Targetkan Partisipasi Pemilih Pilkada 2024 Lebih dari 83 persen, Pemkab Bogor Lakukan Ini

Reporter

image-gnews
Penjabat Bupati Bogor Asmawa Tosepu hadir dalam deklarasi kampanye damai di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (24/9/2024). ANTARA/M Fikri Setiawan
Penjabat Bupati Bogor Asmawa Tosepu hadir dalam deklarasi kampanye damai di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (24/9/2024). ANTARA/M Fikri Setiawan
Iklan

TEMPO.CO, Kabupaten Bogor - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, Jawa Barat, menargetkan angka partisipasi pemilih pada pemilihan kepala daerah atau Pilkada 2024 dapat melampaui angka 83 persen.

Hal ini disampaikan oleh Penjabat (Pj) Bupati Bogor Asmawa Tosepu saat hadir dalam deklarasi kampanye damai di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

"Tentunya kita berharap partisipasi masyarakat dalam Pilkada kali ini dapat melebihi partisipasi pada pesta demokrasi Pilpres dan Pileg 2024 dengan tingkat partisipasi kurang lebih 83 persen," ungkap Asmawa saat sambutannya, Selasa, 24 September 2024.

Menurut Asmawa, partisipasi masyarakat amat penting karena menjadi cerminan pembangunan Kabupaten Bogor untuk lima tahun ke depan.

Dia menyebutkan, partisipasi pemilih pada Pilkada di Kabupaten Bogor ini bukan hanya tugas penyelenggara acara, melainkan juga seluruh lapisan masyarakat.

"Ini merupakan tugas, kewajiban dan tanggungjawab kita semua. Bukan hanya penyelenggara pesta demokrasi, bukan hanya petugas pesta demokrasi, tapi juga (tanggung jawab) seluruh masyarakat Kabupaten Bogor," tegasnya.

Iklan
image-banner
Scroll Untuk Melanjutkan

Oleh karena itu, kata Asmawa, deklarasi damai kali ini menjadi penting dan strategis, karena mencerminkan komitmen dan cita-cita bersama untuk mewujudkan pemilu damai, aman dan berkualitas.

"Mari bersama-sama kita ciptakan suasana stabilitas keamanan, baik menjelang pelaksanaan pemilihan maupun pasca-pelaksanaannya sendiri," ujar Asmawa.

Ia memaparkan bahwa Pemkab Bogor hingga kini telah melakukan berbagai langkah dan upaya untuk mendukung, mengawal, dan menyukseskan Pilkada 2024.

"Baik dari sisi alokasi dan hibah, fasilitasi dan sekretariat panitia penyelenggara, maupun pembentukan desk Pilkada 2024," tuturnya.

Pilihan Editor: Menantu Jokowi Bobby Nasution Mulai Cuti sebagai Wali Kota Medan per Hari Ini

Iklan


Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dua Paslon di Pilkada Bogor Saling Bilang Begini Saat Deklarasi Kampanye Damai

20 menit lalu

Pasangan Rudy Susmanto-Ade Ruhandi dan pasangan Bayu Syahjohan-Musyafaur saat pengundian dan penetapan nomor urut di Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (23/9/2024). (ANTARA/M Fikri Setiawan)
Dua Paslon di Pilkada Bogor Saling Bilang Begini Saat Deklarasi Kampanye Damai

Paslon Rudy Susmanto-Ade Ruhandi dan Bayu Syahjohan-Musyafaur Rahman mengikuti deklarasi kampanye damai untuk Pilkada Kabupaten Bogor.


Kepala Desa Tak Netral di Pilkada 2024, Mendagri Ingatkan Ancaman Hukuman Ini

1 jam lalu

Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian usai mengikuti Seminar Internasional Desentralisasi Fiskal di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa, 24 September 2024. TEMPO/Ilona
Kepala Desa Tak Netral di Pilkada 2024, Mendagri Ingatkan Ancaman Hukuman Ini

Mendagri mengatakan, temuan pelanggaran kepala desa yang tidak netral selama Pilkada 2024 dapat dilaporkan kepada Bawaslu.


Tetap Maju di Pilkada, Bupati Situbondo Gugat KPK Usai Ditetapkan Tersangka

2 jam lalu

Juru bicara KPK, Tessa Mahardhika Sugiarto, memberikan keterangan kepada awak media, di gedung Komisi Pemberantasan korupsi, Jakarta, Rabu, 4 September 2024. TEMPO/Imam Sukamto
Tetap Maju di Pilkada, Bupati Situbondo Gugat KPK Usai Ditetapkan Tersangka

Menghadapi gugatan praperadilan Bupati Situbondo Karna Suswandi, juru bicara KPK Tessa memastikan KPK tidak berpolitik.


Kampanye Pilkada Dimulai, Yogyakarta Diminta Steril dari Knalpot Blombongan

4 jam lalu

Bentuk salah satu knalpot blombongan. Dok. Polda DIY
Kampanye Pilkada Dimulai, Yogyakarta Diminta Steril dari Knalpot Blombongan

Pemerintah dan kepolisian diminta mengutamakan kenyamanan dan keramatamahan khas Yogyakarta di musim kampanye Pilkada serentak 2024 ini.


Daftar Sederet Anggota DPR Terpilih yang Mundur untuk Maju di Pilkada 2024

4 jam lalu

ilustrasi Gedung DPR/Tempo/Rahma Dwi Safitri
Daftar Sederet Anggota DPR Terpilih yang Mundur untuk Maju di Pilkada 2024

19 anggota DPR terpilih untuk periode 2024-2029 mundur untuk mengikuti Pilkada 2024


19 Anggota DPR Terpilih Mundur demi Maju Pilkada, Formappi: Menipu Rakyat

4 jam lalu

Lucius Karus. Facebook.com
19 Anggota DPR Terpilih Mundur demi Maju Pilkada, Formappi: Menipu Rakyat

Mundurnya 19 anggota DPR terpilih demi bertarung di Pilkada dinilai mengkhianati amanah pemilih.


Korban Cungkil Mata di Gunung Putri Akan Jalani Operasi di RSCM

6 jam lalu

Ilustrasi pembunuhan. FOX2now.com
Korban Cungkil Mata di Gunung Putri Akan Jalani Operasi di RSCM

Peristiwa sadis ini terjadi di sebuah acara komunitas di Gunung Putri. Korban sempat dirawat di RSUD Cibinong Bogor.


Minum Minuman Keras di Acara Komunitas Berujung Cungkil Mata di Gunung Putri

7 jam lalu

Ilustrasi pembunuhan menggunakan senjata tajam. shutterstock.com
Minum Minuman Keras di Acara Komunitas Berujung Cungkil Mata di Gunung Putri

Usai minum minuman keras di Gunung Putri, korban dan pelaku cekcok. Dari urusan istri yang disenggol hingga aksi sadis cungkil mata.


Papua Barat Gelar Rapat Antisipasi Pilkada Serentak 2024

13 jam lalu

Penjabat Gubernur Ali Baham Temongmere dalam rapat Transisi Pemerintah dan antisipasi rawan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gunernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Papua Barat, diruang rapat lantai III kantor gubenur Papua Barat, Rabu, 18 September 2024. Dok. Pemprov Papua Barat
Papua Barat Gelar Rapat Antisipasi Pilkada Serentak 2024

Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Papua Barat, Komite Intelijen Daerah (Kominda) Papua Barat, serta Badan Pengarah Percepatan Otonomi Khusus Papua (BP3OKP) menggelar rapat koordinasi penting


Lima Kepala Daerah Cuti Kampanye, Pj Gubernur Jawa Barat Lantik Penjabat Sementara

16 jam lalu

Pj Gubernur Bey Machmudin memberi sambutan di upacara peringatan hari jadi Provinsi Jawa Barat ke 79 di lapang Gasibu, Bandung, 19 Agustus 2024. Acara peringatan dengan tema Jawa Barat Menyala Menuju Indonesia Maju ini juga dimeriahkan dengan penampilan beberapa tarian daerah dari kawasan Sunda Priangan, Sunda Betawi, dan Cirebon Indramayu. TEMPO/Prima Mulia
Lima Kepala Daerah Cuti Kampanye, Pj Gubernur Jawa Barat Lantik Penjabat Sementara

Sejumlah kepala daerah di Jawa Barat mengajukan cuti kampanye sehingga dipilih pejabat sementara untuk bertugas,