Jaga Netralitas, Bawaslu Batasi Hubungan dengan Relawan

Reporter

Selasa, 27 Mei 2014 07:52 WIB

Komisioner Bawaslu, Nasrullah. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) akan meminimalkan hubungan dengan para relawan yang membantu penyelenggaraan pemilu.

"Bawaslu harus tetap menjaga independensi dalam pelaporan pelanggaran kampanye, jadi kami membatasi komunikasi dengan para relawan pemilu, terutama mereka yang sudah condong ke salah satu calon," kata anggota Bawaslu, Nasrullah, saat ditemui dalam acara peluncuran dan sosialisasi tampilan web baru MataMassa di Cikini, Jakarta Pusat, Senin, 26 Mei 2014. (Baca juga: Sengketa Pemilu, Bawaslu Siapkan Data Pembanding)

Namun, kata Nasrullah, Bawaslu tetap terbuka dalam menerima laporan pelanggaran pemilu oleh para relawan. Nasrullah mengatakan Bawaslu senang dengan adanya MataMassa sebagai gerakan independen yang berani ambil bagian dalam pengawasan pemilu.

Bawaslu tetap membutuhkan relawan pelapor, kata Nasrullah, karena laporan-laporan tersebut dapat membantu Bawaslu mengidentifikasi masalah-masalah yang terjadi di setiap wilayah di Indonesia.

Menurut Nasrullah, tantangan terberat bagi Bawaslu terkait dengan penyelenggaraan pemilu adalah politik uang. Adapun perkara pemanfaatan dinasti keluarga yang banyak digunakan sebagai cara seseorang untuk maju sebagai calon legislator, kata Nasrullah, masih sulit diusut satu per satu.

Dia menambahkan, penyelidikan terhadap pelanggaran pidana dalam proses pemilu juga sulit dituntaskan karena masalah pidana melibatkan banyak pihak, seperti kejaksaan dan kepolisian.

Nasrullah juga menjelaskan, dalam pemilu legislatif April 2014, terdapat 9.553 laporan. Sebanyak 2.033 laporan bukan merupakan pelanggaran pemilu. Sedangkan 186 kasus merupakan pelanggaran pidana. Sisanya merupakan pelanggaran dalam hal administrasi. (Baca: Bawaslu Selidiki Video Pemilu Gila)

YOLANDA RYAN ARMINDYA




Berita Terpopuler
Tersangka, Suryadharma Jadi Calon Menteri Prabowo
Kasus Haji, Anggito Curhat ke Syafii Maarif
Posko Jokowi di Setiabudi Dibakar

Berita terkait

Pesan DKPP kepada KPU dan Bawaslu Jelang Pilkada 2024 Serentak

11 jam lalu

Pesan DKPP kepada KPU dan Bawaslu Jelang Pilkada 2024 Serentak

KPU akan mendapatkan Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) untuk Pilkada 2024 dari Kemendagri pada 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Persiapan KPU dan Bawaslu Hadapi Sidang Sengketa Pileg di MK Hari Ini

15 jam lalu

Persiapan KPU dan Bawaslu Hadapi Sidang Sengketa Pileg di MK Hari Ini

MK mengagendakan sidang pemeriksaan pendahuluan sengketa Pileg yang akan dibagi dalam tiga panel persidangan.

Baca Selengkapnya

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, KPU Bilang Harusnya Ada Putusan Bawaslu Dulu

1 hari lalu

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, KPU Bilang Harusnya Ada Putusan Bawaslu Dulu

PDIP menggugat KPU ke Pengadilan Tata Usaha Negara atau PTUN Cakung, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya

KPU Siapkan Jawaban Hadapi Sidang Perdana Gugatan PDIP di PTUN

1 hari lalu

KPU Siapkan Jawaban Hadapi Sidang Perdana Gugatan PDIP di PTUN

PDIP tercantum sebagai pihak penggugat diwakili oleh Megawati Soekarnoputri selaku Ketua Umum DPP PDIP.

Baca Selengkapnya

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

3 hari lalu

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

Komisi II DPR telah mengusulkan revisi UU Pemilu dan UU Pilkada sejak awal masa bakti 2019.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

3 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

KASN Ingatkan ASN Tak Terlibat Politik Praktis di Pilkada 2024, Begini Aturannya

3 hari lalu

KASN Ingatkan ASN Tak Terlibat Politik Praktis di Pilkada 2024, Begini Aturannya

KASN menyebut ASN masih berpotensi melanggar netralitas di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

MK Tekankan Perlunya Penyempurnaan UU Pemilu, Ini Reaksi DPR

4 hari lalu

MK Tekankan Perlunya Penyempurnaan UU Pemilu, Ini Reaksi DPR

MK menyatakan terdapat beberapa kelemahan dalam UU Pemilu, Peraturan KPU, dan Peraturan Bawaslu.

Baca Selengkapnya

Namanya Disebut di Sidang MK Soal Netralitas TNI, Berikut Profil Mayor Teddy Ajudan Prabowo

5 hari lalu

Namanya Disebut di Sidang MK Soal Netralitas TNI, Berikut Profil Mayor Teddy Ajudan Prabowo

Nama Mayor Teddy dikenal publik setelah menjadi ajudan Prabowo dan menimbulkan kontroversi karena hadir di debat capres masih aktif anggota TNI.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kontroversi Mayor Teddy di Debat Capres Berseragam Kubu 02, Putusan MK Sebut Tak Langgar Netralitas TNI

5 hari lalu

Kilas Balik Kontroversi Mayor Teddy di Debat Capres Berseragam Kubu 02, Putusan MK Sebut Tak Langgar Netralitas TNI

Menurut putusan MK, kontroversi Mayor Teddy dan netralitas TNI saat hadir di debat capres sudah diselesaikan Bawaslu dan tidak melanggar UU Pemilu.

Baca Selengkapnya