Situng KPU: Di Madura Jokowi Kalah Telak dari Prabowo

Minggu, 12 Mei 2019 12:09 WIB

Ilustrasi pemilu. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Rekapitulasi suara dalam data Sistem Informasi Perhitungan Suara atau Situng KPU Empat Kabupaten di Pulau Madura menunjukkan pasangan calon presiden nomor 02 Prabowo - Sandiaga unggul sebanyak 566.308 ribu suara. Dari empat kabupaten, pasangan Jokowi - Ma'ruf Amin hanya unggul sementara di Kabupaten Bangkalan. Sedangkan Prabowo - Sandianga mendapatkan suara mayoritas di Pamekasan, Sampang, dan Sumenep.

Berdasarkan data Situng KPU hari ini pukul 08.00, penghitungan suara calon presiden dan wakil presiden di Kabupaten Bangkalan sudah mencapai 54 persen. Peroleh suara Jokowi yakni 222. 975, sedangkan Prabowo mendapatkan 176.431 suara. Untuk Kabupaten Pamekasan jumlah suara yang masuk mencapai 76,6 persen. Jokowi - Ma'ruf memperoleh 78.272 suara dan suara Prabowo - Sandiaga yakni 400.031.

Baca: Situng KPU 76,1 persen: Jokowi Ungguli Prabowo 14.522.811 Suara

Data yang masuk di Kabupaten Sampang sudah mencapai 53,8 persen. Prabowo unggul dengan perolehan 299.204 suara, sedangkan Jokowi hanya 104.051. Di Kabupaten Sumenep suara masuk sebanyak 49,3 persen, Jokowi memperoleh 119.660 suara dan Prabowo mendapatkan 215.600 suara.

Situng KPU mencatat pada Ahad pukul 08.00 penghitungan suara Jawa Timur sudah mencakup 77,11 persen. Pasangan Jokowi masih memimpin dengan 6.260.615 suara. Pasangan Jokowi - Ma'ruf Amin memperoleh 66,49 persen atau 12.620.835 suara, sedangkan Prabowo - Sandiaga Uno memperoleh 33,51 persen atau 6.360.220 suara.

Baca:Rekapitulasi Suara Nasional, Jokowi Unggul di Kalimantan Utara

Data Situng KPU ini merupakan hasil pindai atau scan dari formulir C1 di seluruh TPS, dan terus bergerak. Data Situng dibuka oleh KPU agar publik dapat melihat proses penghitungan suara pada masing-masing daerah. Rekapitulasi suara tingkat provinsi diagendakan berakhir pada Ahad, 12 Mei 2019.

Untuk batas waktu rekapitulasi di tingkat nasional yaitu 22 Mei 2019. Kendati demikian, Situng bukan sistem penghitungan yang akan menjadi dasar penetapan suara terbanyak di Pemilu. Penetapan suara terbanyak akan dihitung berdasarkan sistem penghitungan manual berjenjang. Hasil penghitungan ini pun akan memakan waktu selama kurang lebih 35 hari.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Alasan Muhaimin Sebut PKB Tunggu hingga 20 Oktober Soal Peluang Gabung Koalisi Prabowo

7 jam lalu

Alasan Muhaimin Sebut PKB Tunggu hingga 20 Oktober Soal Peluang Gabung Koalisi Prabowo

Muhaimin Iskandar mengatakan Prabowo menerima masukan dari PKB untuk menjadi agenda nasional.

Baca Selengkapnya

Prabowo Hadiri Halalbihalal Bersama Pegawai Kemenhan, Ini Pesannya

8 jam lalu

Prabowo Hadiri Halalbihalal Bersama Pegawai Kemenhan, Ini Pesannya

Prabowo mengatakan misi pertahanan adalah misi yang sangat menentukan.

Baca Selengkapnya

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

10 jam lalu

Presidential Club Bentukan Prabowo Bisa Buka Peluang Jokowi Cawe-cawe di Pemerintahan Mendatang?

Adapun rencana membentuk Presidential Club diungkap oleh juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Baca Selengkapnya

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

10 jam lalu

Respons DPR atas Rencana Prabowo Bentuk Presidential Club

Anggota DPR Saleh Partaonan Daulay menilai perlu usaha dan kesungguhan dari Prabowo untuk menciptakan presidential club.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

10 jam lalu

Terkini Bisnis: Pemilik Sepatu Bata hingga Jokowi Minta Timbal Balik Ekonomi

Siapa pemilik merek sepatu Bata yang pabriknya tutup di Purwakarta?

Baca Selengkapnya

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

10 jam lalu

Habiburokhman Sebut Ide Prabowo Bikin Presidential Club Sudah Sejak 2014

Prabowo disebut memiliki keinginan untuk secara rutin bertemu dengan para presiden sebelum dia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

11 jam lalu

Jokowi Beri Dua Catatan di Rapat Evaluasi Mudik Lebaran 2024

Menteri Perhubungan Budi Karya mengatakan 242 juta masyarakat melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

11 jam lalu

Dahnil Anzar Yakin Prabowo Bisa Cairkan Komunikasi Jokowi-Megawati-SBY

Dahnil menilai Prabowo punya kemampuan untuk menghubungkan mereka.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

11 jam lalu

Jokowi dan Gibran Kompak Bilang Begini soal Wacana Presidential Club Usulan Prabowo

Wacana presidential club yang sebelumnya disampaikan Juru Bicara Prabowo mendapat respond dari Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Muhammadiyah Buka Suara soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

11 jam lalu

Muhammadiyah Buka Suara soal Jatah Kursi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Abdul Mu'ti mengaku pihaknya akan mendegasikan kadernya dengan senang hati apabila Muhammadiyah diberi amanah oleh Prabowo.

Baca Selengkapnya