih menunggu persetujuan jumlah nominal santunan dari Kementerian Keuangan.

"Jika standar biaya dan masukan lainnya dari Kementerian Keuangan keluar pekan ini, kami akan keluarkan petunjuk teknisnya minggu depan," ujar Arif di Kantor KPU, Jakarta Pusat, Rabu, 24 April 2019.

Baca: Jumlah Petugas KPPS Meninggal Bertambah ...

Menurut dia, secara prinsip Kemenkeu telah menyetujui untuk pembayaran santunan bagi petugas KPPS yang meninggal. "Kami sedang merevisi optimalisasi anggaran.”

Kemenkeu akan mengeluarkan standar biaya masukan lainnya. Begitu anggaran itu turun dari kementerian, KPU akan langsung menyerahkan santunan pembayaran ke KPU daerah. Usulan santunan bagi Petugas KPPS dan Pengawas Pemilu yang meninggal sebesar Rp 36 juta. "Kemungkinan akan disetujui (Kemenkeu)."

Arif mengatakan besar santunan meninggal itu Rp 36 juta dan untuk petugas KPPS yang sakit kisarannya Rp 16-30 juta. "Tergantung tingkat keparahannya."

Baca: 91 Petugas KPPS Meninggal Dunia, Terbanyak di Jawa Barat

Menurut Arif, persyaratan pencairan santunan bakal dibuat semudah mungkin. Untuk anggota KPPS yang meninggal, persyaratannya minimal ada keterangan Ketua KPPS yang diverifikasi di tingkat atasnya. "Prinsipnya kami akan mengeluarkan petunjuk teknis yang tidak menyulitkan," tutur dia.

Advertising
Advertising

KPU menyebutkan jumlah petugas KPPS yang meninggal hingga Selasa sore, 23 April 2019 pukul 16.30 mencapai 119 orang. Sedangkan yang sakit 548 orang.

Berita terkait

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

20 jam lalu

5 Hal tentang Ganjar Pranowo Setelah Berakhirnya Pilpres 2024 dan Putusan MK

Ganjar Pranowo menegaskan sikap politiknya untuk tidak bergabung pemerintahan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

1 hari lalu

MK Gelar Sidang Sengketa Pileg Mulai Pekan Depan, KPU Siapkan Ini

Terdapat 16 partai politik yang mendaftarkan diri dalam sengketa Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

Partai Buruh Sambut Penetapan KPU, Ucapkan Selamat untuk Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Partai Buruh Sambut Penetapan KPU, Ucapkan Selamat untuk Prabowo-Gibran

Said Iqbal berharap Prabowo-Gibran dapat menjalankan tugas-tugas konstitusional dengan baik dalam lima tahun ke depan.

Baca Selengkapnya

Mengenang Aktivis Pro-Demokrasi Tumbu Saraswati Pendiri TPDI, Ini Kiprah Tim Pembela Demokrasi Indonesia

1 hari lalu

Mengenang Aktivis Pro-Demokrasi Tumbu Saraswati Pendiri TPDI, Ini Kiprah Tim Pembela Demokrasi Indonesia

Jasa Tumbu Saraswati dirikan Tim Pembela Demokrasi Indonesia. Simak peran TPDI selama Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

1 hari lalu

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

Komisi II DPR telah mengusulkan revisi UU Pemilu dan UU Pilkada sejak awal masa bakti 2019.

Baca Selengkapnya

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

1 hari lalu

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

Pasca-putusan MK, pasangan Prabowo-Gibrang resmi ditetapkan KPU sebagai pemenang pemilu. Sumpah jabatan mereka akan diikrarkan pada Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

2 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Ini Tanggapan PBNU, PP Muhammadiyah hingga Kadin

Reaksi PBNU, PP MUhammadiyah, Kadin Terhadap Penetapan Prabowo - Gibran Pemenang Pilpres 2024 oleh KPU

Baca Selengkapnya

Viral Bea Masuk Rp 31,8 Juta untuk Sepatu Seharga Rp 10 Juta, Begini Cara Perhitungan Bea Cukai

2 hari lalu

Viral Bea Masuk Rp 31,8 Juta untuk Sepatu Seharga Rp 10 Juta, Begini Cara Perhitungan Bea Cukai

Ditjen Bea Cukai menanggapi pemberitaan penetapan bea masuk untuk produk sepatu impor yang dibeli oleh konsumen sebesar Rp 31,8 juta.

Baca Selengkapnya

Seputar Pertemuan Rabu Malam antara Prabowo, Gibran, dan Jokowi di Istana

2 hari lalu

Seputar Pertemuan Rabu Malam antara Prabowo, Gibran, dan Jokowi di Istana

Prabowo dan Gibran menemui Presiden Jokowi pada Rabu malam di Istana. Apa yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Respons PDIP-NasDem-PKS soal Jadi Koalisi atau Oposisi Pemerintahan Prabowo

2 hari lalu

Respons PDIP-NasDem-PKS soal Jadi Koalisi atau Oposisi Pemerintahan Prabowo

Bagaimana sikap PDIP, NasDem, dan PKS usai Prabowo-Gibran ditetapkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih? Akan jadi koalisi atau oposisi?

Baca Selengkapnya