TPN Ganjar-Mahfud Matangkan Strategi Jelang Pembukaan Masa Kampanye

Reporter

Adil Al Hasan

Editor

Febriyan

Rabu, 22 November 2023 21:21 WIB

Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar, Arsjad Rasjid memberikan keterangan saat meresmikan Media Center (TPNGP) di jalan Cemara no. 19 Menteng, Jakarta Pusat, Minggu, 15 Oktober 2023. Dalam keterangannya, rumah pemenangan tersebut digunakan sebagai pusat informasi Ganjar Pranowo untuk pemilu 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid, mengatakan timnya melakukan gerak cepat menghadapi pembukaan masa kampanye Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 pada Selasa pekan depan, 28 November 2023. Rapat rutinan TPN hari ini, kata Arsjad, untuk mematangkan strategi pemenangan.

"Hari ini kami mematangkan kembali strategi pemenangan di semua sisi tentu dengan cara-cara yang baik yang tidak bertentangan dengan prinsip Demokrasi," kata Arsjad Rasjid pimpinan partai politik dan TPN Ganjar-Mahfud di Gedung High End, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu, 22 November 2023.

Arsjad mengatakan, pihaknya sangat optimistis Ganjar dan Mahfud siap memasuki masa kampanye untuk beradu gagasan dan menyampaikan visi dan misi. Dalam finalisasi stuktur TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad mengatakan sudah memasuki tahap akhir dan sangat memperhatikan keterwakilan dari semua golongan.

"Sebelumnya ada beberapa deputi dan yang terakhir kami membentuk Deputi Inklusi untuk memperhatikan keterwakilan perempuan dan disabilitas," kata Arsjad.

Selain itu, Arsjad Rasjid mengatakan pihaknya ingin mengawali proses Pilpres 2024 dengan baik dan benar.

"Kami TPN Ganjar Mahfud ingin mengawali proses demokrasi dengan baik dan benar, oleh karenanya kami percaya semua golongan dan unsur harus ada dalam struktur Tim Pemenangan Nasional dengan latar belakang yang berbeda beda," kata Arsjad.

Arsjad sebut beri ruang semua golongan

Advertising
Advertising

Sementara itu, Arsjad mengatakan ada 690 orang yang masuk dalam struktur TPN Ganjar-Mahfud. Dia menyebut, hal ini menunjukan TPN memberikan ruang bagi semua golongan.

"Perlu kami sampaikan, dari 690 orang yang masuk dalam Struktur TPN Ganjar Mahfud, kami melibatkan kaum perempuan dengan jumlah 147 orang atau 21,3 persen dari total anggota TPN Ganjar-Mahfud," kata Arsjad.

Selain itu, Arsjad Rasjid menyebut keterlibatan anak muda dalam TPN Ganjar-Mahfud berjumlah 158 orang atau 25 persen dari jumlah keseluruhan Tim Pemenangan. Kemudian perwakilan non-partai berjumlah 380 orang atau 55 persen dari jumlah anggota Struktur TPN Ganjar Mahfud.

"Semua anggota Struktur TPN Ganjar-Mahfud siap untuk berkolaborasi karena kami inklusif, terbuka bagi siapapun yang ingin berjuang bersama," kata Arsjad.

Komisi Pemilihan Umum atau KPU sebelumnya menyatakan masa kampanye Pilpres 2024 akan dimulai pada 28 November 2023. Pilpres 2024 akan diikuti tiga pasangan. Selain Ganjar-Mahfud, ada juga pasangan Prabowo-Gibran dan Anies-Muhaimin.

Berita terkait

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

2 jam lalu

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

Dalam waktu berdekatan tiga RUU DPR mendapat sorotan publik yaitu RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

2 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

1 hari lalu

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

Pengesahan RUU MK di tahap I menimbulkan polemik. Sebab, selain dianggap dibahas diam-diam, bisa melemahkan independensi MK. Apa kata Ketua MKMK?

Baca Selengkapnya

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

1 hari lalu

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

Prabowo menemui PM Qatar dan Presiden UEA, sekaligus memperkenalkan Gibran. Berikut rekaman momen peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Tolak Revisi UU Penyiaran, Mahfud Md Bilang Tugas Media Justru Lakukan Investigasi

3 hari lalu

Tolak Revisi UU Penyiaran, Mahfud Md Bilang Tugas Media Justru Lakukan Investigasi

Mahfud Md berujar pelarangan melakukan dan menyiarkan hasil investigasi untuk media sama saja seperti melarang peneliti melakukan riset.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Sebut Revisi UU Penyiaran Keblinger: Tugas Media Itu Investigasi, Kok Dilarang?

3 hari lalu

Mahfud Md Sebut Revisi UU Penyiaran Keblinger: Tugas Media Itu Investigasi, Kok Dilarang?

Mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud Md mengkritisi rencana DPR RI untuk merevisi Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2002 tentang Penyiaran atau UU Penyiaran. Mahfud mengatakan aturan-aturan diusulkan dalam revisi undang-undang tersebut keblinger atau sesat.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Sebut RUU MK Mengganggu Independensi Hakim

3 hari lalu

Mahfud Md Sebut RUU MK Mengganggu Independensi Hakim

Mantan Menko Polhukam, Mahfud Md, mengungkapkan bahwa revisi Undang-undang Mahkamah Konstitusi mengganggu independensi hakim.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Mahfud Md Soal RUU MK yang Dia Sebut Kini Tak Lagi Jadi Ancaman

3 hari lalu

Penjelasan Mahfud Md Soal RUU MK yang Dia Sebut Kini Tak Lagi Jadi Ancaman

Mantan Menko Polhukam Mahfud MD menanggapi RUU MK yang baru saja diterima Menko Hadi Tjahjanto di tingkat Panja. Padahal, RUU tersebut sempat ditolak Mahfud.

Baca Selengkapnya

Pertemuan Prabowo-Gibran dan Presiden UEA: Dari Perkenalan hingga Diberi Medali

4 hari lalu

Pertemuan Prabowo-Gibran dan Presiden UEA: Dari Perkenalan hingga Diberi Medali

Prabowo dan Gibran menemui Presiden UEA MBZ di Istana Al Shati, Abu Dhabi, pada Senin, 13 Mei, 2024. Berikut hal-hal terkait pertemuan tersebut.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Dimenangkan Efek Jokowi dalam Pilpres 2024

5 hari lalu

Prabowo Sebut Dimenangkan Efek Jokowi dalam Pilpres 2024

Prabowo juga mengatakan dia dan Jokowi punya komitmen yang sama membawa perbaikan khususnya bagi masyarakat miskin.

Baca Selengkapnya