Rano Karno Siap Mundur Jika Jokowi Kalah di Banten  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Senin, 23 Juni 2014 13:34 WIB

Wakil Gubernur Banten Rano Karno. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelaksana Tugas Gubernur Banten Rano Karno menyatakan siap melepas jabatannya jika pasangan Jokowi-JK kalah di Provinsi Banten. Rano menyatakan tugas yang diberikan Ketua Umum PDI Perjuangan menjadi sebuah tantangan dan tanggung jawab seluruh tim pemenangan Jokowi-JK.

Menurut Rano, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengancam tidak akan melantik para calon anggota legislatif terpilih jika perolehan suara Jokowi-JK kalah oleh Prabowo-Hatta di Provinsi Banten.

"Ibu Mega menyampaikan kepada seluruh kader untuk berjuang keras memenangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 2, Jokowi-JK. Jika kalah, konsekuensinya bagi caleg terpilih tidak akan dilantik sebagai anggota dewan nanti," kata Rano, Senin, 23 Juni 2014.

Menurut dia, kebijakan tersebut juga berlaku pada dirinya yang saat ini menjabat sebagai Plt Gubernur Banten. Jika Jokowi-JK kalah, dirinya pun mengaku siap untuk mengundurkan diri. "Pengunduran diri berlaku kepada semua kader PDIP. Hal ini untuk memompa semangat kader, termasuk saya sendiri," kata Rano.

Dia mengatakan pernyataan Mega menjadi penyemangat para kader dalam memenangkan pasangan Jokowi-JK. "Saya sebagai koordinator pemenangan wilayah Banten berperan untuk membantu kelancaran semua relawan dalam memberikan sosialisasi. Tapi arahan dari Bu Mega adalah menjaga dan mengamankan Banten agar tetap kondusif pada pilpres ini," kata Rano.

Adapun Plt Ketua DPD PDIP Banten Ribka Tjiptaning mengatakan PDIP menargetkan perolehan suara sebesar 62 persen untuk pasangan Jokowi-JK pada pilpres 9 Juli mendatang di Banten. "Ini tahapan yang sudah kita lakukan untuk memenangkan Jokowi-JK di Banten sebesar 62 persen," katanya.

WASI'UL ULUM

Berita Terpopuler:
Dua Anak dan Pengasuh Tewas di Rumah Tentara
Ini Tip Midnight Sale dari Pengusaha Mal
Harga Kopi Starbucks Naik Satu Dollar
Kejanggalan Pembunuhan di Rumah Tentara Bandung







Berita terkait

Anies Baswedan Berdiskusi Tertutup dengan Jenggala Center, Lembaga Apa Itu?

18 September 2022

Anies Baswedan Berdiskusi Tertutup dengan Jenggala Center, Lembaga Apa Itu?

Anies Baswedan diskusi tertutup dengan Jenggala Center bahas keadilan sosial di ibu kota dan soal situasi Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Survei Capres Muhaimin Iskandar Rendah, PKB: Masih Ada Peluang

27 Desember 2021

Survei Capres Muhaimin Iskandar Rendah, PKB: Masih Ada Peluang

Dalam survei tersebut Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar hanya dipilih 0,1 persen responden.

Baca Selengkapnya

DPR Dorong KPU dan Bawaslu Antisipasi Potensi Masalah Pemilu 2024

22 Desember 2021

DPR Dorong KPU dan Bawaslu Antisipasi Potensi Masalah Pemilu 2024

Komisi II DPR meminta KPU dan Bawaslu Provinsi Jawa Barat mengantisipasi kesulitan pemilih menggunakan hak pilih, lantaran diprediksi akan banyak surat suara.

Baca Selengkapnya

Mengenal Panglima TNI pada Periode Presiden Jokowi

4 November 2021

Mengenal Panglima TNI pada Periode Presiden Jokowi

Panglima TNI merupakan jabatan yang sangat tinggi di Tentara Nasional Indonesia karena menjadi pimpinan TNI selurunh angkatan militer.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Unik Perpisahan Kabinet Kerja Jokowi Jilid I

19 Oktober 2019

5 Fakta Unik Perpisahan Kabinet Kerja Jokowi Jilid I

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mennggelar acara silaturahmi bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla dan menteri Kabinet Kerja Jokowi di Istana Negara.

Baca Selengkapnya

Akhir Kabinet Jokowi-JK, Gojek dan Tokopedia Ucapkan Terimakasih

18 Oktober 2019

Akhir Kabinet Jokowi-JK, Gojek dan Tokopedia Ucapkan Terimakasih

Gojek dan Tokopedia mengaku disokong penuh oleh pemerintahan Jokowi-JK.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi: Setiap Momen Adalah Spesial, Spesial Pusing

18 Oktober 2019

Presiden Jokowi: Setiap Momen Adalah Spesial, Spesial Pusing

Silaturahmi tersebut dimulai dengan Shalat Jumat bersama, foto bersama, dan dilanjutkan dengan makan siang bersama.

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi: Kerja dengan Jokowi-Kalla itu Asyik

14 Oktober 2019

Retno Marsudi: Kerja dengan Jokowi-Kalla itu Asyik

Sebagai pemimpin, Jokowi dan JK juga disebut Retno tidak pernah berjarak dengan para menteri Kabinet Kerja.

Baca Selengkapnya

Hari HAM, Konflik Agraria Imbas Proyek Infrastruktur Jadi Sorotan

10 Desember 2018

Hari HAM, Konflik Agraria Imbas Proyek Infrastruktur Jadi Sorotan

Dalam peringatan hari HAM sedunia, Komnas HAM menyoroti soal konflik agraria yang semakin masif.

Baca Selengkapnya

4 Tahun Jokowi - JK, Mendikbud Sebut Sudah Salurkan 12,6 Juta KIP

24 Oktober 2018

4 Tahun Jokowi - JK, Mendikbud Sebut Sudah Salurkan 12,6 Juta KIP

Menteri-menteri Kabinet Kerja memaparkan capaian kinerjanya selama 4 tahun pemerintahan Jokowi - JK.

Baca Selengkapnya