Saksi Ahli: Situng KPU Dirancang dengan Keamanan Maksimal

Kamis, 20 Juni 2019 16:43 WIB

Ketua KPU Arief Budiman (tengah) mengikuti sidang lanjutan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) presiden dan wakil presiden di gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Kamis, 20 Juni 2019. ANTARA/Galih Pradipta

TEMPO.CO, Jakarta - Ahli ilmu komputer Prof Marsudi Wahyu Kisworo menyatakan bahwa Sistem Informasi Penghitungan Suara Komisi Pemilihan Umum (Situng KPU) memiliki keamanan yang maksimal. “Sehingga bila website situng ini diretas, kondisinya akan kembali normal selang beberapa menit,” ujar Marsudi dalam sidang MK, di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Kamis, 20/6.

Baca juga: Jadi Saksi Prabowo, Hermansyah Bicara Soal Kelemahan Situng KPU

Marsudi Wahyu Kisworo menjadi saksi ahli yang diajukan KPU sebagai termohon dalam sidang sengketa Pilres yang diajukan kubu Prabowo-Subianto. "Yang kita lihat itu, website situng adalah bagian dari cerminan (virtualisasi), sehingga kalau sistem ini mau diretas, atau pun dibom, juga nggak apa-apa. Sebab 15 menit kemudian otomatis akan direfresh menjadi baru lagi," ujar Marsudi.

Marsudi mengatakan hal tersebut ketika menjawab pertanyaan juru bicara Kubu Prabowo yang mengklaim bahwa menurut ahli lain situng tidak aman karena mudah dipengaruhi faktor eksternal.

Marsudi mengatakan situng dengan website situng berbeda. “Kalau yang dimaksud ahli tersebut adalah website situng mungkin benar, namun sistemnya sendiri tidak seperti itu," ujar Marsudi.

Advertising
Advertising

Tonton juga: Mahfud MD Sebut Kesaksian Keponakannya Mentah

Mengenai klaim ahli dari pihak Pemohon yang menyebutkan bahwa entri data situng dapat dilakukan editing, Marsudi mengatakan perubahan yang terjadi dalam situng dimungkinkan karena adanya perbaikan data secara berjenjang berdasarkan formulir C1.

Ada pun Ketua KPU Arief Budiman mengklaim situng) merupakan model transparansi yang pertama dilakukan dalam pemilu di seluruh dunia. Arief mengaku telah melihat penyelenggaraan pemilu di lima benua. "Praktek (situng) ini praktek yang pertama di dunia, yakani yang menampilkan scanning berita acara dari TPS dan hasil perhitungannya," ujar Arief.

Menurut dia, Situng telah banyak dipresentasikan dalam banyak negara. "Justru banyak negara itu mau belajar ke Indonesia tentang situng ini."

Arief menjelaskan situng sangat penting, tidak hanya untuk memberikan informasi. Tetapi juga untuk membagun kredibilitas, integritas, dan kepercayaan publik terhadap Pemilu itu.

IRSYAN HASYIM | ANTARA

Berita terkait

PPP Klaim Suaranya di Papua Pegunungan Pindah ke PKB hingga Garuda

2 hari lalu

PPP Klaim Suaranya di Papua Pegunungan Pindah ke PKB hingga Garuda

PPP mengklaim perolehan suara partainya berpindah secara tidak sah ke PKB, Partai Garuda, dan PKN.

Baca Selengkapnya

Hakim Saldi Isra Tegur Peserta Sidang Telat: Nanti Disetrap

2 hari lalu

Hakim Saldi Isra Tegur Peserta Sidang Telat: Nanti Disetrap

Hakim MK Saldi Isra sempat menegur peserta yang datang terlambat dalam sidang sengketa pileg hari ini.

Baca Selengkapnya

Hakim Arsul Sani Singgung Suara Siluman di Sidang Sengketa Pileg

2 hari lalu

Hakim Arsul Sani Singgung Suara Siluman di Sidang Sengketa Pileg

Hakim MK Arsul Sani menyorot suara siluman dalam pemilihan DPRD Papua Barat.

Baca Selengkapnya

Hakim Arief Hidayat Minta Pemohon Sengketa Pileg Jangan Sering Keluar Masuk Toilet saat Sidang

2 hari lalu

Hakim Arief Hidayat Minta Pemohon Sengketa Pileg Jangan Sering Keluar Masuk Toilet saat Sidang

Hakim MK Arief Hidayat memberi sejumlah peringatan kepada para pihak dalam sidang sengketa pileg. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Cak Imin Berharap PPP Lolos ke Senayan

5 hari lalu

Cak Imin Berharap PPP Lolos ke Senayan

PPP saat ini sedang mengajukan gugatannya sengketa pileg 2024 ke MK.

Baca Selengkapnya

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

5 hari lalu

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

Gerindra menggugat di MK, karena perolehan suaranya di DPR RI dapil Papua Tengah menghilang.

Baca Selengkapnya

Ketua MK Pertanyakan Perbedaan Tanda Tangan di Dokumen Pemohon Sengketa Pemilu

5 hari lalu

Ketua MK Pertanyakan Perbedaan Tanda Tangan di Dokumen Pemohon Sengketa Pemilu

Ketua MK Suhartoyo mengungkapkan ada tanda tangan berbeda dalam dokumen permohonan caln anggota DPD Riau.

Baca Selengkapnya

Selain di Banten, PPP Sebut Suaranya di Jatim Pindah ke Partai Garuda

5 hari lalu

Selain di Banten, PPP Sebut Suaranya di Jatim Pindah ke Partai Garuda

PPP menuding suara partainya dalam pemilihan DPR RI di Jawa Timur, I, IV, VI, dan VIII pindah secara tidak sah ke Partai Garuda.

Baca Selengkapnya

Gugat Hasil Pemilu ke MK, Caleg PAN Soroti Oligarki Partainya

5 hari lalu

Gugat Hasil Pemilu ke MK, Caleg PAN Soroti Oligarki Partainya

Caleg petahana DPR RI dari PAN, Sungkono, menyoroti oligarki dalam tubuh partainya lewat permohonan sengketa pileg.

Baca Selengkapnya

Saat Anwar Usman Digantikan Guntur Hamzah di Sidang MK

6 hari lalu

Saat Anwar Usman Digantikan Guntur Hamzah di Sidang MK

Hakim MK Anwar Usman digantikan Guntur Hamzah dalam sidang sengketa pileg di panel tiga, karena melibatkan perkara Partai Solidaritas Indonesia.

Baca Selengkapnya