PDIP Umumkan Bakal Calon Gubernur Jatim Akhir Juli, Benarkah Risma?

Reporter

image-gnews
Menteri Sosial (Mensos) RI Tri Rismaharini saat berinteraksi bersama para lansia yang hadir dalam peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) 2024 di Halaman Kantor Kabupaten Aceh Utara, Rabu 29 Mei 2024. ANTARA/Sean Filo Muhamad
Menteri Sosial (Mensos) RI Tri Rismaharini saat berinteraksi bersama para lansia yang hadir dalam peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) 2024 di Halaman Kantor Kabupaten Aceh Utara, Rabu 29 Mei 2024. ANTARA/Sean Filo Muhamad
Iklan

TEMPO.CO, Surabaya - Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah PDIP Jawa Timur Sri Untari Bisowarno mengatakan partainya mengumumkan figur yang akan diusung ke Pilgub Jatim 2024 pada akhir Juli ini.

"Tunggu akhir Juli ya," kata Sri Untari dalam kegiatan Bincang Politik Pilgub Jatim 2024 bertemakan "Mencari Penantang Khofifah - Emil" di sebuah hotel di Surabaya, seperti dilansir Antara, Rabu, 10 Juli 2024.

Menurut Untari PDIP tidak kekurangan kader yang pantas dicalonkan pada Pilkada Jatim. Antara lain, kata dia,  Menteri Sosial Tri Rismaharini (Risma), serta Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly.

"Di PDIP itu tidak kurang figur. Saya ada banyak pertanyaan kok tidak Bu Risma? Memang dari 2018 surveinya tinggi. Tapi waktu itu beliau masih ingin meneruskan di Wali Kota Surabaya," ujar dia.

Nama Risma kembali muncul menjelang pilgub. Wali Kota Surabaya periode 2010 - 2020 tersebut dikaitkan dengan mantan Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jatim, KH Marzuqi Mustamar.

Selain nama-nama menteri dari PDIP yang memiliki potensi untuk maju Pilkada Jatim 2024, Untari juga menyebut nama anggota DPR RI seperti Krisdayanti dan Ahmad Basarah. "Di DPR kita PDIP ada Mbak Krisdayanti, atau juga ada Pak Basarah," katanya.

Terlepas dari itu semua, Untari menyampaikan kalau PDIP Jatim menunggu arahan langsung dari DPP PDIP yang merujuk pada hak prerogatif yang akan diambil oleh Ketum Megawati Soekarnoputri. Karena, Jatim merupakan provinsi yang strategis bagi PDIP.

"Kongres PDIP ada tertuang AD/ART ketum memiliki hak prerogatif. Jawa Timur ini provinsi strategis. Dalam sisi ekonomi, pemegang 14 pesen," katanya.

Bincang politik tersebut juga dihadiri perwakilan dari Partai Gerindra, Golkar, dan PAN yang tergabung dalam koalisi pengusung Khofifah-Emil.

Iklan
image-banner
Scroll Untuk Melanjutkan

Wakil Ketua Partai Golkar Jatim HM Rofiq mengatakan bahwa sejak awal partainya sudah memutuskan mengusung Khofifah di Pilkada Jatim 2024.

"Kami diajarkan Pak Prabowo menghormati, sopan santun terhadap orang. Dari awal kami mengusung Khofifah - Emil Dardak. Kami respect, kami hormati kepemimpinan Bu Khofifah di Jatim berhasill," ujar dia.

Pengamat Politik Unair Fahrul Muzaqqi berharap penantang calon inkumben segera dimunculkan untuk kontestasi Pilkada Jatim. Mengingat waktu pendaftaran hanya tersisa sekitar satu bulan lagi, yakni pada akhir Agustus 2024.

Fahrul melihat peluang itu ada di PDIP dan PKB yang bisa berkoalisi. Terlebih ada pernyataan Untari yang menyebut bahwa akhir Juli ini PDIP akan mengumumkan Bakal Cagub-Cawagub yang akan diusung untuk Pilkada Jatim 2024.

Ketua Pelaksana Diskusi, Achmad Faisal menilai diskusi yang digelar berjalan dinamis. Para peserta yang terdiri dari mahasiswa dan kalangan pers tampak sangat antusias dengan melempar sejumlah pertanyaan kepada narasumber.

"Alhamdulillah semuanya berjalan lancar, acara diskusi ini merupakan wujud nyata Pokja Grahadi mengawal demokrasi yang lebih berkualitas," kata dia.

Pilihan Editor: Hadapi Khofifah di Pilgub Jatim, PDIP Pertimbangkan Risma, Azwar Anas hingga Pramono Anung

Iklan


Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Rapat Baleg DPR dan Kemungkinan Pupusnya Peluang Anies Maju di Pilgub Jakarta

11 menit lalu

Anies Baswedan bercengkarama dengan masyarakat saat Car Free Day, di Jakarta, Minggu, 4 Agustus 2024. Anies dan istrinya sempat menyapa warga hingga berfoto bersama warga saat CFD. TEMPO/Ilham Baliandra
Hasil Rapat Baleg DPR dan Kemungkinan Pupusnya Peluang Anies Maju di Pilgub Jakarta

Sebelumnya, putusan MK memungkinkan Anies maju di Pilgub Jakarta jika diusung PDIP.


PDIP Akan Tetap Daftarkan Anies Baswedan Sebagai Calon Gubernur di Pilkada Jakarta

3 jam lalu

Anggota komisi XI DPR RI Masinton Pasaribu
PDIP Akan Tetap Daftarkan Anies Baswedan Sebagai Calon Gubernur di Pilkada Jakarta

PDIP akan tetap daftarkan Anies Baswedan sebagai cagub di Pilkada Jakarta. Berpijak pada putusan MK, bukan hasil pembahasan di Baleg DPR.


Anies: Peluang dengan PDIP hingga Telepon dari Said Iqbal

5 jam lalu

Eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menemui Tempo di Kebayoran, Jakarta Selatan pada Jumat, 8 Agustus 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Anies: Peluang dengan PDIP hingga Telepon dari Said Iqbal

Anies Baswedan berpeluang maju Pilkada Jakarta


PDIP Sebut Tidak Masuk Akal Jika Putusan MK Dikoreksi DPR

6 jam lalu

Ciryl Raoul Hakim alias Chico Hakim. Instagram
PDIP Sebut Tidak Masuk Akal Jika Putusan MK Dikoreksi DPR

PDIP berharap semua pihak mematuhi putusan MK. Tidak masuk akal jika putusan MK dikoreksi lagi oleh lembaga lain.


Sikap PDIP Soal Kemungkinan Jokowi Jadi Ketua Dewan Pembina Golkar

7 jam lalu

Presiden Joko Widodo (tengah) mengikuti upacara penurunan duplikat Bendera Pusaka dalam rangka HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di lapangan upacara Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Sabtu 17 Agustus 2024. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Sikap PDIP Soal Kemungkinan Jokowi Jadi Ketua Dewan Pembina Golkar

PDIP menyatakan peluang Jokowi menjadi Ketua Dewan Pembina Golkar adalah urusan internal Golkar.


PDIP: Menyambut Putusan MK hingga Soal Kader harus Maju

8 jam lalu

Logo PDIP
PDIP: Menyambut Putusan MK hingga Soal Kader harus Maju

PDIP membahas putusan MK sebagai kemenangan melawan oligarki partai politik yang hendak membajak demokrasi


Kata PDIP Ihwal Peluang Kerja Sama dengan KIM Plus di Pilgub Jakarta

9 jam lalu

Politikus PDIP Deddy Yevri Sitorus ditemui di kawasan Jakarta Selatan usai menghadiri diskusi publik soal demokrasi, Rabu, 31 Juli 2024. Tempo/Novali Panji
Kata PDIP Ihwal Peluang Kerja Sama dengan KIM Plus di Pilgub Jakarta

PDIP menyatakan menjalin hubungan politik dengan partai lain jauh lebih baik, termasuk dengan KIM Plus.


Putusan MK: Mengancam Peluang Kaesang, Buka Ruang bagi Anies dan PDIP di Pilkada

13 jam lalu

Anies Baswedan dan Kaesang Pangarep. TEMPO
Putusan MK: Mengancam Peluang Kaesang, Buka Ruang bagi Anies dan PDIP di Pilkada

Putusan MK mengubah peluang kontestasi Pilkada 2024, baik untuk PDIP, Anies maupun Kaesang.


Ragam Pendapat Soal Putusan MK Ubah Ambang Batas Pencalonan Pilkada

14 jam lalu

Suasana sidang putusan uji materi Undang-Undang Pilkada di Gedung MK, Jakarta, Selasa 20 Agustus 2024. Dalam putusan tersebut MK mengabulkan sebagian gugatan yang diajukan Partai Buruh dan Partai Gelora terhadap UU Pilkada yang menyatakan partai atau gabungan partai politik peserta Pemilu bisa mengajukan calon kepala daerah meski tidak punya kursi DPRD. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Ragam Pendapat Soal Putusan MK Ubah Ambang Batas Pencalonan Pilkada

Mahfud Md mengatakan KPU harus segera melaksanakan putusan MK.


Anies Baswedan Berpeluang Diusung PDIP di Pilgub Jakarta dengan Satu Syarat Ini

16 jam lalu

Anies Baswedan berfoto bersama warga saat Car Free Day, di Jakarta, Minggu, 4 Agustus 2024. Sebelumnya, Anies dan istrinya menaiki MRT dari Lebak Bulus ke Dukuh Atas. TEMPO/Ilham Baliandra
Anies Baswedan Berpeluang Diusung PDIP di Pilgub Jakarta dengan Satu Syarat Ini

Kemungkinan PDIP mengusung Anies Baswedan terbuka setelah MK mengubah ambang batas pencalonan kepala daerah.