Presidennya Prabowo atau Jokowi, Ahok Tetap Untung

Reporter

Sabtu, 14 Juni 2014 03:03 WIB

Prabowo bersama Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. facebook.com

TEMPO.CO , Jakarta- Pelaksana Tugas Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengatakan pemilihan presiden 2014 yang menguntungkan dirinya. Sebab, pasangan manapun yang menjadi pemenang pada pemilihan itu, kata dia, menghasilkan keputusan yang baik baginya. "Kampanye belum selesai, saya sudah untung," kata Ahok, sapaan Basuki, di Balai Kota, Jumat, 13 Juni 2014.

Pernyataan itu mengundang tawa hadirin. Di hadapan para mahasiswa psikologi Universitas Indonesia, Ahok menuturkan, akan menjadi gubernur jika nama Gubernur DKI Jakarta nonaktif Joko Widodo muncul sebagai presiden terpilih. Dengan menjadi gubernur, ia meyakini Jokowi akan mendukung program-program yang akan diajukannya untuk membenahi Jakarta.

Sebab, calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan pasti sudah mengetahui tujuan Ahok saat melaksanakan program tertentu. "Program yang saya ajukan nanti kan pasti program yang pernah kami bahas sejak pertama kali memutuskan bekerja sama," kata dia.

Pada kemungkinan kedua, Ahok akan menjadi Menteri Dalam Negeri jika Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya Prabowo Subianto terpilih menjadi presiden. Dia mengklaim tim sukses pemenangan Prabowo menyatakan akan menjadikannya sebagai menteri. Dengan begitu, ia dapat memotong anggaran yang diajukan para gubernur agar dapat menghemat pengeluaran negara. Alasannya, Ahok menganggap banyak anggaran tak efisien yang ada di anggaran pendapatan dan belanja daerah di Jakarta dan provinsi lainnya. "Kalau jadi mendagri berarti saya punya wewenang untuk memangkas anggaran yang tak efisien," tutur Ahok.

Ahok resmi menjadi pelaksana tugas gubernur sejak 1 Juni 2014 lalu lantaran Jokowi yang mengambil cuti untuk keperluan kampanye. Sebagai pelaksana tugas, Kementerian Dalam Negeri menyatakan Ahok memiliki wewenang untuk menandatangani kebijakan dan mencopot pegawai negeri sipil atas izin dari Kementerian.

LINDA HAIRANI



Berita Lain
Kecelakaan Taksi, None Jakarta 2004 Tewas
Sekab: JK Minta Rumah di Brawijaya ke SBY
Petir Bubarkan Pidato Pengukuhan Guru Besar SBY




Berita terkait

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

2 hari lalu

Ahok Kritik Penonaktifan NIK KTP Jakarta: Jangan Merepotkan Orang

Bulan lalu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta mengajukan penonaktifan terhadap 92.493 NIK warga Jakarta ke Kemendagri.

Baca Selengkapnya

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

2 hari lalu

Cerita Ahok Soal Ide Bangun Parkir Bawah Tanah Monas untuk Atasi Kemacetan Jakarta

Mantan Gubernur DKI Jakarta Ahok mengatakan konsep tempat parkir bawah tanah Monas ini sempat masuk gagasannya.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

5 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

6 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

9 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

11 hari lalu

Selain Galih Loss, Ini Daftar Kasus Dugaan Penistaan Agama di Indonesia

Kasus yang menjerat Galih Loss menambah daftar panjang kasus penistaan agama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

40 hari lalu

Gaya Ahok, Anies, dan Heru Budi Tangani Banjir di DKI Jakarta

Banjir melanda sebagian wilayah di DKI Jakarta kerap terjadi berulang kali. Berikut gaya gubernur DKI menyikapi banjir di wilayahnya.

Baca Selengkapnya

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

40 hari lalu

Mereka yang Dijerat Kasus Penistaan Agama, Ahok hingga Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun

Berikut sederet kasus penistaan agama yang dijatuhkan vonis untuk Ahok, Arya Wedakarna, dan terakhir Panji Gumilang Pimpinan Ponpes Al Zaytun.

Baca Selengkapnya

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

54 hari lalu

81 Tahun Ma'ruf Amin, Berikut Jalan Politiknya dan Pernah Punya Story dengan Ahok

Ma'ruf Amin berusia 81 tahun pada 11 Maret ini. Berikut perjalanan politiknya hingga menjadi wapres, sempat pula berseteru dengan Ahok.

Baca Selengkapnya

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

58 hari lalu

Ramai Soal KJMU, Apa itu Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang Diinisiasi Ahok dan Diteruskan Anies Baswedan?

Ramai di media sosial soal Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul yang disebut diberhentikan sepihak oleh Pemprov DKI Jakarta. Apa beda KJMU dan KJP Plus?

Baca Selengkapnya