Ical Pengin Jumpa Prabowo Lagi Setelah Pemilu Legislatif

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Minggu, 6 April 2014 11:51 WIB

Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie bersama Istrinya Tatty Murnitriati, dan Anaknya Anindya Bakrie saat kampanye akbar partai Golkar di kawasan simpang Balapan, Malang, Jawa Timur, (27/3). TEMPO/Aris Novia Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Sabtu siang di Bandar Udara Juanda, Surabaya, calon presiden dari Partai Golongan Karya, Aburizal Bakrie, bertemu calon presiden dari Partai Gerakan Indonesia Raya, Prabowo Subianto. Ical--sapaan akrab Aburizal--mengklaim pertemuan tak sengaja itu sama sekali tidak membahas tentang koalisi. (Baca: Ical: Saya Pernah Dicubit, Dicium, Dicakar).

"Tapi tak menutup kemungkinan setelah pemilu legislatif," kata Aburizal, Sabtu, 5 April 2014. Dia mengatakan tetap berteman baik dengan calon presiden dari partai mana pun. Analogi pertandingan tenis, kata Aburizal, para pemain yang menang ataupun yang kalah akan berpelukan setelah berkompetisi. (Baca: Kampanye di Surabaya, Ical Kenalkan Keluarganya).

Aburizal bercerita, ketika bertemu Prabowo, mereka saling menyemangati dan berjabat tangan. Ketua Umum Golkar ini sempat meledek Ketua Dewan Pembina Gerindra itu karena orang yang menyambut Prabowo bisa dihitung dengan jari. Sementara Ical disambut 40 orang sambil meneriakan "ARB Presidenku". (Baca pula: Bertemu Ical, Prabowo: Selamat Berjuang, Ya).

Pada pertemuan Sabtu di Bandara Juanda itu, Prabowo memakai baju safari warna putih susu, sementara Ical mengenakan seragam Golkar lengan pendek berwarna kuning. (Simak pula: Ical: Baru Bisa Nyapres Setelah Ibu Meninggal).

Sabtu 5 April 2014, tiga partai memang berkampanye nasional di Jawa Timur. Selain Aburizal dan Prabowo, ada juga Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono. Prabowo berkampanye di Stadion 10 November, Surabaya, Golkar berkampanye di Jatim Expo, dan Demokrat di Gedung Olahraga Delta, Sidoarjo.

SUNDARI SUDJIANTO

Berita terkait

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

1 hari lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

12 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

20 hari lalu

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

Ujang pun menyampaikan bahwa para tokoh itu memiliki modal yang cukup untuk dikatakan sebagai calon unggulan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

21 hari lalu

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

Menurut Airlangga, dukungan dari ormas merupakan salah satu kunci agar dirinya dapat kembali terpilih untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

21 hari lalu

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

Airlangga menyatakan dukungan itu merupakan amanah yang harus dijaga.

Baca Selengkapnya

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

22 hari lalu

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

Ketua Umum Golkar menargetkan partainya mampu menang lebih dari 50 persen dalam kontestasi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

25 hari lalu

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

Presiden Jokowi membantah dirinya sempat ingin merebut posisi Ketua Umum Partai Golkar maupun Ketua Umum PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

31 hari lalu

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

Menurut Prabowo, keinginan itu bisa dilakukan bila ada dukungan untuk memberi nasihat. Prabowo meminta Golkar mendukungnya membangun pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

31 hari lalu

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

Prabowo meminta maaf karena belum sempat mendatangi semua kader-kader Golkar di daerah dalam tahapan kampanye pemilu.

Baca Selengkapnya

Partai Golkar Menang di Sumut, Peran Musa Rajekshah Disorot

37 hari lalu

Partai Golkar Menang di Sumut, Peran Musa Rajekshah Disorot

Partai Golkar dan kadernya mengambil langkah tepat memilih Ijeck

Baca Selengkapnya