2.0 Sistem Untuk Pemain Pemula Cable Wakeboarding

Videografer

Editor

Kamis, 17 April 2014 16:55 WIB

Iklan
image-banner
TEMPO.CO, Jakarta: Bagi yang sudah mahir bermain cable wakeboarding, full system adalah pilihan yang tepat karena banyak trik dan variasi halang rintang yang bisa di lalui. Tapi tak perlu berkecil hati bagi yang baru pertama kali mencoba permainan ini. Two point O system tepat bagi pemula yang ingin belajar keseimbangan dan berdiri diatas papan selancar.Jika suka permainan yang menantang seperti ini anda bisa datang langsung ke Epic Cable Park di area Danau Monumen Ancol. Ada dua pilihan permainan yang bisa dipilih sesuai kemampuan yaitu full system dan Two point O system. Meski hanya ditarik dari dua sisi secara bolak-balik, kita masih bisa bersenang-senang, karena setelah terbiasa dan bisa mengendalikan papannya, ada sebuah halang rintang yg bisa dicoba dan pasti memicu andrenalin kita.Nah...tidak ada salahnya bukan, mencoba full system jika sudah terbiasa dengan two point O, selain lebih luas wilayah permaianannya dan berbagai macam rintangan, kecepatannyapun bisa diatur dari yang pelan hingga yang berkecepatan tinggi.Videografer : Denny Sugiharto & Dedy MaryantoEditor : Denny SugihartoNarator : Dwi Oktaviane