Golkar Rayu Saifullah Yusuf Ikut Kampanye  

Reporter

Kamis, 20 Maret 2014 16:07 WIB

Tempo/Dwi Narwoko

TEMPO.CO, Surabaya - Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf akan diundang dalam kampanye terbuka Partai Golkar di Surabaya, 5 April 2014 mendatang. Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Jawa Timur Zainuddin Amali mengatakan Saifullah tidak perlu mengambil cuti karena dia tidak diminta untuk berorasi. "Yang cuti itu kan yang orasi. Kalau cuma duduk-duduk saja, enggak (perlu cuti)," kata Zainuddin usai acara Peringatan Hari Pers Nasional di Surabaya, Rabu malam, 19 Maret 2014.

Menurut Zainuddin, Gus Ipul--sapaan akrab Saifullah--diundang terkait dengan posisinya sebagai Penasehat Majelis Dakwah Islamiyah (MDI), salah satu organisasi keagamaan di bawah naungan Golkar. Zainuddin mengakui Golkar tidak mendaftarkan Saifullah sebagai juru kampanye nasional. Akan tetapi, bekas Ketua Umum Gerakan Pemuda Ansor itu akan diundang dalam kampanye akbar yang rencananya dihadiri Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie itu.

"Gus Ipul bagian dari Golkar kan juga harus diketahui masyarakat. Paling enggak (tunjukkan) angka 5-lah," kata Zainuddin, yang juga calon anggota DPR RI daerah pemilihan Jawa Timur XI wilayah Madura ini.

Namun, undangan itu ditolak Saifullah. Menurut Saifullah, dirinya harus "jaga gawang" ketika Gubernur Jawa Timur Soekarwo sedang sibuk berkampanye untuk Partai Demokrat. "Ada kegiatan lain pada 5 April nanti. Agenda saya agak padat, barengan sama khitanan massal, nikah massal," ujar Saifullah sembari tertawa.

Kendati demikian dia tetap menghormati dan menghargai undangan tersebut. Namun demikian, Saifullah memastikan untuk tidak menghadiri semua kampanye terbuka yang digelar partai Golkar atau partai mana pun. "Saya doakan saja lancar," kata dia.

AGITA SUKMA LISTYANTI

Topik terhangat:
Kampanye 2014 | Jokowi Nyapres | Malaysia Airlines | Pemilu 2014 | Kasus Century


Berita terpopuler lainnya:

Ketua KPK: Hedonis, Nurhadi Dekat dengan Korupsi
Subsidi Membengkak, Hatta: RFID Omong Doang!
Ini Spesifikasi Samsung Galaxy S5 di Indonesia
Bali, Obyek Wisata yang Paling Disukai Warga Rusia

Berita terkait

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

13 jam lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

11 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

19 hari lalu

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

Ujang pun menyampaikan bahwa para tokoh itu memiliki modal yang cukup untuk dikatakan sebagai calon unggulan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

20 hari lalu

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

Menurut Airlangga, dukungan dari ormas merupakan salah satu kunci agar dirinya dapat kembali terpilih untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

20 hari lalu

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

Airlangga menyatakan dukungan itu merupakan amanah yang harus dijaga.

Baca Selengkapnya

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

21 hari lalu

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

Ketua Umum Golkar menargetkan partainya mampu menang lebih dari 50 persen dalam kontestasi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

24 hari lalu

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

Presiden Jokowi membantah dirinya sempat ingin merebut posisi Ketua Umum Partai Golkar maupun Ketua Umum PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya

Sekjen PBNU Kembali Sentil PKB, Sebut Akui Saja Hasil Pemilu dan Ucapkan Selamat

27 hari lalu

Sekjen PBNU Kembali Sentil PKB, Sebut Akui Saja Hasil Pemilu dan Ucapkan Selamat

Sekjen PBNU Saifullah Yusuf menyebut "manuver" yang dilakukan PKB akan sia-sia.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

29 hari lalu

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

Menurut Prabowo, keinginan itu bisa dilakukan bila ada dukungan untuk memberi nasihat. Prabowo meminta Golkar mendukungnya membangun pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

29 hari lalu

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

Prabowo meminta maaf karena belum sempat mendatangi semua kader-kader Golkar di daerah dalam tahapan kampanye pemilu.

Baca Selengkapnya