Jadi Tidaknya PDIP Usung Ahok ke Pilgub Jakarta Tunggu Rapat yang Dipimpin Megawati

Reporter

image-gnews
(kika) Calon Wagub DKI Jakart Basuki Tjahaja Pernama (Ahok) bersama ketua DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputr. TEMPO/Dasril Roszandi
(kika) Calon Wagub DKI Jakart Basuki Tjahaja Pernama (Ahok) bersama ketua DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputr. TEMPO/Dasril Roszandi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan Said Abdullah mengatakan keputusan mengusung atau tidak mengusung Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok di Pilgub Jakarta masih menunggu rapat partai yang dipimpin Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

"Di situlah akan diputuskan siapa yang diutus untuk Pilkada Jakarta," ujar Said dalam keterangan tertulisnya, seperti dikutip dari Antara, Jumat, 15 Juli 2024.

Sehingga, menurut Said, PDIP belum pada posisi mengambil keputusan untuk Ahok maju di Pilkada Jakarta atau tidak. Meski demikian ia memastikan bahwa PDIP benar-benar memperhatikan bagaimana pertarungan kontestasi di Jakarta.

Said mengaku belum tahu kapan rapat tersebut dilaksanakan karena sejauh ini masih belum ada kabar pasti mengenai tanggal dan tempatnya.

Tetapi, dia berharap rapat digelar dalam waktu dekat lantaran penentuan paket calon dan masa pendaftaran sudah semakin dekat, sekitar tinggal 47 hari lagi. "Kami pun harus mengurus 514 kabupaten/kota serta 38 provinsi," tuturnya.

Menurut Said nama Ahok yang kembali dipopulerkan untuk maju di Pilkada Jakarta bersaing dengan Anies Baswedan merupakan isu yang muncul dari keinginan publik di akar rumput.

Hal tersebut ditunjukkan oleh survei Litbang Kompas di mana Ahok berada di urutan nomor dua setelah Anies. Said pun merasa Ahok layak memperoleh hasil elektabilitas tersebut karena terdapat kerinduan publik Jakarta pada tipe pemimpin yang memiliki ketegasan.

Iklan
image-banner
Scroll Untuk Melanjutkan

"Apa yang pernah dilakukan Ahok saat menjabat sebagai Gubernur Jakarta tidak bisa kita nafikan manfaatnya, bagaimana dia bekerja dengan sangat baik," ucap Said.

Ahok sendiri mengaku sampai saat ini belum ada penugasan khusus dari Megawati, termasuk maju ke Pilgub Jakarta. “Saya belum ada tugas (untuk maju Pilkada Jakarta),” kata dia lewat pesan singkat kepada Tempo, Sabtu, 6 Juli 2024.

Nama Ahok untuk Pilkada Jakarta pernah disinggung Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto pada Jumat, 5 Juli 2024. Ia mengatakan partai mempertimbangkan kemajuan Jakarta saat masih dipimpin oleh Ahok. 

"Hal yang baik seperti pembangunan Semanggi II, pembersihan Kalijodo, taman bermain anak-anak sekaligus mencerdaskan kehidupannya dan lain-lain. Semua menjadi legacy Pak Ahok," kata Hasto  melalui pesan WhatsApp.

EKA YUDHA SAPUTRA | ANTARA

Pilihan Editor: PDIP Prioritaskan Kader di Pilgub Sumut: Ada Ahok hingga Djarot

Iklan


Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Perjalanan Jeje Wiradinata, Politisi Pangandaran jadi Bakal Calon Gubernur di Pilkada Jabar 2024

11 jam lalu

Pasangan bakal calon Gubernur Jawa Barat dan Wakil Gubernur Jawa Barat Jeje Wiradinata (kiri) bersama Ronal Surapradja (kanan) memberikan keterangan kepada awak media sebelum menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin, Bandung, Jawa Barat, Sabtu 31 Agustus 2024. Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Acep Adang - Gitalis Dwi Natarina dan Jeje Wiradinata - Ronal Surapradja menjalani pemeriksaan kesehatan gelombang kedua sebagai syarat untuk menjadi calon pada Pilgub Jawa Barat. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Perjalanan Jeje Wiradinata, Politisi Pangandaran jadi Bakal Calon Gubernur di Pilkada Jabar 2024

Jeje Wiradinata dan Ronal Surapradja jadi andalan PDIP di Pilkada Jabar 2024.


Profil 5 Calon Anggota BPK, Ada Kader Partai hingga Anak Buah Prabowo

12 jam lalu

Anggota Komisi XI DPR RI saat menghadiri uji kelayakan dan kepatutan calon anggota BPK oleh Komisi XI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 19 September 2022. Komisi XI DPR RI melakukan uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test calon anggota Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) periode 2022-2027 yang diikuti sebanyak 9 orang. TEMPO/M Taufan Rengganis
Profil 5 Calon Anggota BPK, Ada Kader Partai hingga Anak Buah Prabowo

Komisi IX DPR resmi mengumumkan lima calon anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) periode 2024-2029. Seperti apa profil kelima orang itu?


Chico Hakim dan Silfester Matutina Berdamai usai Cekcok di Acara Debat Stasiun TV

14 jam lalu

Ciryl Raoul Hakim alias Chico Hakim. Instagram
Chico Hakim dan Silfester Matutina Berdamai usai Cekcok di Acara Debat Stasiun TV

Politikus PDIP Cyril Raoul Hakim atau Chico Hakim menyebut sudah berdamai dengan Silfester Matutina setelah sempat bertikai di salah satu program TV.


Cak Lontong hingga Sarah dan Zaenab Si Doel Masuk Timses Pramono Anung-Rano Karno

16 jam lalu

Pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung dan Rano Karno menyapa masyarakat saat Car Free Day di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Ahad, 1 September 2024. Rano menyebut agenda ini dalam rangka memperkenalkan diri kepada warga Jakarta dan juga mendengar keluhan dari warga selama ini. TEMPO/Ilham Balindra
Cak Lontong hingga Sarah dan Zaenab Si Doel Masuk Timses Pramono Anung-Rano Karno

Sejumlah nama pesohor dan tokoh politik masuk dalam tim sukses Pramono Anung-Rano Karno.


KPU DKI Minta Ketiga Paslon Lengkapi Berkas Administrasi

18 jam lalu

Ketua KPU DKI Jakarta, Wahyu Dinata, menutup tahap pemeriksaan kesehatan para calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta di RSUD Tarakan, Jakarta, pada Ahad malam, 1 September 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
KPU DKI Minta Ketiga Paslon Lengkapi Berkas Administrasi

KPU DKI Jakarta memberikan waktu selama tiga hari untuk ketiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur untuk memperbaiki berkas administrasinya.


Terkini: Faisal Basri dalam Kenangan Anies Baswedan, Chatib Basri, dan Goenawan Mohamad; Jokowi Terima Bos Vale Indonesia di Istana

19 jam lalu

Ekonom Faisal Basri dalam diskusi Ngobrol @Tempo bertajuk
Terkini: Faisal Basri dalam Kenangan Anies Baswedan, Chatib Basri, dan Goenawan Mohamad; Jokowi Terima Bos Vale Indonesia di Istana

Kepergian Faisal Basri meninggalkan duka, bukan hanya bagi keluarga, tapi dari sejumlah tokoh di Indonesia.


Pengamat Sebut Pilkada Jawa Tengah Bakal Sengit: Waspada Gesekan TNI dan Polri

19 jam lalu

Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi. ANTARA
Pengamat Sebut Pilkada Jawa Tengah Bakal Sengit: Waspada Gesekan TNI dan Polri

Pilkada Jawa Tengah akan mempertemukan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa dan mantan Kapolda Jateng Komisaris Jenderal Ahmad Luthfi.


Faisal Basri dalam Kenangan Anies Baswedan dan Novel Baswedan

22 jam lalu

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjenguk sepupunya yang juga penyidik senior KPK Novel Baswedan di kediaman Novel, Jalan Deposito, Kelapa Gading, Jakarta Selatan, 25 Februari 2018. TEMPO/Caesar Akbar
Faisal Basri dalam Kenangan Anies Baswedan dan Novel Baswedan

Anies Baswedan dan Novel Baswedan punya kenangan terhadap Faisal Basri yang meninggal dunia pada hari ini.


KPK Periksa 2 Politikus PDIP di Korupsi DJKA Kemenhub

22 jam lalu

Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus, seusai memenuhi panggilan penyidik untuk menjalani pemeriksaan, di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Rabu, 4 September 2024. Lasarus, diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Direktur PT. Istana Putra Agung, Dion Renato Sugiarto dkk, dalam pengembangan perkara dugaan korupsi DJKA. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Periksa 2 Politikus PDIP di Korupsi DJKA Kemenhub

Kedua saksi diperiksa KPK soal pengaturan lelang dan pengaturan fee proyek di DJKA Kemenhub untuk tersangka Dion Renato Sugiarto.


Profil Chico Hakim, Juru Bicara PDIP yang Mendadak Viral di Media Sosial

23 jam lalu

Chico Hakim. Instagram
Profil Chico Hakim, Juru Bicara PDIP yang Mendadak Viral di Media Sosial

Nama Cyril Raoul Hakim alias Chico Hakim mendadak viral di media sosial X. Ada apa?