Mengenal Dhohir Farisi, Suami Yenny Wahid yang Pindah dari Gerindra ke PSI

Jumat, 27 Oktober 2023 16:37 WIB

Dhohir Farisi suami Yenny Wahid. Instagram/yennywahid

TEMPO.CO, Jakarta - Nama Zannuba Ariffah Chafsoh alias Yenny Wahid mendadak trending di media sosial X usai mendeklarasikan dukungannya terhadap pasangan bacapres-bacawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Tak sedikit warganet mempertanyakan kiprah politik suami Yenny, Dhohir Farisi. Lantas siapa sebenarnya Dhohir Farisi?

Dilansir dari Tempo, Dhohir Farisi lahir di Probolinggo, Jawa Timur, pada 11 April 1979. Politikus ini merupakan alumni Universitas Gadjah Mada (UGM) dan pernah bekerja di PT RedWhite Comm, Wijaya Center.

Namun Farisi lebih memilih berkiprah dalam dunia politik sebagai salah satu anggota DPR RI dari Partai Gerindra periode 2009-2014.

Selain itu, ia juga sempat menjabat sebagai anggota komisi VII yang membidangi bagian energi sumber daya mineral, riset, teknologi, dan lingkungan hidup.

Advertising
Advertising

Farisi resmi menikahi Yenny pada 15 Oktober 2009. Satu tahun kemudian, tepatnya pada 13 Agustus 2010, pasangan ini dikarunia seorang putri bernama Malica Aurora Madhura.

Pada 14 Agustus 2012, Yenny melahirkan anak keduanya bernama Amira. Dua tahun kemudian, Faris dan Yenny dikaruniai putri kembali bernama Raisa Isabella Hasna tepatnya pada 3 Maret 2014.

Farisi resmi menjadi kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) bertepatan dengan perayaan ulang tahun ke-8 PSI di Jakarta pada 31 Januari 2023.

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie menyambut baik bergabungnya Farisi ke partainya. Grace menyebut Farisi sebagai sosok toleransi dan pluralisme.

"Dan masuknya Gus Faris (sapaan Dhohir Farisi) menjadi kader di PSI menjadi meningkatkan semangat bagi PSI, karena beliau kita kenal punya nilai seperjuangan," katanya saat berkunjung ke kantor Tempo, pada Rabu, 1 Februari 2023.

PSI kemudian mempercayakan Farisi untuk memegang jabatan Dewan Pengarah Pemenangan Pemilu 2024.

Saat itu, menurut Grace, Farisi menjadi pelengkap langkah PSI melaju pada Pemilu 2024. Ditambah lagi dengan Farisi yang telah mempunyai pengalaman politik praktis sebagai politikus Partai Gerindra.

Latar belakangnya sebagai orang yang aktif di organisasi Nahdlatul Ulama (NU) membuat Farisi dinilai dapat memberikan saran positif.

Selanjutnya: Yenny dukung Ganjar-Mahfud MD

<!--more-->

Yenny dukung Ganjar-Mahfud MD

Sebelumnya, Yenny mendeklarasikan dukungannya kepada pasangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud MD pada Pilpres 2024.

“Kami barisan para kader barisan Gus Dur menyatakan dukungan kepada Ganjar Pranowo dan Mahfud MD,” kata Yenny di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, pada Jumat, 27 Oktober 2023.

Pertimbangan ini, menurut Yenny, diputuskan karena Mahfud merupakan sosok Nahdlatul Ulama dan memiliki kedekatan dengan Gus Dur sejak lama.

Mahfud, kata putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur ini, adalah sosok yang dibawa Gus Dur untuk menegakkan hukum di Indonesia.

Kendati demikian, Yenny mengatakan tiga pasangan capres-cawapres semua adalah putra terbaik bangsa Indonesia. Semua, lanjut Yenny, ingin membangun indonesia yang adil, makmur, dan berdaulat.

ADIL AL HASAN | TIKA AYU | RACHEL FARAHDIBA R

Pilihan Editor: Yenny Wahid Bilang Barisan Kader Gus Dur Dukung Pasangan Ganjar - Mahfud Md

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Gerindra Jaring Tiga Tokoh Perempuan untuk Pilkada Semarang 2024, Begini Mekanismenya

20 jam lalu

Gerindra Jaring Tiga Tokoh Perempuan untuk Pilkada Semarang 2024, Begini Mekanismenya

Partai Gerindra akan berkomunikasi dengan semua parpol untuk Pilkada Semarang 2024.

Baca Selengkapnya

Masih Rahasiakan Nama Bakal Calon Wali Kota Solo, Gerindra: Kalau Disebutkan, yang Lain Patah Hati

22 jam lalu

Masih Rahasiakan Nama Bakal Calon Wali Kota Solo, Gerindra: Kalau Disebutkan, yang Lain Patah Hati

Ketua DPD Gerindra Jateng memastikan mereka telah mengantongi nama calon untuk ikut Pilkada 2024 di 25 kabupaten/kota dari internal partai.

Baca Selengkapnya

Gerindra Sindir Bakal Calon Kepala Daerah di Bangka Belitung Daftar ke Banyak Partai

1 hari lalu

Gerindra Sindir Bakal Calon Kepala Daerah di Bangka Belitung Daftar ke Banyak Partai

Kata Gerindra soal bakal calon kepala daerah yang daftar ke banyak partai.

Baca Selengkapnya

Adik Ahok Fifi Lety Indra Siap Maju di Pilkada Belitung Timur 2024

1 hari lalu

Adik Ahok Fifi Lety Indra Siap Maju di Pilkada Belitung Timur 2024

Adik Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Fifi Lety Indra menyatakan siap maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Belitung Timur 2024.

Baca Selengkapnya

Safari Politik ke Gerindra, PKS Sodorkan Dua Nama untuk Pilkada Kabupaten Bogor

1 hari lalu

Safari Politik ke Gerindra, PKS Sodorkan Dua Nama untuk Pilkada Kabupaten Bogor

Partai Gerindra Kabupaten Bogor membuka pintu koalisi dengan partai politik lain di Pilkada 2024, termasuk dengan PKS.

Baca Selengkapnya

Kans Kaesang Maju sebagai Bacagub di Pilkada 2024, Grace Natalie: Usianya Belum Cukup

1 hari lalu

Kans Kaesang Maju sebagai Bacagub di Pilkada 2024, Grace Natalie: Usianya Belum Cukup

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie mengatakan usia Kaesang belum cukup untuk maju sebagai bakal calon gubernur di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi untuk Kaesang, Grace Natalie Respons Begini

2 hari lalu

Relawan Ambil Formulir Cawalkot Bekasi untuk Kaesang, Grace Natalie Respons Begini

Ketum PSI Kaesang Pangarep didorong relawan untuk maju di Pilkada Kota Bekasi. Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie bilang begini.

Baca Selengkapnya

Grace Natalie Diberi Tugas di Pemerintahan oleh Presiden Jokowi

2 hari lalu

Grace Natalie Diberi Tugas di Pemerintahan oleh Presiden Jokowi

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie mengaku dapat amanah untuk mengemban tugas baru di pemerintahan dari Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Tolak Revisi UU Penyiaran, Mahfud Md Bilang Tugas Media Justru Lakukan Investigasi

2 hari lalu

Tolak Revisi UU Penyiaran, Mahfud Md Bilang Tugas Media Justru Lakukan Investigasi

Mahfud Md berujar pelarangan melakukan dan menyiarkan hasil investigasi untuk media sama saja seperti melarang peneliti melakukan riset.

Baca Selengkapnya

Pendiri PSI Grace Natalie Dapat Jabatan di Pemerintahan dari Jokowi, Ini Profilnya

2 hari lalu

Pendiri PSI Grace Natalie Dapat Jabatan di Pemerintahan dari Jokowi, Ini Profilnya

Presiden Jokowi memanggil Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia atau PSI Grace Natalie di Istana Kepresidenan Jakarta

Baca Selengkapnya