Kebal Pandemi, Kapitalisasi Pasar Apple Melonjak Hingga 2 Triliun Dolar AS

Selasa, 25 Agustus 2020 17:50 WIB

Iklan
image-banner

Kendati dilanda wabah Covid-19, Bisnis Apple tampak kebal pandemi. Pada Agustus 2020, kapitalisasi pasar Apple melonjak mencapai 2 triliun dolar AS.

Harga saham Apple naik sekitar 57 persen tahun 2020, karena bisnis perusahaan tersebut terbukti kebal terhadap dampak negatif dari krisis global yang dipicu oleh wabah virus corona atau Covid-19. Hal tersebut membuat Apple menjadi perusahaan kedua yang mencapai kapitalisasi pasar senilai 2 triliun dolar Amerika Serikat atau setara dengan 29.300 triliun rupiah pada hari Rabu, 19 Agustus 2020.