Washington Post Puji Jokowi karena Antikorupsi  

Reporter

Editor

Mustafa moses

Selasa, 18 Maret 2014 09:36 WIB

Di hari pertama kampanye, Jokowi menyapa sejumlah awak media usai mengunjungi Museum sumpah pemuda, Jakarta, (16/03). TEMPO/Dasril Roszandi

TEMPO.CO, Jakarta - Di tengah-tengah cercaan dan ledekan Partai Gerindra kepada Joko Widodo, Washington Post malah memuji mantan wali kota terbaik itu lewat artikel mereka yang tayang kemarin. Media yang terbit di Amerika Serikat itu menulis Jokowi Effect dengan analisis Tom Pepinsky, pakar politik dari Cornell University. (Baca: Jokowi Capes, Prabowo Merasa Dikhianati Megawati)

Koran ini memaparkan popularitas Gubernur DKI Jakarta yang melejit setelah kekecewaan masyarakat kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, yang pada Pemilu 2004 lalu diharapkan bisa membawa perubahan. Joko Widodo alias Jokowi dianggap jauh dari korupsi setelah menunjukkan kepemimpinannya saat menjadi Wali Kota Solo. “Penduduk Amerika malah mengenal SBY lewat album musiknya,” demikian media itu menuliskan.

Efek popularitas Jokowi kemudian menjalar ke mana-mana. Peta politik di Indonesia berubah dan lebih kompetitif. Tidak seperti SBY pada 2004 lalu yang membuat Partai Demokrat untuk kendaraannya menuju kursi presiden, kali ini kerja Jokowi lebih mudah. Figurnya sudah menempel di PDI Perjuangan. Energi maupun logistik tak perlu dihabiskan untuk mengurus partai karena mesin politik PDI Perjuangan sudah berjalan. “Ini membuat partai yang berkuasa terpaksa bekerja keras.”

Washington Post juga menuliskan popularitas ini akan dimanfaatkan PDI Perjuangan dengan semaksimal mungkin. Mereka akan merebut kursi di DPR sebanyak mungkin. Dengan besarnya suara dan kursi di DPR, PDI Perjuangan tak perlu repot mencari koalisi. Partai koalisi selama ini dianggap terlalu banyak menuntut. (Baca: Prabowo Mulai Bergerilya Tekan Jokowi)

Media ini juga memberikan catatan akhir terhadap pertempuran politik di Indonesia nanti. Jokowi dan timnya diperkirakan tak akan terlalu banyak bekerja keras karena popularitas. “Kondisi ini menjadi ancaman terbesar bagi kandidat-kandidat presiden dari partai lain,” media itu menuliskan.

WASHINGTON POST | MUSTAFA SILALAHI

Berita Lain

SBY Dianggap Jago Pencitraan, Jokowi Pekerja Keras
Prabowo Janji 1 M, DPR: Itu Hanya Klaim
Janjikan Rp 1 M, Kepala Desa Kecam Surat Prabowo
Gerindra di DPRD DKI: Kerjaan Jokowi Tak Beres




Berita terkait

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

2 jam lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

2 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

2 jam lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

3 jam lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

3 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

3 jam lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

3 jam lalu

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

Wacana presidential club yang sebelumnya disampaikan Juru Bicara Prabowo mendapat respond dari Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

4 jam lalu

Fakta Miris Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis, Menkes: Jadi Masalah Hampir 80 tahun

Jokowi menyebut pemerintah baru mampu mencetak 2.700 dokter spesialis per tahun. Sementara pemerintah membutuhkan 29 ribu dokter spesialis.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

7 jam lalu

Jokowi: Harus Ada Timbal Balik Ekonomi dari Program Pemerintah

Presiden Joko Widodo atau Jokowi berharap Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025 sesuai dengan program pembangunan yang telah direncanakan

Baca Selengkapnya

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

7 jam lalu

Jokowi Curhat Alat Kesehatan di Daerah Tersedia, tapi Minim Dokter Spesialis

Presiden Jokowi menyayangkan daerah kepulauan maupun daerah terpencil dia tak menemukan tenaga dokter spesialis.

Baca Selengkapnya