Polisi Gelar Perkara Kasus Suap 13 PPK Pasuruan

Reporter

Minggu, 4 Mei 2014 19:43 WIB

Ilustrasi korupsi

TEMPO.CO, Pasuruan - Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resor Kota Pasuruan Ajun Komisaris Bambang Sugeng mengatakan penyelidikan kasus dugaan suap pada 13 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang dilakukan calon legislator DPRD Jawa Timur dari Partai Gerindra, Agustina Amprawati, berkasnya sudah selesai. "Kami sudah memeriksa 13 PPK itu, Agustina dan pembantunya yang mengetahui transaksi, termasuk Ketua KPU Pasuruan. "Alhamdulillah, berkasnya sudah selesai semua," kata Bambang, Ahad, 4 Mei 2014.

Menurut Bambang, karena berkas itu sudah dinyatakan selesai, maka pihaknya akan melakukan gelar perkara dengan menghadirkan semua pihak untuk didengar kesaksiannya. Bambang berharap, banyaknya pendapat dan kesaksian bisa mempengaruhi resume dan kesimpulan polisi. "Jadi, kalau pendapat dari orang banyak nanti kan enak, bisa memperkecil kekeliruan penyelidikan," kata dia.

Menurut Bambang, proses penyelidikan, sejak pemeriksaan, resume, hingga gelar perkara terbilang cepat. Pasalnya penyelidikan kasus itu hanya dilakukan selama lima hari dan bisa selesai. "Sehingga gelar perkaranya dapat kami gelar Senin besok," kata dia.

Bambang menambahkan, dari gelar perkara itu nantinya akan disimpulkan siapa yang layak jadi tersangka. "Tindak lanjut nasib mereka ditentukan pada gelar perkara. Kami tidak memihak siapa pun," katanya.

Agustina Amprawati melaporkan 13 orang anggota PPK di Pasuruan karena menerima uang dari tim suksesnya sebanyak Rp 128 juta. Uang itu diberikan dengan janji perolehan suara Agustina akan dikatrol lima ribu per kecamatan. Namun 13 PPK itu ingkar janji. Adapun 13 PPK tersebut adalah PPK Gempol, Lekok, Beji, Gondangwetan, Grati, Pohjentrek, Sukorejo, Purwosari, Winongan, Bangil, Kraton, Prigen, dan Wonorejo.

MOHAMMAD SYARRAFAH

Berita terkait

Caleg Ini Minta Maaf Hadir Daring di Sidang MK Gara-gara Erupsi Gunung Ruang

3 hari lalu

Caleg Ini Minta Maaf Hadir Daring di Sidang MK Gara-gara Erupsi Gunung Ruang

Pemohon sengketa pileg hadir secara daring dalam sidang MK karena bandara di wilayahnya tutup imbas erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Sengketa Pemilu Legislatif dari Gugatan PPP hingga Caleg

5 hari lalu

Sengketa Pemilu Legislatif dari Gugatan PPP hingga Caleg

Mahkamah Konstitusi mulai menyidangkan 297 sengketa pemilu legislatif diiantaranya gugatan PPP dan caleg.

Baca Selengkapnya

Demokrat Minta Kapolri dan Jaksa Agung Hentikan Kasus Dugaan Politik Uang Kadernya

16 hari lalu

Demokrat Minta Kapolri dan Jaksa Agung Hentikan Kasus Dugaan Politik Uang Kadernya

Salah satu caleg Demokrat dilaporkan atas dugaan politik uang.

Baca Selengkapnya

Para Caleg Populer PDIP Kehilangan Kursi di DPR: Arteria Dahlan, Johan Budi sampai Kris Dayanti

38 hari lalu

Para Caleg Populer PDIP Kehilangan Kursi di DPR: Arteria Dahlan, Johan Budi sampai Kris Dayanti

Beberapa caleg petahana dari PDIP gagal lolos ke Senayan, padahal nama mereka begitu populer. Selain Kris Dayanti dan Arteria Dahlan, siapa lagi?

Baca Selengkapnya

Deretan Caleg Kritis PDIP yang Gagal Lolos ke Senayan

44 hari lalu

Deretan Caleg Kritis PDIP yang Gagal Lolos ke Senayan

Hasto mengatakan partainya akan pasang badan guna memperjuangkan para caleg kritis PDIP untuk tetap masuk menduduki kursi parlemen.

Baca Selengkapnya

PDIP Siap Pasang Badan soal Suara Caleg Hilang yang Kritik Jokowi

45 hari lalu

PDIP Siap Pasang Badan soal Suara Caleg Hilang yang Kritik Jokowi

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan partainya tidak akan tinggal diam untuk membela caleg yang kehilangan suara dalam Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

PSI Gagal ke Senayan, Ini Respons Kaesang Pangarep dan Nasib 5 Caleg yang Diprediksi Lolos

45 hari lalu

PSI Gagal ke Senayan, Ini Respons Kaesang Pangarep dan Nasib 5 Caleg yang Diprediksi Lolos

PSI belum mampu melampaui ambang batas parlemen atau parliamentary threshold 4 persen di Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

MK Sebut Belum Ada Caleg dan Parpol yang Daftar Gugatan Sengketa Pileg

45 hari lalu

MK Sebut Belum Ada Caleg dan Parpol yang Daftar Gugatan Sengketa Pileg

MK mengungkapkan belum ada caleg dan parpol yang mendaftarkan sengketa hasil Pileg.

Baca Selengkapnya

Caleg PDIP Ikhlas Batal Dilantik jadi Legislator karena Ungguli Suara Ganjar-Mahfud

46 hari lalu

Caleg PDIP Ikhlas Batal Dilantik jadi Legislator karena Ungguli Suara Ganjar-Mahfud

PDIP menerbitkan intruksi pembatalan pelantikan calon legislator yang gagal memenangkan Ganjar-Mahfud di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Caleg Lolos Dapil Neraka DKI II: Once hingga Uya Kuya Kalahkan Masinton dan Eriko Sotarduga

47 hari lalu

Caleg Lolos Dapil Neraka DKI II: Once hingga Uya Kuya Kalahkan Masinton dan Eriko Sotarduga

Penyanyi Once Mekel, berhasil lolos ke DPR RI melalui Dapil DKI Jakarta II mengalahkan caleg petahana seperti Masinton Pasaribu dan Eriko Sotarduga.

Baca Selengkapnya