Hari Batik Nasional, Wahana Air Gratis Bagi Pengunjung Berbatik

Videografer

Hand Wahyu

Editor

Ryan Maulana

Selasa, 3 Oktober 2017 12:12 WIB

Iklan
image-banner

Ribuan pengunjung dengan mengenakan busana batik membanjiri wahana permainan air terbesar di Jogja, Jogja Bay Pirates Adventure Waterpark, Sleman, Yogyakarta, Senin siang 2 Oktober 2017. Meski bukan merupakan hari libur, animo masyarakat cukup tingi, untuk turut meramaikan Hari Batik Nasional di wahana permainan air tersebut.

Antrian memasuki Jogja Bay tampak mengular sejak Senin pagi dan dipadati Pengunjung dengan mengenakan baju batik. Mengapresiasi Hari Batik Nasional Jogja Bay sendiri memberikan program free hingga pukul 12.00 WIB.

Asisten Sales Manager Jogja Bay, Efendi Haryo, mengatakan program free tersebut sengaja diberikan sebagai bentuk apresiasi pada hari batik nasional, tercatat kurang lebih 3.000 pengunjung berpakaian batik berhasil memasuki arena permaian air tersebut.

Promo bebas biaya masuk di hari batik yang digagas Jogja Bay sendiri lebih kepada cara untuk menggugah kesadaran generasi muda akan kekayaan budaya bangsa dan semakin mencintai serta bangga menggunakan batik dalam kegiatan sehari-hari.?

Jurnalis video: Hand Wahyu

Editor/Narator: Ryan Maulana