Mahfud Md. Pasrah Pendukung Prabowo-Hatta ke KPU

Reporter

Minggu, 20 Juli 2014 05:09 WIB

Mahfud MD, former Contitutional Court after press conference related bid becomes the winning team leader Prabowo-Hatta at MMD Initiative, Jakarta (5/22). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua tim pemenangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, Mahfud Md., menyatakan tak bisa melarang para relawan turut serta ke Komisi Pemilihan Umum saat pengumuman hasil pemilu presiden pada 22 Juli 2014. Menurut dia, relawan merupakan bagian penting dari tim pemenangan. "Mau dilarang juga bagaimana,” kata Mahfud saat dihubungi, Sabtu, 19 Juli 2014. (Baca juga: Massa Pendukung Prabowo-Hatta Akan Banjiri KPU 22 Juli)

Meski begitu, Mahfud menyarankan para koordinator relawan agar tak mengerahkan massa pada 22 Juli. Selain memadati jalan, para relawan juga tak perlu ikut mengamankan KPU. “KPU tak perlu dilindungi swasta. Mereka sudah dilindungi negara dan tentara. Tak akan ada yang mau mengintervensi mereka,” ujar Mahfud. (Baca juga: Kenapa Mahfud Md Absen Pengumuman Presiden di KPU?)

Anggota tim pemenangan Prabowo-Hatta, Mayor Jenderal TNI (Purn) Asril Hamzah Tanjung, berharap pendukung Prabowo turut mengawal pengumuman hasil pemilihan presiden di kantor KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat. Alasannya, mereka ingin memberikan keamanan kepada penyelenggara pemilu dan aparat di sana. (baca juga: Jelang Rekapitulasi KPU, Polri Siaga Satu)

"Kami juga akan mengawal Prabowo-Hatta sampai keduanya terealisasi sebagai presiden 2014," tuturnya saat apel siaga, Kamis, 17 Juli 2014. Peserta apel lalu riuh dengan tepuk tangan. "Jangan sampai KPU terpancing oleh pihak yang tak terima kekalahannya." (Baca juga: Polri: Dua Kubu Capres Sepakat Deklarasi Damai)

Hal ini berbeda dengan imbauan untuk relawan pasangan calon presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla. Ketua tim pemenangan pasangan calon presiden nomor urut 2 ini, Tjahjo Kumolo, meminta simpatisan Jokowi-JK untuk tidak turun ke jalan merayakan kemenangan.

Tjahjo juga melarang relawan dan tim pemenangan mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 22 Juli 2014. Alasannya, kata dia, untuk menjaga agar kondisi tetap kondusif. (Baca juga: Tim Jokowi-JK Larang Simpatisan Turun ke Jalan)

Menurut Tjahjo, larangan ini merupakan bentuk dukungan kepada Kepolisian RI dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama saat pengumuman rekapitulasi suara nasional. Tjahjo ingin hasil pemilihan presiden ditandai dengan kondisi yang aman dan damai. Hasil pemilihan presiden 2014 akan diumumkan pada 22 Juli 2014.

AMRI MAHBUB | SUNDARI


Berita Terpopuler
Isi Kargo MH17, Surat Diplomatik sampai Suku Cadang Helikopter
Jembatan Comal Amblas, Jalur Alternatif Molor 30Km
Polisi Bongkar Transaksi Seks Melalui BBM
Diultimatum ISIS, Umat Kristen Tinggalkan Mosul

Berita terkait

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

4 hari lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Tegaskan Indonesia Bukan Negara Agama, tapi Negara Beragama

5 hari lalu

Mahfud Md Tegaskan Indonesia Bukan Negara Agama, tapi Negara Beragama

Mahfud Md, mengatakan relasi agama dan negara bagi Indonesia sebenarnya sudah selesai secara tuntas. Dia menegaskan bahwa Indonesia bukan negara agama, tapi negara beragama.

Baca Selengkapnya

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

5 hari lalu

Kegiatan Setelah Kalah Pilpres: Anies Jeda Politik, Mahfud Md Kembali ke Kampus, Ganjar Aktif Lagi di Kagama

Anies Baswedan mengatakan bakal jeda sebentar dari urusan politik setelah Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN) dibubarkan.

Baca Selengkapnya

Saat Mahfud MD Cerita Kekalahan Pilpres 2024 Sambil Tertawa: Ya Dongkol, Tapi Move On

5 hari lalu

Saat Mahfud MD Cerita Kekalahan Pilpres 2024 Sambil Tertawa: Ya Dongkol, Tapi Move On

Mahfud MD mengatakan, meski aktif dalam berbagai jabatan pemerintahan, ia sebenarnya tidak pernah benar-benar pergi dari dunia kampus.

Baca Selengkapnya

Saat Mahfud Md Kembali ke Kampus usai Pilpres 2024

6 hari lalu

Saat Mahfud Md Kembali ke Kampus usai Pilpres 2024

Mantan Cawapres 03 Mahfud Md kembali ke dunia pendidikan tinggi sebagai pakar hukum tata negara setelah kontestasi Pilpres 2024 selesai.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

10 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya

Seberapa Siap PDIP Jadi Oposisi? Berikut Pernyataan Beberapa Tokoh PDI Perjuangan

10 hari lalu

Seberapa Siap PDIP Jadi Oposisi? Berikut Pernyataan Beberapa Tokoh PDI Perjuangan

Hasto Kristiyanto dan Ahmad Basarah menyatakan bahwa PDIP siap menjadi oposisi sesuai arahan ketua partai. Bagaimana sikap PDIP ke depannya?

Baca Selengkapnya

Sepedaan di Yogyakarta, Ganjar Pranowo Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

12 hari lalu

Sepedaan di Yogyakarta, Ganjar Pranowo Tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran

Ganjar Pranowo mengaku tak diundang untuk menghadiri penetapan Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wakil presiden.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Tegaskan Pertama dalam Sejarah Sidang Sengketa Pilpres Ada Dissenting Opinion, Apa Artinya?

12 hari lalu

Mahfud Md Tegaskan Pertama dalam Sejarah Sidang Sengketa Pilpres Ada Dissenting Opinion, Apa Artinya?

Mantan Ketua MK yang jga cawapres 03 Mahfud Md menyatakan untuk pertama kalinya dalam putusan PHPU atau sengketa pilpres ada dissenting opinion.

Baca Selengkapnya

Sampai di Sini Ganjar dan Mahfud Md, Lika-liku Keduanya dalam Kontestasi Pilpres 2024

13 hari lalu

Sampai di Sini Ganjar dan Mahfud Md, Lika-liku Keduanya dalam Kontestasi Pilpres 2024

Ganjar Pranowo menyebut perjalanannya bersama Mahfud MD di Pilpres 2024 telah berakhir usai putusan MK soal sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya