Lekas Pulih Garuda Indonesia

Kamis, 3 Juni 2021 17:15 WIB

Iklan
image-banner

Kementerian BUMN menyiapkan opsi-opsi penyelamatan Garuda Indonesia dari belitan utang, tumpukan ongkos, dan kemerosotan ekuitas. Buka maskapai baru?

Kementerian Badan Usaha Milik Negara menyiapkan sejumlah opsi penyelamatan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. yang terlilit utang hingga puluhan triliun rupiah. Pemerintah juga berupaya menyelamatkan maskapai nasional tersebut dari kemerosotan ekuitas dan tumpukan ongkos.

Menurut Kementerian BUMN, salah satu upaya yang mungkin dilakukan oleh Garuda Indonesia adalah membentuk maskapai baru. Pilihan jalan keluar lain yang bisa ditempuh adalah berfokus pada penerbangan domestik. “Indonesia ini negara kepulauan, jadi tidak mungkin orang Indonesia menuju pulau lain pakai kereta, pilihannya ada dua yaitu kapal laut atau penerbangan,” kata Erick Thohir selaku Menteri BUMN.