Aburizal: Lebih Nyaman Prabowo Ketimbang Jokowi  

Reporter

Editor

Anton Septian

Rabu, 30 April 2014 13:09 WIB

Ketua Umum yang juga calon presiden Partai Golkar, Aburizal Bakrie (kedua kiri) menjawab pertanyaan awak media bersama Ketua Dewan Pembina dan calon presiden Partai Gerindra, Prabowo Subianto (kedua kanan) usai melakukan pertemuan di kediaman Aburizal Bakrie di Jl. Mangunsarkoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (29/4). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden dari Partai Golongan Karya, Aburizal Bakrie, mengaku lebih nyaman berbicara dengan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto ketimbang Joko Widodo. Alasannya, jarak usia dia dengan Prabowo tak begitu jauh bila dibandingkan dengan Gubernur DKI Jakarta.

"Prabowo beda lima tahun, bedanya kecil," kata Aburizal ketika ditemui di bilangan Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan, Rabu, 30 April 2014. Saat ini Aburizal berumur 67, adapun Prabowo 62 tahun. Dia mengatakan sudah kenal Prabowo sejak era Soeharto. (Baca: Ical: Prabowo Adik Saya)

Adapun Jokowi yang berusia 52 tahun, kata Aburizal, sudah dianggap anak oleh Ketua Umum Golkar ini. Karena usianya terpaut jauh, Aburizal merasa sulit berkomunikasi dengan calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan itu. "Kalau sama Prabowo becanda, ledek-ledekan," katanya.

Kemarin, Prabowo menyambangi rumah Aburizal untuk makan siang bersama. Keduanya adalah calon presiden yang diusung oleh partainya. Seusai pertemuan, Aburizal dan Prabowo mengatakan, antara Gerindra dan Golkar memiliki banyak kesamaan, tapi belum memutuskan berkoalisi. (Baca: Prabowo: Kami Serius Bergabung dengan Golkar)

SUNDARI

Berita Terpopuler:
Saat Prabowo Bertemu PPP, Terdengar Suara 'Dor!'
Roy Suryo Terbukti Hanya Kehilangan Satu Suara
Kronologi Penangkapan Afriska, Tersangka Kasus JIS
5 Rayuan Jokowi Vs Prabowo Rebutan Koalisi
Dua Hari, Inden Yamaha R15 Sudah 1.500 Unit

Berita terkait

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

3 jam lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

10 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

19 hari lalu

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

Ujang pun menyampaikan bahwa para tokoh itu memiliki modal yang cukup untuk dikatakan sebagai calon unggulan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

19 hari lalu

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

Menurut Airlangga, dukungan dari ormas merupakan salah satu kunci agar dirinya dapat kembali terpilih untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

20 hari lalu

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

Airlangga menyatakan dukungan itu merupakan amanah yang harus dijaga.

Baca Selengkapnya

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

20 hari lalu

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

Ketua Umum Golkar menargetkan partainya mampu menang lebih dari 50 persen dalam kontestasi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

23 hari lalu

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

Presiden Jokowi membantah dirinya sempat ingin merebut posisi Ketua Umum Partai Golkar maupun Ketua Umum PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

29 hari lalu

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

Menurut Prabowo, keinginan itu bisa dilakukan bila ada dukungan untuk memberi nasihat. Prabowo meminta Golkar mendukungnya membangun pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

29 hari lalu

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

Prabowo meminta maaf karena belum sempat mendatangi semua kader-kader Golkar di daerah dalam tahapan kampanye pemilu.

Baca Selengkapnya

Partai Golkar Menang di Sumut, Peran Musa Rajekshah Disorot

35 hari lalu

Partai Golkar Menang di Sumut, Peran Musa Rajekshah Disorot

Partai Golkar dan kadernya mengambil langkah tepat memilih Ijeck

Baca Selengkapnya