Penjelasan Polisi soal Penyebab Puncak Bogor yang Macet Parah Berjam-jam

Videografer

Istimewa

Selasa, 17 September 2024 09:00 WIB

Iklan
image-banner

Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Bogor mengungkap penyebab kemacetan parah di jalur Puncak Bogor, pada libur panjang ini terjadi sejak Ahad hingga Senin, 15-16 September 2024. Kepolisian menyebut kemacetan tersebut bukan hanya diakibatkan kepadatan kendaraan di kawasan Puncak.

Kepala Satlantas Polres Bogor Ajun Komisaris Polisi Rizky Guntama mengatakan, kemacetan tersebut terjadi saat libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW yang mengakibatkan lalu lintas di Jalur Puncak sempat tersendat. Rizky berujar volume kendaraan dari arah Puncak menuju Jakarta dan sebaliknya terpantau ramai pada Ahad malam.

“Banyak kendaraan roda dua di malam hari, volume kendaraan yang naik dan turun itu seimbang,” kata Rizky melalui keterangan tertulis, Senin, 16 September 2024.