Dukung Prabowo, Rhoma Irama Mobilisasi Pendukung  

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Senin, 19 Mei 2014 21:47 WIB

Rhoma Irama saat memberikan keterangan pers di Markas Rhoma Irama For Republik Indonesia, Jakarta Timur, (16/5). Rhoma Irama secara resmi mengundurkan diri dari bursa Pemilihan Presiden 2014. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Rhoma Irama menyatakan bakal mengalihkan dukungannya kepada pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dalam pemilu presiden mendatang. Ia pun mengaku akan memobilisasi semua basis dukungan yang selama ini berada di belakangnya.

"Sejauh ini sudah ada pembicaraan dengan orang-orang di ring dua untuk membicarakan dukungan ke Prabowo. Formalnya baru akan dibicarakan esok hari," ujar Rhoma kepada wartawan di kediamannya, Jalan Pondok Jaya VI, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin, 19 Mei 2014.

Rhoma terpaksa mencabut dukungannya kepada Partai Kebangkitan Bangsa, partai yang sebelumnya disebut-sebut bakal mengusung raja dangdut itu sebagai calon presiden. Sikap itu diambil lantaran PKB tidak segera mendeklarasikan dirinya sebagai kandidat presiden, dan malah mendukung kandidat presiden yang digagas Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Joko Widodo.

Meski demikian, Rhoma membantah jika dukungan kepada Prabowo dianggap sebagai pelampiasan rasa kecewa yang ia alami lantaran tidak mendapat dukungan penuh dari PKB untuk maju sebagai calon presiden. Ia mengaku dukungan itu diberikan lantaran dia memiliki visi yang sama dengan Prabowo-Hatta.

Rhoma mengaku akan mengerahkan forum habib, forum takmir masjid, dan penggemarnya untuk mendukung Prabowo-Hatta. Ia mengklaim basis dukungan itulah yang berhasil mendongkrak perolehan suara PKB dalam pemilu legislatif beberapa waktu lalu. "Daerah-daerah zero PKB seperti Jawa Tengah dan Aceh adalah buktinya," katanya.

RIKY FERDIANTO

Berita Terpopuler:
Jadi Cawapres, Ini Daftar Kebijakan Kontroversi JK
Profil Wisnu Tjandra, Bos Artha Graha yang Hilang
Akbar: Rapat Pimpinan Nasional Golkar Aneh
Inanike, Pramugari Garuda yang Salat di Pesawat




Berita terkait

Deretan Lagu Lebaran dari Ismail Marzuki sampai Bimbo dan Rhoma Irama

27 hari lalu

Deretan Lagu Lebaran dari Ismail Marzuki sampai Bimbo dan Rhoma Irama

Lagu-lagu lebaran identik dengan hari kemenangan, berikut deretan lagu Lebaran karya Ismail Marzuki sampai Bimbo dan Rhoma Irama.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Kampanye Akbar di Jawa Timur, Anies Datangkan Rhoma Irama, Prabowo Dimeriahkan Denny Caknan

9 Februari 2024

Sama-sama Kampanye Akbar di Jawa Timur, Anies Datangkan Rhoma Irama, Prabowo Dimeriahkan Denny Caknan

Anies Baswedan dan Prabowo Subianto sama-sama menggarap Jawa Timur dalam kampanye akbar Jumat hari ini, 9 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan Rhoma Irama Dukung Anies Baswedan-Cak Imin, Begini Bunyi Deklarasinya

31 Januari 2024

Alasan Rhoma Irama Dukung Anies Baswedan-Cak Imin, Begini Bunyi Deklarasinya

Raja Dangdut Rhoma Irama mendeklarasikan dukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dalam Pemilu 2024. Begini bunyi deklarasi selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Rhoma Irama Dukung Anies-Cak Imin dalam Pilpres 2024, Efeknya Bakal Berapa Gerbong?

30 Januari 2024

Rhoma Irama Dukung Anies-Cak Imin dalam Pilpres 2024, Efeknya Bakal Berapa Gerbong?

Raja Dangdut Rhoma Irama akhirnya memutuskan untuk memberikan dukungan kepada pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) di Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Rhoma Irama si Raja Dangdut yang Memilih Dukung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024

30 Januari 2024

Profil Rhoma Irama si Raja Dangdut yang Memilih Dukung Anies-Muhaimin di Pilpres 2024

Profil Rhoma Irama mendeklarasikan dukungannya ke pasangan Anies-Cak Imin.

Baca Selengkapnya

Rhoma Irama Dukung Anies-Muhaimin, Penggemar Nyatakan Loyal

30 Januari 2024

Rhoma Irama Dukung Anies-Muhaimin, Penggemar Nyatakan Loyal

Penggemar fanatik Rhoma Irama, Forsa, bakal mengikuti pilihan politik Raja Dangdut tersebut.

Baca Selengkapnya

Anies Janji Investasi Besar-besaran di Bidang Kebudayaan, Contohkan Keseriusan Korsel pada Tahun 1980-an

30 Januari 2024

Anies Janji Investasi Besar-besaran di Bidang Kebudayaan, Contohkan Keseriusan Korsel pada Tahun 1980-an

Capres Anies Baswedan berjanji akan memperhatikan dan berinvestasi besar-besaran di bidang kebudayaan bila menang dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Raja Dangdut Manggung di Acara Amin, Anies: yang Sana Punya Bansos, yang Sini Punya Rhoma

29 Januari 2024

Raja Dangdut Manggung di Acara Amin, Anies: yang Sana Punya Bansos, yang Sini Punya Rhoma

Anies Baswedan menyatakan bangga bisa mendapat dukungan dari Rhoma Irama.

Baca Selengkapnya

Rhoma Irama Dukung Anies di 2024 serta Alasan Bersama Prabowo-Sandiaga Uno pada 2019

29 Januari 2024

Rhoma Irama Dukung Anies di 2024 serta Alasan Bersama Prabowo-Sandiaga Uno pada 2019

Musikus senior Rhoma Irama akhirnya memutuskan mendukung pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) dalam Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Google Doodle Hari Ini Aminah Cendrakasih, Ini Profil Mak Nyak Si Doel

29 Januari 2024

Google Doodle Hari Ini Aminah Cendrakasih, Ini Profil Mak Nyak Si Doel

Profil Aminah Cendrakasih dijadikan Google Doodle hari ini, bertepatan hari ulang tahunnya ke-82, jika aktris ini masih ada.

Baca Selengkapnya