Yuan Melemah Agustus 2019, Indonesia Khawatir Banjir Produk Cina

Kamis, 15 Agustus 2019 06:30 WIB

Iklan
image-banner

Devaluasi atau melemahnya nilai mata uang Yuan Cina di Agustus 2019 banyak dikhawatirkan membuat produk-produk Cina kian membanjiri pasar Indonesia.

Devaluasi atau melemahnya nilai mata uang Yuan milik Cina dalam beberapa minggu terakhir banyak dikhawatirkan akan membuat produk-produk Cina semakin membanjiri pasar Indonesia. Sebab, harga produk dari Cina menjadi lebih murah dari sebelumnya. Namun dari data yang ada, melemahnya Yuan sebesar 0,14 poin sepanjang triwulan II 2019, belum menyebabkan kenaikan singnfikan pada impor non-migas dari negara Tirai Bambu tersebut. Impor masih stagnan di level US$ 10 miliar. Nantinya, dampak lebih lanjut dari devaluasi Yuan ini akan tampak pada pengumuman kinerja perdagangan triwulan III 2019 oleh Badan Pusat Statistik (BPS).