Puisi Fadli Zon Menuai Protes, Diduga Menghina Kiai

Videografer

Antara

Senin, 11 Februari 2019 07:00 WIB

Iklan
image-banner

Sejumlah perempuan yang tergabung dalam Jaringan Perempuan Nahdlatul Ulama (JPN) membentangkan sejumlah poster bela kiai di sela-sela rapat koordinasi dukungan JPN se-Kabupaten Semarang kepada Capres-Cawapres nomor urut 01 Jokowi-Ma’ruf Amin di Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Ahad, 10 Februari 2019. Aksi JPN tersebut sebagai bentuk protes atas puisi Wakil ketua DPR Fadli Zon yang berjudul "Doa yang Ditukar" yang diduga isinya menghina kiai.

Sebelumnya, Jumat lalu, aksi serupa digelar santri yang tergabung dalam Aliansi Santri Membela Kyai (Asmak) di Kudus, Jawa Tengah.

Foto: ANTARA FOTO (Yusuf Nugroho, Aji Styawan
Editor: Ngarto Februana