Putra Mahkota Arab Saudi Dilarang Masuk Prancis, Alasannya

Videografer

Reuters

Selasa, 10 Maret 2020 16:00 WIB

Iklan
image-banner

Pemerintah Prancis telah menolak permohonan Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman untuk berkunjung ke rumah supermewah yang dibelinya seharga US$ 350 juta atau setara dengan Rp 5 triliun beberapa tahun lalu.

Menurut seorang politikus senior di Prancis, bin Salman ingin menghabiskan waktu di Istana Raja Louis XIV yang dibelinya itu di pinggrian kota Paris. Berdasarkan laporan Middle East Monitor, 4 Maret 2020, politikus senior itu mengungkapkan kunjungan bin Salman akan mempermalukan Presiden Emmanuel Macron yang sedang menjalani periode krisis pemerintahannya sehubungan kegagalan proyek-proyek reformasi. Selain itu, kunjungan bin Salman akan mengangkat kembali keterlibatan pangeran tersebut dalam pembunuhan sadis jurnalis Arab Saudi, Jamal Khashoggi.

Kredit Foto: Sumber Foto: Middle East Monitor; Mandel Ngan/Pool via REUTERS, edition.cnn.com, Reuters, Saudi Royal Court/Handout via REUTERS, Reuters/straitstimes.com
Editor: Aditya Sistha