Tim Prabowo Adukan Bupati Banyuwangi ke Panwaslu  

Reporter

Senin, 7 Juli 2014 20:35 WIB

Abdullah Azwar Anas. TEMPO/Yosep Arkian

TEMPO.CO, Surabaya - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas dilaporkan oleh tim pemenangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa ke Panwaslu Banyuwangi dan Bawaslu Jatim karena diduga melakukan kampanye terselubung. Bupati sekaligus politikus Partai Kebangkitan Bangsa itu dilaporkan karena menyertakan stiker bergambar pasangan Jokowi-JK pada amplop berisi insentif kepada guru ngaji se-Banyuwangi.

"Intinya kita melaporkan bupati ke Bawaslu Jatim dan Panwaslu Banyuwangi. Kita di sini hanya terima tembusan laporan dan bukti-bukti terkait itu," ujar tim media Prabowo-Hatta, Hendro T. Subiyantoro, saat dihubungi, Senin, 7 Juli 2014. (Baca: Prabowo: Hari Tenang untuk Berdoa)

Hendro menduga Bupati Azwar menggunakan insentif guru ngaji Rp 100 ribu yang memang telah dianggarkan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah tersebut sebagai sarana berkampanye. Setiap menjelang Lebaran, insentif memang dibagikan kepada guru ngaji.

"Kita laporkan bukan terkait uangnya, tetapi masalah stiker Jokowi-JK yang terdapat di dalam amplop," kata Hendro. Hendro menengarai Bupati Azwar telah melakukan politisasi terhadap fasilitas negara yang memang sebetulnya ada dan legal diberikan kepada para guru ngaji.

Anggota tim pemenangan Prabowo-Hatta, Faf Adisiswo, mengatakan bila Azwar terbukti menggunakan wewenangnya untuk memenangkan Jokowi-JK, maka hal tersebut dapat dikategorikan sebagai penyalahgunaan jabatan. "Itu harus ditindaklanjuti," kata dia. (Baca juga: Ahli Psikologi Sosial UGM: Prabowo Emosional dan Otoriter)

Guru ngaji mendapat kiriman stiker Jokowi-JK itu antara lain ialah Ali Mustaufik yang berasal dari Taman Pendidikan Al-Quran Nur Hasan di Desa Labanasem dan H Harun yang berasal dari Taman Pendidikan Al-Quran di Desa Kejoyo, Kecamatan Kabat. Ia menunjukkan uang pecahan Rp 50 ribu empat lembar dan stiker bergambar Jokowi-JK.

EDWIN FAJERIAL

Terpopuler

Mengapa Jay Subyakto Tantang Maut demi Jokowi

Lurah Susan 'Mengurung Diri' Sampai 9 Juli
Keluarga Bung Karno Deklarasikan 5K untuk Jokowi
Prabowo Menang, Indeks Saham Bakal Jeblok
Slank: Salam 2 Jari, Konser Kemanusiaan Terbesar

Berita terkait

Catatan Perolehan Suara Peserta Pemilu Pasca Reformasi, Siapa Jawaranya?

19 Februari 2024

Catatan Perolehan Suara Peserta Pemilu Pasca Reformasi, Siapa Jawaranya?

Pelaksanaan pemilu dalam era reformasi telah dilakukan enam kali, yaitu Pemilu 1999, Pemilu 2004, Pemilu 2009, Pemilu 2014, Pemilu 2019 dan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Selama 3 Periode Pemilu, 3 Partai Politik Ini Peringkat Atas Pemilihan Legislatif

18 Februari 2024

Selama 3 Periode Pemilu, 3 Partai Politik Ini Peringkat Atas Pemilihan Legislatif

Sejak Pemilu 2014 sampai Pemilu 2024, terdapat tiga besar partai politik yang selalu memuncaki pemilihan legislatif (Pileg). Apa saja?

Baca Selengkapnya

Politik Makan Siang Jokowi Bersama Capres, SBY Pernah Buka Puasa Bersama Capres-Cawapres Pemilu 2014

1 November 2023

Politik Makan Siang Jokowi Bersama Capres, SBY Pernah Buka Puasa Bersama Capres-Cawapres Pemilu 2014

Jokowi mengundang makan siang 3 capres. Langkah yang sebelumnya pernah dilakukan SBY pada 2014, mengundang buka puasa bersama capres-cawapres.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi se Jatim Dukung Prabowo Dinilai Hanya Manuver Murahan

7 Agustus 2023

Relawan Jokowi se Jatim Dukung Prabowo Dinilai Hanya Manuver Murahan

Relawan Jokowi yang mendukung Prabowo di Jatim dianggap tak memiliki jejak rekam mendukung Jokowi di Pemilu 2019.

Baca Selengkapnya

PPP Menilai Andika Perkasa Penuhi Kualifikasi Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar Pranowo

27 Juni 2023

PPP Menilai Andika Perkasa Penuhi Kualifikasi Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar Pranowo

Ketua DPP PPP Ahmad Baidowi alias Awiek menilai kualifikasi diri mantan Panglima TNI Andika Perkasa cocok sebagai ketua pemenangan Ganjar Pranowo

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Perjanjian Batu Tulis Megawati dan Prabowo, Begini 7 Poin Janji Belum Ditepati Itu

24 April 2023

Kilas Balik Perjanjian Batu Tulis Megawati dan Prabowo, Begini 7 Poin Janji Belum Ditepati Itu

Megawati punya janji terhadap Prabowo sejak 2009, perjanjian Batu Tulis namanya. Begini isi 7 poin perjanjian tersebut.

Baca Selengkapnya

4 Petinggi NasDem Bakal Dampingi Surya Paloh dalam Pertemuan dengan Prabowo di Hambalang

5 Maret 2023

4 Petinggi NasDem Bakal Dampingi Surya Paloh dalam Pertemuan dengan Prabowo di Hambalang

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh pagi ini akan bertemu Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor

Baca Selengkapnya

Menjelang 7 Tahun, Pakar Sebut Jokowi Dibayangi Janji-janji Politik

18 Oktober 2021

Menjelang 7 Tahun, Pakar Sebut Jokowi Dibayangi Janji-janji Politik

Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya mengatakan ada kompleksitas luar biasa yang dihadapi Presiden Jokowi di periode kedua ini.

Baca Selengkapnya

Beda Dana Kampanye Jokowi dengan Prabowo di Pemilu 2014 dan 2019

3 Mei 2019

Beda Dana Kampanye Jokowi dengan Prabowo di Pemilu 2014 dan 2019

Dari data laporan ke KPU, dana kampanye yang digunakan Jokowi - Ma'ruf tercatat lebih banyak 2,8 kali lipat dibandingkan Prabowo - Sandiaga.

Baca Selengkapnya

Rumah Sakit Jiwa Grogol Siap Tampung Caleg Tak Siap Gagal

13 April 2019

Rumah Sakit Jiwa Grogol Siap Tampung Caleg Tak Siap Gagal

Kesiapan merujuk kepada pengalaman sebagian caleg saat pemilu 2014 lalu

Baca Selengkapnya