Istana Anggarkan Rp 8,3 Miliar untuk Beli 4 Mobil Baru

Videografer

Subekti

Rabu, 9 Februari 2022 22:20 WIB

Iklan
image-banner

Istana menganggarkan Rp 8,3 miliar untuk pengadaan mobil baru. Istana mengatakan hanya empat kendaraan yang dibeli dengan jenis sport utility vehicle (SUV) dan commuter.

"SUV dan commuter," kata Kasetpres Heru Budi Hartono kepada wartawan, Selasa (8/2/2022).

Kendaraan tersebut dibeli untuk menggantikan kendaraan yang sudah tidak dipakai dan dilelang. Namun tidak semua kendaraan diganti karena anggaran disebut hanya bisa digunakan untuk membeli empat unit.

Heru menjelaskan pengadaan kendaraan ini sudah direncanakan sejak 2018. Pengadaan kendaraan ini juga disebut sudah melalui kajian mendalam yang disusun bersama-sama dengan Biro Umum, Kementerian Sekretariat Negara dan Sekretariat Wakil Presiden. Selain itu, proses pengadaan sudah disepakati dilakukan secara bertahap mulai 2019 sampai 2024.

Foto: tempo/subekti

Editor: Ridian Eka Saputra