Tugas Lobi Politik Jokowi Tak Bisa Dialihkan  

Reporter

Editor

Zed abidien

Selasa, 15 April 2014 09:17 WIB

Surya Paloh mempersilakan Jokowi mempertimbangkan pendampingnya, termasuk bila dari partai yang lain. Surya menuturkan pertemuan dengan Jusuf Kalla, Jumat, 11 April 2014 juga diceritakan ke Jokowi. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Pengamat politik Ari Dwipayana mengatakan bahwa tugas Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menemui tamu-tamu politik tak bisa dibebankan kepada PDIP maupun ketua umumnya, Megawati.

"Tak bisa karena sudah mandat (calon presiden) dari Megawati untuk Jokowi. Kalau sudah mendapat mandat seperti itu, Jokowi harus bisa melaksanakan," ujar Ari saat dihubungi Tempo, Selasa, 15 April 2014. (Baca: Jokowi Harus Atur Jadwal Gubernur dan Capres)

Ari mengatakan bahwa Jokowi juga harus menjalani tugas itu agar bisa membangun kerja sama, dukungan, ataupun jaringan dengan tamu-tamu politiknya. Lagipula, kata Ari, yang menjadi capres adalah Jokowi.

Hal senada dinyatakan oleh pengamat politik dan kebijakan publik Adrinof Chaniago. Adrinof berkata bahwa Jokowi tak bisa membebankan tugas blusukan politik ke partai karena Jokowi lah yang diinginkan tamu-tamunya.

"Mau enggak mau, Jokowi harus menemui mereka, seperti tamu internasional, pelaku bisnis, dan sebagainya. Mereka kan inginnya ketemu capres, Jokowi, agar bisa kenal," ujarnya.

Meskipun tak bisa membebankan tugas blusukan itu ke partai, baik Adrinof maupun Ari menegaskan bahwa bukan berarti Jokowi bisa mengesampingkan tugasnya sebagai gubernur.

"Baik tugas sebagai gubernur maupun capres, dua-duanya sama-sama penting. Jokowi harus bisa mengatur waktu agar keduanya bisa jalan bersama," ujar Ari.

Sebagaimana diketahui, sejak PDIP gagal mencapai targetnya dalam pemilu legislatif, Jokowi menjadi rajin menemui tamu-tamu penting. Salah satu kunjungan berujung pada keputusan koalisi dengan Partai Nasional Demokrat.

Kemarin, Jokowi juga melakukan pertemuan tertutup dengan Mantan Perdana Menteri Malaysia, Mahathir Mohamad. Dalam pertemuan itu, Mahatir menyatakan dukungannya kepada Jokowi sebagai calon Presiden RI.

ISTMAN MP




Topik terhangat:
Pemilu 2014 | Jokowi | Pesawat Kepresidenan | MH370 | Prabowo


Berita terpopuler:
Siswa TK Internasional Diduga Alami Pelecehan
Jokowi dalam Soal Ujian, Pemerintah: Tak Disengaja
Konvensi Demokrat Sudah Antiklimaks

Berita terkait

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

1 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

12 jam lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

12 jam lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

14 jam lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

17 jam lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

18 jam lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

21 jam lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

22 jam lalu

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

Menkomarinves Luhut Pandjaoitan buka kemungkinan kewarganegaraan ganda untuk diaspora. Apa saja alasan dan syaratnya?

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

22 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

22 jam lalu

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

Prabowo Subianto berkeinginan membuat klub kepresidenan atau presidential club

Baca Selengkapnya