Larang Dukung Jokowi, Rhoma Diajak Bertemu PKB  

Reporter

Editor

Anton William

Rabu, 14 Mei 2014 04:17 WIB

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar didampingi Rhoma Irama memberikan keterangan pers di kantor DPP PKB, Jakarta, (16/4). ANTARA/Prasetyo Utomo

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengatakan akan bertemu langsung dengan Rhoma Irama yang pernah digadang menjadi calon presiden dari partainya. Pertemuan itu akan membahas ihwal permintaan Rhoma agar simpatisan PKB tak memilih Joko Widodo alias Jokowi dalam pemilihan presiden mendatang. "Saya sudah komunikasi lewat telepon, nanti akan bertemu langsung dengan Rhoma Irama," katanya ketika ditemui di kantor pusat PKB, Selasa, 13 Mei 2014.

Muhaimin mengatakan dia akan meredam amarah Rhoma yang semakin menjadi setelah PKB memutuskan berkoalisi dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada Sabtu lalu. Dia masih berharap Rhoma tidak terus-terusan merajuk karena penyanyi dangdut itu masih ditawarkan sebagai calon wakil presiden ke koalisi yang dipimpin PDIP. Selain Rhoma, ujarnya, PKB juga menyodorkan dua nama lain yaitu Ketua Umum Palang Merah Indonesia Jusuf Kalla dan mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud Md. (Baca: Kecewa, Rhoma Irama Mundur dari PKB)

Menurut Muhaimin, Jokowi nantinya akan diperkenalkan ke calon pemilih di basis massa PKB termasuk sebagian yang menggemari Rhoma. Beberapa kantong massa yang akan disasar Muhaimin adalah daerah yang sebelumnya tak memiliki pemilih tradisional yang kuat seperti Lampung, Kalimantan Selatan, dan Aceh.

Penyanyi dangdut Rhoma Irama sedang bersiap menarik dukungan dari PKB. Rhoma meminta pendukungnya tak mencoblos calon presiden PDIP Jokowi. Rhoma menganggap PKB seharusnya memenuhi janji untuk mengusungnya menjadi calon presiden. Ancaman Rhoma ini berpotensi membahayakan dukungan terhadap Jokowi. Sebab, kenaikan suara PKB pada pemilihan legislatif lalu salah satunya disumbang oleh kehadiran Rhoma atau dikenal sebagai Rhoma Effect. (Baca: Rhoma Larang Coblos Jokowi, PKB Akan Redam)

PKB sendiri menyatakan secara resmi berkoalisi dengan PDIP dan mendukung pencalonan Jokowi menjadi calon presiden Sabtu lalu. Model gaya kepemimpinan Jokowi dinilai menarik perhatian PKB. (Baca: Pendukung Rhoma Bakal Turunkan Bendera PKB)

SUNDARI

Terpopuler
Ikang: Wajar, Rhoma Bermanuver Lewat Fan
Unilever: Kami Ingin Bertemu Ibu Risma
Jadwal Pemadaman Bergilir Jakarta Hari Ini
PLTGU Muara Karang Terganggu, Listrik Padam

Berita terkait

Deretan Lagu Lebaran dari Ismail Marzuki sampai Bimbo dan Rhoma Irama

23 hari lalu

Deretan Lagu Lebaran dari Ismail Marzuki sampai Bimbo dan Rhoma Irama

Lagu-lagu lebaran identik dengan hari kemenangan, berikut deretan lagu Lebaran karya Ismail Marzuki sampai Bimbo dan Rhoma Irama.

Baca Selengkapnya

PKB Sebut Fungsi Pengawasan DPR Gagal jika Tak Gulirkan Hak Angket

29 hari lalu

PKB Sebut Fungsi Pengawasan DPR Gagal jika Tak Gulirkan Hak Angket

Ketua DPP PKB mengatakan hak angket penting sebagai ikhtiar untuk memperbaiki kualitas demokrasi Indonesia.

Baca Selengkapnya

Dua Menteri PKB Menghadap Jokowi: Kami Koalisi Pak Presiden

48 hari lalu

Dua Menteri PKB Menghadap Jokowi: Kami Koalisi Pak Presiden

Dua menteri dari Partai Kebangkitan Bangsa menyatakan tidak ada masalah dengan Jokowi, terlepas pihaknya mengusung tema perubahan dalam pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Isi Naskah Akademik Hak Angket PKB Mau Bongkar Politisasi Bansos hingga Netralitas Polri

53 hari lalu

Isi Naskah Akademik Hak Angket PKB Mau Bongkar Politisasi Bansos hingga Netralitas Polri

Isi dari naskah akademik hak angket PKB menunjukkan berbagai kecurangan yang terjadi sebelum, saat, dan setelah pencoblosan.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Kampanye Akbar di Jawa Timur, Anies Datangkan Rhoma Irama, Prabowo Dimeriahkan Denny Caknan

9 Februari 2024

Sama-sama Kampanye Akbar di Jawa Timur, Anies Datangkan Rhoma Irama, Prabowo Dimeriahkan Denny Caknan

Anies Baswedan dan Prabowo Subianto sama-sama menggarap Jawa Timur dalam kampanye akbar Jumat hari ini, 9 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan Rhoma Irama Dukung Anies Baswedan-Cak Imin, Begini Bunyi Deklarasinya

31 Januari 2024

Alasan Rhoma Irama Dukung Anies Baswedan-Cak Imin, Begini Bunyi Deklarasinya

Raja Dangdut Rhoma Irama mendeklarasikan dukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dalam Pemilu 2024. Begini bunyi deklarasi selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Rhoma Irama Dukung Anies-Cak Imin dalam Pilpres 2024, Efeknya Bakal Berapa Gerbong?

30 Januari 2024

Rhoma Irama Dukung Anies-Cak Imin dalam Pilpres 2024, Efeknya Bakal Berapa Gerbong?

Raja Dangdut Rhoma Irama akhirnya memutuskan untuk memberikan dukungan kepada pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Rhoma Irama si Raja Dangdut yang Memilih Dukung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024

30 Januari 2024

Profil Rhoma Irama si Raja Dangdut yang Memilih Dukung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024

Profil Rhoma Irama mendeklarasikan dukungannya ke pasangan Anies-Cak Imin.

Baca Selengkapnya

Rhoma Irama Dukung Anies-Muhaimin, Penggemar Nyatakan Loyal

30 Januari 2024

Rhoma Irama Dukung Anies-Muhaimin, Penggemar Nyatakan Loyal

Penggemar fanatik Rhoma Irama, Forsa, bakal mengikuti pilihan politik Raja Dangdut tersebut.

Baca Selengkapnya

Anies Janji Investasi Besar-besaran di Bidang Kebudayaan, Contohkan Keseriusan Korsel pada Tahun 1980-an

30 Januari 2024

Anies Janji Investasi Besar-besaran di Bidang Kebudayaan, Contohkan Keseriusan Korsel pada Tahun 1980-an

Capres Anies Baswedan berjanji akan memperhatikan dan berinvestasi besar-besaran di bidang kebudayaan bila menang dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya