Warga Suriah Mengecam Israel Atas Ledakan Pager di Lebanon

Sabtu, 21 September 2024 08:20 WIB

Iklan
image-banner

Warga Suriah mengecam Israel atas ledakan perangkat komunikasi di Lebanon pada hari Selasa dan Rabu, dan menyerukan kepada masyarakat internasional untuk mengambil langkah-langkah guna menghentikan kekejaman tersebut.

Pejabat Lebanon melaporkan bahwa jumlah korban tewas akibat ledakan yang menargetkan pager dan radio genggam yang digunakan oleh anggota Hizbullah di seluruh Lebanon telah meningkat menjadi 37 orang, dengan 2.931 orang terluka.

Sementara itu, badan pemantau perang di negara tetangga Lebanon, Suriah, mengatakan empat pejuang Hizbullah terluka saat perangkat komunikasi mereka meledak di dalam sebuah kendaraan di Damaskus, seraya menambahkan bahwa dua insiden serupa terjadi di dua wilayah lain di kota tersebut.

Tidak ada pejabat Israel yang mengaku bertanggung jawab atas ledakan tersebut meskipun Hizbullah telah mengaitkannya dengan Israel.

Video: CCTV+

Editor: Dwi Oktaviane