JK: Salah Pilih, Bakal Terjadi Bencana

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Sabtu, 7 Juni 2014 05:03 WIB

Calon Wakil Presiden, Jusuf Kalla menaiki becak motor untuk menuju Markas Besar Tim Pemenang Jokowi-JK Tuah Sakato, di Padang, Sumatera Barat, (6/6). Tempo/Andri El Faruqi

TEMPO.CO , Jakarta:Calon Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan, jika masyarakat salah memilih pada pemilihan presiden 9 Juli mendatang, bangsa ini akan melenceng. "Terjadi bencana," ujar JK saat di Padang, Jumat 6 Juni 2014.

Menurut Ketua Palang Merah Indonesia itu pemimpin yang tegas bukan suka marah, lempar-lempar dan menghilangkan orang. "Bukan itu yang tegas," ujarnya.

Tapi, kata JK, yang tegas itu bisa mengambil keputusan yang tepat, dan siap menerima risiko. Bersikap dalam keadaan sulit atau senang, untuk kepentingan umum, bukan pribadi.

"20 tahun terakhir banyak daerah yang terpecah belah, kayak di Aceh dan Poso. Dengan tegas saya bisa damaikan negeri. Tak perlu dengan marah dan kejam. Hanya dengan dialog dan berbicara," ujarnya.

Kata JK, pemerintah harus kuat. Mampu berdaulat dan maju secara bersama. Bekerja kompak dan serempak.

Mantan Wakil Presiden ini, berharap relawanya bekerja 30 hari dengan maksimal. Agar masyarakat bisa menentukan nasib lima tahun ke depan. "Jika terpilih, kami akan bekerja melayani selama 5 tahun itu. Jangan pernah golput dan salah pilih," ujarnya.

Bersama Jokowi, JK siap menjalankan amanah lima tahun ke depan. "Jika kami salah tegur kami. Atau turunkan kami," ujarnya.

Kata JK, selama di pemerintahan, sulit orang menemukan dosa sosial Jokowi dan dirinya. Sehingga muncul fitnah. "Semoga Allah mengampuni orang-orang yang menfitnah itu. Kita difitnah bukan Islam yang baik. Malah sebaliknya yang sebelah sana banyak pertanyaan keislamannya," ujarnya.

Pasangan ini juga difitnah tak akan memberikan sertifikasi guru. Padahal, kata JK, mereka akan menambah tunjangan untuk guru.

"Masyarakat harus tingkatkan kehati-hatian dan kewaspadaan. Lihat rekam jejak yang baik," ujarnya.

ANDRI EL FARUQI
Berita Terpopuler:
Bertemu Ahok, Sani: Bahas Kampanye Hitam

Dinikahi Putri Jepang, Pria Biasa Ini Pendeta

Schneider Electric Menang di DCS Awards

Aston Villa Resmi Dapatkan Mantan Bek Arsenal





Berita terkait

Anies Baswedan Berdiskusi Tertutup dengan Jenggala Center, Lembaga Apa Itu?

18 September 2022

Anies Baswedan Berdiskusi Tertutup dengan Jenggala Center, Lembaga Apa Itu?

Anies Baswedan diskusi tertutup dengan Jenggala Center bahas keadilan sosial di ibu kota dan soal situasi Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Survei Capres Muhaimin Iskandar Rendah, PKB: Masih Ada Peluang

27 Desember 2021

Survei Capres Muhaimin Iskandar Rendah, PKB: Masih Ada Peluang

Dalam survei tersebut Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar hanya dipilih 0,1 persen responden.

Baca Selengkapnya

DPR Dorong KPU dan Bawaslu Antisipasi Potensi Masalah Pemilu 2024

22 Desember 2021

DPR Dorong KPU dan Bawaslu Antisipasi Potensi Masalah Pemilu 2024

Komisi II DPR meminta KPU dan Bawaslu Provinsi Jawa Barat mengantisipasi kesulitan pemilih menggunakan hak pilih, lantaran diprediksi akan banyak surat suara.

Baca Selengkapnya

Mengenal Panglima TNI pada Periode Presiden Jokowi

4 November 2021

Mengenal Panglima TNI pada Periode Presiden Jokowi

Panglima TNI merupakan jabatan yang sangat tinggi di Tentara Nasional Indonesia karena menjadi pimpinan TNI selurunh angkatan militer.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Unik Perpisahan Kabinet Kerja Jokowi Jilid I

19 Oktober 2019

5 Fakta Unik Perpisahan Kabinet Kerja Jokowi Jilid I

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mennggelar acara silaturahmi bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla dan menteri Kabinet Kerja Jokowi di Istana Negara.

Baca Selengkapnya

Akhir Kabinet Jokowi-JK, Gojek dan Tokopedia Ucapkan Terimakasih

18 Oktober 2019

Akhir Kabinet Jokowi-JK, Gojek dan Tokopedia Ucapkan Terimakasih

Gojek dan Tokopedia mengaku disokong penuh oleh pemerintahan Jokowi-JK.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi: Setiap Momen Adalah Spesial, Spesial Pusing

18 Oktober 2019

Presiden Jokowi: Setiap Momen Adalah Spesial, Spesial Pusing

Silaturahmi tersebut dimulai dengan Shalat Jumat bersama, foto bersama, dan dilanjutkan dengan makan siang bersama.

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi: Kerja dengan Jokowi-Kalla itu Asyik

14 Oktober 2019

Retno Marsudi: Kerja dengan Jokowi-Kalla itu Asyik

Sebagai pemimpin, Jokowi dan JK juga disebut Retno tidak pernah berjarak dengan para menteri Kabinet Kerja.

Baca Selengkapnya

Hari HAM, Konflik Agraria Imbas Proyek Infrastruktur Jadi Sorotan

10 Desember 2018

Hari HAM, Konflik Agraria Imbas Proyek Infrastruktur Jadi Sorotan

Dalam peringatan hari HAM sedunia, Komnas HAM menyoroti soal konflik agraria yang semakin masif.

Baca Selengkapnya

4 Tahun Jokowi - JK, Mendikbud Sebut Sudah Salurkan 12,6 Juta KIP

24 Oktober 2018

4 Tahun Jokowi - JK, Mendikbud Sebut Sudah Salurkan 12,6 Juta KIP

Menteri-menteri Kabinet Kerja memaparkan capaian kinerjanya selama 4 tahun pemerintahan Jokowi - JK.

Baca Selengkapnya