Wanda Hamidah : Transparasi Anggota Dewan Tidak Jelas

Videografer

Editor

Minggu, 9 Maret 2014 17:40 WIB

Iklan
image-banner
TEMPO.CO, Jakarta : Banyaknya kasus korupsi yang melibatkan para anggota DPR maupun DPRD membuat kepercayaan masyarakat terhadap mereka semakin menurun. Keterlibatan anggota dewan dalam kasus-kasus korupsi tersebut kerap kali disinyalir karena kebutuhan mereka terhadap biaya politik yang cukup besar.Menurut anggota DPRD DKI Jakarta dari PAN, Wanda Hamidah menjelaskan, biaya politik bisa ditekan jika transparasi anggota dewan kepada masyarakat itu jelas.Dirinya juga menambahkan, kinerja anggota dewan yang baik tidak terlihat oleh masyarakat karena kurangnya transparasi.Dengan tranparasi yang jelas dari pada anggota dewan membuat masyarakat dapat secara langsung melihat dan menilai kinerja dari para wakil rakyat yang mereka pilih. Tak hanya itu, transparasi juga dapat menekan timbulnya korupsi yang dilakukan oleh para anggota dewan. Video Journalist : RYAN MAULANA