Libatkan Mega, Jokowi Timbang Tiga Cawapres

Reporter

Kamis, 24 April 2014 17:50 WIB

Megawati Soekarnoputri dan Jokowi. facebook.com

TEMPO.CO, Jakarta - Joko Widodo menyebutkan ada tiga nama yang masih digodok sebagai pendampingnya dalam pemilu presiden 9 Juli 2014. "Masih belum diputuskan. Kandidat masih ada tiga, kadang berubah menjadi dua, masih berubah," katanya di Jakarta, Kamis, 24 April 2014. (Baca: Pekan ini Jokowi Punya Calon Wakil Presiden)

Jokowi yang dipilih PDI Perjuangan sebagai calon presiden menolak menyebutkan nama kandidat tersebut. Yang jelas, kata dia, mereka ada yang berasal dari partai dan non-partai. Selain itu, ada yang dari kalangan sipil dan militer. Dari segi usia, calon pendampingnya ada yang lebih tua dan ada yang lebih muda.

Dalam memutuskan cawapres, kata Jokowi, ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi. Bisa saling menutupi, saling melengkapi, ujar dia, ada chemistry dan juga menyangkut elektabilitas. Untuk memutuskan kandidat yang layak mendampinginya, Jokowi melibatkan Megawati. "Saya nanti yang akan menentukan pada akhirnya karena saya yang akan bekerja bersama cawapres," kata Jokowi.

Jokowi mengatakan proses penentuan cawapres memakan waktu lama. Menurut dia, sosok yang dipilih harus tepat karena menyangkut urusan rakyat dan bangsa. "Buat apa terburu-buru. Ini tidak hanya urusan presiden, ini urusan 250 juta warga Indonesia. Ini kenapa harus hati-hati," ujar Jokowi. (Baca: Jokowi Blusukan Cari Koalisi)

Ada tiga kandidat yang selama ini disebut-sebut bakal digandeng Jokowi, yaitu Jusuf Kalla, Mahfud Md., dan Ryamrizard Ryacudu. Dua yang pertama berasal dari sipil, sedangkan Ryamizard adalah mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat dan dekat dengan Megawati. (Baca: Ulama NU Terbelah Memasangkan Mahfud Md.)

Namun ketiga tokoh itu lebih tua usianya ketimbang Jokowi yang lahir tahun 1961. Jusuf Kalla kelahiran tahun 1942, Mahfud lahir tahun 1957, dan Ryamizard lahir tahun 1950. Ketiga sosok ini juga tidak masuk jajaran pengurus pusat partai politik. Apakah ada sosok lain? Untuk saat ini, hanya Jokowi dan Megawati yang tahu.

ANANDA TERESIA




Terpopuler:
Jokowi Nangis Gara-gara Jam Tangan
Ketua Umum Gerindra Dikalahkan Anak Jenderal Djoko
Gamawan Bantah Kantornya Digeledah KPK

Berita terkait

PM Singapura Sebut Jokowi Berkontribusi bagi Kawasan

4 menit lalu

PM Singapura Sebut Jokowi Berkontribusi bagi Kawasan

Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong mengakui kontribusi Presiden Jokowi, baik bagi Indonesia maupun kawasan.

Baca Selengkapnya

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

51 menit lalu

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

Sejumlah keluarga Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendapat penghargaan dari pemerintah: Iriana, Bobby Nasution, dan Anwar Usman.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

1 jam lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Lee Hsien Loong Gaungkan Keberlanjutan Kerja Sama Indonesia-Singapura

2 jam lalu

Jokowi dan Lee Hsien Loong Gaungkan Keberlanjutan Kerja Sama Indonesia-Singapura

Sama-sama lengser tahun ini, Presiden Jokowi dan PM Singapura Lee Hsien Loong menyoroti pentingnya keberlanjutan kerjasama di antara kedua negara.

Baca Selengkapnya

Besok Pagi Bos Microsoft Temui Jokowi Bahas Investasi Rp14 T, Ini Agenda dan Profilnya

2 jam lalu

Besok Pagi Bos Microsoft Temui Jokowi Bahas Investasi Rp14 T, Ini Agenda dan Profilnya

Presiden Jokowi akan menerima kunjungan CEO Microsoft, Satya Nadella di Istana Merdeka Jakarta, Selasa, bahas investasi Rp14 triliun.

Baca Selengkapnya

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

4 jam lalu

Banyuwangi Terima Penghargaan Tertinggi dari Jokowi

Atas pencapaian hasil Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (EPPD) 2022, dan mendapatkan nilai terbaik nasional dengan status kinerja tertinggi.

Baca Selengkapnya

Momen Prabowo Diajak Foto bersama Lawrence Wong, PM Singapura Selanjutnya

4 jam lalu

Momen Prabowo Diajak Foto bersama Lawrence Wong, PM Singapura Selanjutnya

Peristiwa foto bersama Prabowo dan Lawrence itu terjadi di sela pertemuan tingkat tinggi PM Singapura Lee Hsien Long dan Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi, Prabowo, Lee Hsien Long dan Pengganti PM Singapura Duduk Bersama

5 jam lalu

Kala Jokowi, Prabowo, Lee Hsien Long dan Pengganti PM Singapura Duduk Bersama

Kebersamaan Jokowi, Lee Hsien Long, Prabowo, dan Lawrance dalam satu meja menjadi sinyal keberlanjutan kemitraan dengan Singapura.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken Pengesahan UU DKJ

5 jam lalu

Jokowi Teken Pengesahan UU DKJ

Presiden Jokowi menandatangani pengesahan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2024 tentang Daerah Khusus Jakarta atau UU DKJ

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

5 jam lalu

Kala Jokowi dan Gibran Disebut sebagai Bagian dari Keluarga Besar Golkar dan PAN

Ini alasan Partai Golkar dan PAN menyebut Jokowi dan Gibran sebagai bagian dari keluarga besar partainya.

Baca Selengkapnya