Yenni Wahid: Pertemuan dengan Jokowi Bukan Terakhir  

image-gnews
Yenni Wahid. TEMPO/Dimas Aryo
Yenni Wahid. TEMPO/Dimas Aryo
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Putri mantan Presiden Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Yenny Wahid, mengatakan kedatangan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo ke kediaman Gus Dur tak bisa serta-merta diartikan bahwa pendukung Gus Dur (Gusdurian) lantas mendukung pencalonan Jokowi--sapaan Joko Widodo.

"Kami tidak bisa mengatasnamakan sebuah gerakan karena itu harus dikomunikasikan dulu," kata Yenny, seusai bertemu Jokowi, di kediaman Gus Dur, Ciganjur, Jakarta, Selasa malam, 25 Maret 2014. (Baca: Disebut Cari Dukungan NU, Jokowi: Wong Silaturahmi)

Namun, menurut Yenny, keluarga Gus Dur menyambut baik kedatangan Jokowi dan bertekad melanjutkan komunikasi yang intensif melalui sejumlah dialog membahas masalah bangsa, yang rencananya terus dijalankan ke depannya. "Biarlah proses ini mengalir seperti apa adanya."

Di Ciganjur, Jokowi melakukan pertemuan dengan istri Gus Dur: Sinta Nuriyah Wahid, bersama Yenny Wahid, Teten Masduki, dan Rosiana Silalahi. Pertemuan dilangsungkan di ruang tamu kediaman Gus Dur sejak sekitar pukul 20.40 WIB hingga 22.00. (Baca: Ini Wejangan Istri Gus Dur untuk Jokowi)

Sinta mengatakan, pertemuan dengan Jokowi juga dimaksudkan untuk memberikan pengarahan, penjelasan, dan pencerahan kepada rakyat Indonesia ihwal seperti apa sosok pemimpin yang dibutuhkan bangsa. "Rakyat harus sadar. Jangan sampai salah memilih," katanya. (Baca juga:Jokowi Nyapres, Pilih Opsi Cuti atau Non-aktif?)

Meski begitu, keluarga Gus Dur enggan berkomentar mengenai cocok-tidaknya sosok Jokowi untuk menjadi pemimpin bangsa. "Ini kan mengalir saja. Sudah ada kesepakatan dalam pertemuan bahwa proses ini akan mengalir secara alami," ujar Yenny.

Iklan
image-banner
Scroll Untuk Melanjutkan

Yenny menyerahkan sepenuhnya penilaian kepada publik ihwal benar-tidaknya pertemuan dengan Jokowi berujung pada dukungan keluarga Gus Dur atas pencapresan bekas Wali Kota Solo itu. "Mau ditafsirkan apa pun silakan saja," kata dia.

Yang pasti, Yenny melanjutkan, ada-tidaknya dukungan keluarga Gus Dur terhadap pencalonan tokoh tertentu mesti diputuskan setelah ada komunikasi internal keluarga. "Komunikasi ini belum kami lakukan," katanya.

Kendati demikian, Yenny memastikan pertemuan keluarga Gus Dur dengan Jokowi kali ini bukanlah pertemuan terakhir. "Kami sudah ada sejumlah agenda dengan Pak Jokowi. Salah satunya berkunjung ke Jawa Timur," kata Yenny. (Baca juga: Khofifah: Jokowi Punya Modal Hadapi Serangan)

PRIHANDOKO



Berita Lainnya:
Disebut Cari Dukungan NU, Jokowi: Wong Silaturahmi
Ahok Kesal Bus dari Cina Minta Diterima
Angka Bunuh Diri Indonesia Setara Jepang
Soal Dukungan ke Jokowi, Ini Kata Keluarga Gus Dur

Iklan


Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Barat pada Selasa, 23 April 2024. Mengawali kegiatannya, Presiden Jokowi meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang sempat hancur saat terjadi gempa pada tahun 2021 lalu. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

Harga Jagung di tingkat petani anjlok saat panen raya. Presiden Jokowi mendorong hilirisasi untuk menstabilkan harga.


Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

11 jam lalu

Tambang Freeport. Istimewa
Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

Pemerintah memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham 61%


Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

11 jam lalu

Wakil presiden terpilih GIbran Rakabuming Raka saat wawancara dengan wartawan seusai menghadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi dan Calon Terpilih Anggota DPRD Kota Solo di Kantor KPU Solo, Jawa Tengah, Kamis, 2 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.


Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

13 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.


Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

14 jam lalu

Bahlil Sebut Izin Freeport Diperpanjang sampai 2061.
Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.


Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

15 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak


Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

15 jam lalu

Presiden RI Joko Widodo (kedua kanan) didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kiri) dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) menyampaikan pidato sambutannya saat meresmikan Inpres Jalan Daerah (IJD) di Desa Lembar,  Kecamatan Lembar, Lombok Barat, NTB, Kamis 2 Amei 2024.ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?


Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

15 jam lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau panen raya jagung di Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo pada Senin, 22 April 2024. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.


Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

16 jam lalu

Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis, 2 Mei 2024. Jokowi mengatakan pembangunan bendungan berkapasitas 60,8 juta meter kubik ini menghabiskan anggaran Rp 1.4 triliun. Foto: Tangakapan Layar Youtube Sekretariat Presiden.
Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).


Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

16 jam lalu

Presiden Jokowi makan malam di Warung Mie Gacoan yang terkenal ramai di media sosial, pada sela kunjungan kerja di Mataram, NTB, Selasa, 30 April 2024. Foto: ANTARA/BPMI Setpres.
Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.