Gunung Kelud Meletus, Terkait Prabowo-Jokowi?

Reporter

Editor

Agung Sedayu

Senin, 9 Juni 2014 11:07 WIB

Asap putih yang keluar dari kawah gunung kelud terlihat dari desa Gandusari, Blitar, Jawa Timur (15/2). ANTARA /Ari Bowo Sucipto

TEMPO.CO, Jakarta - Dosen sejarah Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, Kasijanto Sastrodinomo mengatakan masyarakat Jawa percaya setiap pergantian pemimpin akan diawali dengan tanda-tanda alam. Isyaratnya bisa berupa gunung meletus atau gelombang tinggi di laut.

Menurut dia, letusan Gunung Kelud adalah salah satu pertanda yang dipercaya bakal ada pergantian pemimpin di negeri ini. "Meletusnya Gunung Kelud pada 13 Februari 2014 merupakan salah satu gejala alam yang dilukiskan dalam sejarah Jawa dalam pergantian pemimpin," katanya, Senin, 9 Juni 2014.

Dia mengatakan masyarakat Jawa percaya bahwa setiap pemimpin atau raja adalah pusat mikro cosmos. Oleh karena itu, pergantian pemimpin akan menyebabkan keseimbangan alam terganggu hingga alam bereaksi dan memberi isyarat. Kasijanto mencontohkan tokoh Ken Arok yang mendirikan Kerajaan Tumapel. Ken Arok diisukan menerima semacam isyarat-isyarat sebelum menjadi pemimpin. Setelah mendapatkan beberapa isyarat, Ken Arok jadi pemimpin.

Tanda yang dipercaya sebagai adanya pergantian pemimpin, Kasijanto melanjutkan, adalah munculnya penampakan benda langit bercahaya seperti meteor yang oleh masyarakat Jawa disebut pulung. Masyarakat Jawa percaya bila pulung jatuh ke atap rumah, pemilik rumah itu akan menjadi pemimpin terpilih.

Sebelumnya, Minggu sore kemarin tampak benda langit seperti meteor melintas di langit Jakarta, Bogor, dan Tangerang Selatan. Namun, Kepala Lembaga Penerbangan dan Antariksa Thomas Djamaludin mengatakan benda yang melintas di langit Jakarta kemarin sore kemungkinan bukan meteor.

Thomas memprediksi benda itu hanya jejak pesawat yang terbang tinggi. Jejak pesawat itu terkondensasi kemudian memantulkan cahaya matahari hingga terlihat seperti menyala mirip meteor jatuh. "Saat itu senja, cahaya merah matahari membuat jejak pesawat di awan putih seperti ekor api," ujarnya.

HUSSEIN ABRI YUSUF

Berita lain:
Warga Heboh Saksikan Meteor di Langit Jabodetabek
Lukisan Buaya Djoko Pekik Dibanderol Rp 6 Miliar
Nurul: Keaslian Dokumen Pemecatan Prabowo Diragukan
Mahasiswa Unibraw Ciptakan Pengawet Alami Ikan Asin
NASA Benarkan Asteroid Melintasi Bumi

Berita terkait

Catatan Perolehan Suara Peserta Pemilu Pasca Reformasi, Siapa Jawaranya?

19 Februari 2024

Catatan Perolehan Suara Peserta Pemilu Pasca Reformasi, Siapa Jawaranya?

Pelaksanaan pemilu dalam era reformasi telah dilakukan enam kali, yaitu Pemilu 1999, Pemilu 2004, Pemilu 2009, Pemilu 2014, Pemilu 2019 dan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Selama 3 Periode Pemilu, 3 Partai Politik Ini Peringkat Atas Pemilihan Legislatif

18 Februari 2024

Selama 3 Periode Pemilu, 3 Partai Politik Ini Peringkat Atas Pemilihan Legislatif

Sejak Pemilu 2014 sampai Pemilu 2024, terdapat tiga besar partai politik yang selalu memuncaki pemilihan legislatif (Pileg). Apa saja?

Baca Selengkapnya

Politik Makan Siang Jokowi Bersama Capres, SBY Pernah Buka Puasa Bersama Capres-Cawapres Pemilu 2014

1 November 2023

Politik Makan Siang Jokowi Bersama Capres, SBY Pernah Buka Puasa Bersama Capres-Cawapres Pemilu 2014

Jokowi mengundang makan siang 3 capres. Langkah yang sebelumnya pernah dilakukan SBY pada 2014, mengundang buka puasa bersama capres-cawapres.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi se Jatim Dukung Prabowo Dinilai Hanya Manuver Murahan

7 Agustus 2023

Relawan Jokowi se Jatim Dukung Prabowo Dinilai Hanya Manuver Murahan

Relawan Jokowi yang mendukung Prabowo di Jatim dianggap tak memiliki jejak rekam mendukung Jokowi di Pemilu 2019.

Baca Selengkapnya

PPP Menilai Andika Perkasa Penuhi Kualifikasi Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar Pranowo

27 Juni 2023

PPP Menilai Andika Perkasa Penuhi Kualifikasi Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar Pranowo

Ketua DPP PPP Ahmad Baidowi alias Awiek menilai kualifikasi diri mantan Panglima TNI Andika Perkasa cocok sebagai ketua pemenangan Ganjar Pranowo

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Perjanjian Batu Tulis Megawati dan Prabowo, Begini 7 Poin Janji Belum Ditepati Itu

24 April 2023

Kilas Balik Perjanjian Batu Tulis Megawati dan Prabowo, Begini 7 Poin Janji Belum Ditepati Itu

Megawati punya janji terhadap Prabowo sejak 2009, perjanjian Batu Tulis namanya. Begini isi 7 poin perjanjian tersebut.

Baca Selengkapnya

4 Petinggi NasDem Bakal Dampingi Surya Paloh dalam Pertemuan dengan Prabowo di Hambalang

5 Maret 2023

4 Petinggi NasDem Bakal Dampingi Surya Paloh dalam Pertemuan dengan Prabowo di Hambalang

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh pagi ini akan bertemu Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Berdiskusi Tertutup dengan Jenggala Center, Lembaga Apa Itu?

18 September 2022

Anies Baswedan Berdiskusi Tertutup dengan Jenggala Center, Lembaga Apa Itu?

Anies Baswedan diskusi tertutup dengan Jenggala Center bahas keadilan sosial di ibu kota dan soal situasi Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Panglima TNI pada Periode Presiden Jokowi

4 November 2021

Mengenal Panglima TNI pada Periode Presiden Jokowi

Panglima TNI merupakan jabatan yang sangat tinggi di Tentara Nasional Indonesia karena menjadi pimpinan TNI selurunh angkatan militer.

Baca Selengkapnya

Menjelang 7 Tahun, Pakar Sebut Jokowi Dibayangi Janji-janji Politik

18 Oktober 2021

Menjelang 7 Tahun, Pakar Sebut Jokowi Dibayangi Janji-janji Politik

Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya mengatakan ada kompleksitas luar biasa yang dihadapi Presiden Jokowi di periode kedua ini.

Baca Selengkapnya