Calon Jemaah Haji Kota Serang Resah Vaksin Palsu

Videografer

Editor

Jumat, 22 Juli 2016 13:40 WIB

Iklan
image-banner
TEMPO.CO, Serang: Sebanyak 594 calon jemaah haji asal Kota Serang Banten menjalani pemeriksaan kesehatan tahap kedua di kantor Dinas Kesehatan Kota Serang Banten. Pemeiksaan kesehatan tahap kedua wajib diikuti setiap calon jemaah haji sebelum berangkat ke tanah suci untuk memastikan ratusan calon jemaah haji dalam kondisi sehat.Oleh petugas medis pemeriksaan tahap kedua, selain cek tekanan darah ratusan calon jemaah haji diberi imunisasi vaksin meningitis untuk melindungi para calon jamaah haji dari penularan penyakit meningitis. Pemberian vaksin meningitis kepada calon jemaah haji wajib diberikan. Akan tetapi sebagian dari calon jemaah haji resah dengan beredarnya vaksin palsu. Sebagian calon jemaah haji khawatir vaksin yang diberikan adalah vaksin palsu.Ketua DPRD Kota Serang, Subadri Usuludin yang rencananya akan berangkat haji bersama keluarganya juga meminta kepada petugas medis Dinas Kesehatan Kota Serang untuk bisa membedakan jenis vaksin yang asli dan yang palsu.Plt Dinas Kesehatan Kota Serang Banten, Toyalis memastikan bahwa vaksin meningitis yang diberikan asli. Vaksin tersebut diperoleh dari Kementrian Kesehatan bukan dari pihak swasta.Sementara dari hasil pemeriksaan dari 594 calon jemaah haji asal Kota Serang Banten, beberapa dari mereka terkena penyakit kencing manis dan darah tinggi. Bagi calon jemaah haji yang terkena penyakit tersebut tetap diperbolehkan berangkat ke tanah suci, dengan dipantau oleh petugas khusus.Video Jurnalis : Darma WijayaEditor/Narator : Ryan Maulana