Sosok Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jawa Timur yang Dikabarkan Jadi Bacawapres Anies

image-gnews
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengamati foto Fatmawati saat mengunjungi rumah Fatmawati Soekarno di Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu, Minggu 2 Juli 2023. Kunjungan tersebut untuk mengenang kembali sejarah pengasingan Presiden pertama Soekarno di Bengkulu.  ANTARA FOTO/Muhammad Izfaldi
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengamati foto Fatmawati saat mengunjungi rumah Fatmawati Soekarno di Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu, Minggu 2 Juli 2023. Kunjungan tersebut untuk mengenang kembali sejarah pengasingan Presiden pertama Soekarno di Bengkulu. ANTARA FOTO/Muhammad Izfaldi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Nama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa santer masuk menjadi bakal cawapres yang diwacanakan pendamping Anies Baswedan dalam Pilpres 2024.

Khofifah dikaitkan karena menjadi perwakilan muslimat perempuan Nahdlatul Ulama (NU) sekaligus orang nomor 1 di Jawa Timur yang menjadi salah satu dari sedikit basis suara menentukan pada setiap gelaran Pemilu, termasuk Pemilu 2024.

Kendati demikian, Khofifah enggan berkomentar mengenai peluangnya. Meskipun begitu, menurut Guru Besar Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga Hotman Siahaan mengatakan peluang bagi Khofifah agak sulit.

Hal tersebut disebabkan Ketua PBNU Yahya Cholil Staquf yang kurang mendukung Khofifah untuk maju. Hal itu ditambah Partai Kebangkinan Bangsa yang secara historis dekat dengan NU, lebih mengusung Muhaimin Iskandar sebagai capres atau cawapres.

Di samping itu, Khofifah juga pernah mengatakan bahwa dirinya masih ingin tetap di Jawa Timur. Lantas, bagaimana profil dan sepak terjang Khofifah selama ini?

Profil Khofifah Indar Parawansa 

Khofifah Indar Parawansa lahir di Surabaya pada 19 Mei 1965. Ketertarikan dirinya pada politik dapat dilihat dari pendidikan yang ia tempuh, yakni mengambil dua gelar sarjana sekaligus di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga dan Ilmu Komunikasi dan Dakwah Sekolah Tinggi Ilmu Dakwah Surabaya.

Tidak hanya sarjana, dirinya melanjutkan magister di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia pada 1993 sampai 1997. Selepas lulus, ia langsung terjun ke dunia politik dengan bergabung bersama Partai Persatuan Pembangunan (PPP) saat dirinya masih berusia 27 tahun.

Iklan
image-banner
Scroll Untuk Melanjutkan

Dirinya juga sempat mencicipi kursi DPR RI pada masa jabatan 1992 sampai 1997 dan sempat terpilih kembali meskipun terganjal karena saat itu terjadi reformasi.

Selepas Pemilihan Umum (Pemilu) pertama reformasi pada 1999, ia memutuskan hijrah ke Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Berkat keuletannya dirinya kembali menjadi anggota DPR, tetapi tidak berselang lama karena dirinya diangkat menjadi Menteri Pemberdayaan ke-5 dalam Kabinet Persatuan Nasional pimpinan Abdurrahman Wahid.

Pada masa kepresidenan Megawati Soekarnoputri, dirinya tidak masuk dalam lingkar pemerintahan. Ia kemudian lebih aktif dalam kegiatan sosial dan menjabat Ketua Umum Pengurus Pusat sayap perempuan (Muslimat) NU.

Belasan tahun kemudian, Khofifah Indar Parawansa kembali masuk ke lingkaran pemerintahan dengan menjabat Menteri Sosial di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo. Namun, kariernya kemudian berhenti karena dirinya berpartisipasi dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) pada 2018 yang kemudian terpilih menjadi Gubernur Jawa Timur periode 2018-2023.

TIM TEMPO
Pilihan editor : Menggadang-gadang Bakal Cawapres: Dari Cak Imin, AHY hingga Mahfud MD 

Iklan


Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Golkar Dapat 102 Kursi di Senayan, Bahlil Incar Lebih Banyak Kursi di Pileg Mendatang

9 jam lalu

Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, saat bersilaturahmi dengan calon anggota DPR terpilih dari Golkar periode 2024-2029 di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta, Jumat, 20 September 2024. Tempo/Annisa Febiola
Golkar Dapat 102 Kursi di Senayan, Bahlil Incar Lebih Banyak Kursi di Pileg Mendatang

Pada Pemilu 2024, sebanyak 102 kader Golkar lolos ke Senayan.


Jokowi Batal Datang karena Hadiri Pernikahan Putra Khofifah, PON 2024 Ditutup Menko PMK Muhadjir Effendi

17 jam lalu

Logo Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024. Dok.ponxxi-acehsumut.id
Jokowi Batal Datang karena Hadiri Pernikahan Putra Khofifah, PON 2024 Ditutup Menko PMK Muhadjir Effendi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipastikan tidak hadir dalam penutupan Pekan Olahraga Nasional atau PON 2024. Digantikan Menko PMK Muhadjir Effendy


Diberhentikan Sebelum Dilantik, Dua Caleg PKB Gugat Cak Imin ke Pengadilan

21 jam lalu

Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf (kiri) bersama Anggota DPR RI terpilih dari PKB sekaligus Sekretaris Pribadinya, Achmad Ghufron Sirodj. ANTARA/Sigit Pinardi
Diberhentikan Sebelum Dilantik, Dua Caleg PKB Gugat Cak Imin ke Pengadilan

Cak Imin digugat oleh dua caleg PKB terpilih yang diberhentikan sebelum dilantik sebagai anggota DPR periode 2024-2029


Ihwal Rencana Ridwan Kamil-Suswono Bertemu Anies, Jubir Ungkap Maksudnya

21 jam lalu

Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. TEMPO; ANTARA
Ihwal Rencana Ridwan Kamil-Suswono Bertemu Anies, Jubir Ungkap Maksudnya

Jubir Ridwan Kamil-Suswono mengungkap soal rencana pertemuan antara pihaknya dengan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.


Respons Ridwan Kamil Setelah Didukung Relawan Anies dari Sahabat Jakarta

21 jam lalu

Bakal calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil (tengah) melakukan pertemuan tertutup dengan tokoh dan ulama Jakarta di hotel Sofyan, Menteng, Jakarta, Kamis, 19 September 2024. TEMPO/Advist Khoirunikmah
Respons Ridwan Kamil Setelah Didukung Relawan Anies dari Sahabat Jakarta

Relawan Anies dari Sahabat Jakarta menyatakan dukungannya untuk Ridwan Kamil-Suswono. Apa alasannya?


Tarik Ulur Pertemuan Prabowo dan Megawati, Hasto PDIP: Dilakukan pada Momentum yang Tepat

23 jam lalu

Megawati Soekarnoputri dan Prabowo Subianto. TEMPO/Imam Sukamto
Tarik Ulur Pertemuan Prabowo dan Megawati, Hasto PDIP: Dilakukan pada Momentum yang Tepat

Pertemuan Prabowo dan Megawati terlihat maju-mundur. Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto sebut menunggu momentum yang tepat.


Jubir Berharap Pertemuan Ridwan Kamil-Suswono dengan Anies Baswedan Bisa Dilakukan dalam Waktu Dekat

23 jam lalu

Juru bicara Partai Keadilan Sejahtera atau PKS, Muhammad Kholid saat konferensi pers majelis syura PKS di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, pada Sabtu 10 Agustus 2024. TEMPO/ Mochamad Firly Fajrian
Jubir Berharap Pertemuan Ridwan Kamil-Suswono dengan Anies Baswedan Bisa Dilakukan dalam Waktu Dekat

Jubir Ridwan Kamil-Suswono bilang pihaknya terus membangun komunikasi dengan Anies.


Relawan Anies Baswedan Nyatakan Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta 2024

1 hari lalu

Bakal calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil (tengah) melakukan pertemuan tertutup dengan tokoh dan ulama Jakarta di hotel Sofyan, Menteng, Jakarta, Kamis, 19 September 2024. TEMPO/Advist Khoirunikmah
Relawan Anies Baswedan Nyatakan Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta 2024

Relawan Sahabat Jakarta yang mendukung Anies Baswedan di 2017 kini menyatakan dukungan untuk Ridwan Kamil-Suswono.


Tim Pemenangan Pramono-Rano Ungkap Strategi Raih Suara Anak Abah di Pilkada Jakarta

1 hari lalu

Mantan Gubernur Jakarta, Anies Baswedan pada acara seremonial dan penyerahan trofi World Habitat Award 2024 kolaborasi multipihak untuk perubahan kebijakan perumahan Jakarta di Kampung Susun Akuarium, Penjaringan, pada Ahad, 25 Agustus 2024. TEMPO/ Mochamad Firly Fajrian
Tim Pemenangan Pramono-Rano Ungkap Strategi Raih Suara Anak Abah di Pilkada Jakarta

Mantan Juru Bicara Anies Baswedan bergabung ke Tim Pemenangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta.


Anies Sambut Keluarga Gaza di Rumahnya, Tegaskan Solidaritas untuk Palestina

2 hari lalu

Anies ketika menyambut kedatangan orang Palestina di rumahnya, Rabu, 18 September 2024. Foto: Instagram.
Anies Sambut Keluarga Gaza di Rumahnya, Tegaskan Solidaritas untuk Palestina

Anies dan Fery Farhati menerima keluarga Gaza di rumahnya dan menegaskan dukungan Indonesia untuk kemerdekaan Palestina.