Sejumlah Kepala Daerah Lakukan Vaksinasi Covid-19 Hari Ini

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kiri) disuntik vaksin COVID-19 produksi Sinovac (CoronaVac) oleh vaksinator dokter senior spesialis penyakit dalam Zulfachmi Wahab (kanan) di RSUD Tugurejo, Semarang, Jawa Tengah, Kamis, 14 Januari 2021. Ganjar Pranowo mendapatkan suntikan pertama di Jawa Tengah untuk menandai dimulainya program vaksinasi massal di sejumlah daerah di Jawa Tengah. ANTARA FOTO/Humas Pemprov Jateng-Arif Slam
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo (kiri) disuntik vaksin COVID-19 produksi Sinovac (CoronaVac) oleh vaksinator dokter senior spesialis penyakit dalam Zulfachmi Wahab (kanan) di RSUD Tugurejo, Semarang, Jawa Tengah, Kamis, 14 Januari 2021. Ganjar Pranowo mendapatkan suntikan pertama di Jawa Tengah untuk menandai dimulainya program vaksinasi massal di sejumlah daerah di Jawa Tengah. ANTARA FOTO/Humas Pemprov Jateng-Arif Slam

14 Januari 2021 00:00 WIB

Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum (kanan) melambaikan tangan sebelum vaksinasi COVID-19 Sinovac di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS), Bandung, Jawa Barat, Kamis, 14 Januari 2021. Uu Ruzhanul Ulum menjadi orang pertama di Provinsi Jawa Barat yang menerima vaksinasi COVID-19 Sinovac menandakan dimulainya program vaksinasi massal di sejumlah daerah di Jawa Barat. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum (kanan) melambaikan tangan sebelum vaksinasi COVID-19 Sinovac di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS), Bandung, Jawa Barat, Kamis, 14 Januari 2021. Uu Ruzhanul Ulum menjadi orang pertama di Provinsi Jawa Barat yang menerima vaksinasi COVID-19 Sinovac menandakan dimulainya program vaksinasi massal di sejumlah daerah di Jawa Barat. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

14 Januari 2021 00:00 WIB

Gubernur NTB Zulkieflimansyah disuntik vaksin COVID-19 produksi Sinovac saat pelaksanaan vaksinasi di Graha Bakti Praja Kantor Gubernur NTB di Mataram, NTB, Kamis, 14 Januari 2021. Penyuntikan vaksin perdana untuk Gubernur, Wakil Gubernur, Forkopimda, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat di NTB tersebut menandai dimulainya program vaksinasi COVID-19 di NTB. ANTARA FOTO/Ahmad Subaid
Gubernur NTB Zulkieflimansyah disuntik vaksin COVID-19 produksi Sinovac saat pelaksanaan vaksinasi di Graha Bakti Praja Kantor Gubernur NTB di Mataram, NTB, Kamis, 14 Januari 2021. Penyuntikan vaksin perdana untuk Gubernur, Wakil Gubernur, Forkopimda, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat di NTB tersebut menandai dimulainya program vaksinasi COVID-19 di NTB. ANTARA FOTO/Ahmad Subaid

14 Januari 2021 00:00 WIB

Petugas kesehatan menyuntikan vaksin COVID-19 Sinovac kepada Gubernur Bali I Wayan Koster saat dimulainya gerakan vaksinasi di Rumah Sakit Bali Mandara, Sanur, Bali, Kamis 14 Januari 2021. Bali mendapatkan jatah 31 ribu dosis vaksin Sinovac yang diperuntukan bagi tenaga kesehatan pada tahap pertama vaksinasi nasional. Foto: Johannes P. Christo
Petugas kesehatan menyuntikan vaksin COVID-19 Sinovac kepada Gubernur Bali I Wayan Koster saat dimulainya gerakan vaksinasi di Rumah Sakit Bali Mandara, Sanur, Bali, Kamis 14 Januari 2021. Bali mendapatkan jatah 31 ribu dosis vaksin Sinovac yang diperuntukan bagi tenaga kesehatan pada tahap pertama vaksinasi nasional. Foto: Johannes P. Christo

14 Januari 2021 00:00 WIB

Wali Kota Kendari Zulkarnain, menunggu kartu vaksinasi COVID-19 Sinovac setelah menjalani penyuntikan di Rumah Sakit Abunawas Kendari, Sulawesi Tenggara, Kamis, 14 Januari 2021. Vaksinasi COVID-19 Sinovac tersebut selanjutnya dilakukan pada 4.340 orang medis dan para medis di Puskesmas dan rumah sakit di Kendari. ANTARA FOTO/Jojon/
Wali Kota Kendari Zulkarnain, menunggu kartu vaksinasi COVID-19 Sinovac setelah menjalani penyuntikan di Rumah Sakit Abunawas Kendari, Sulawesi Tenggara, Kamis, 14 Januari 2021. Vaksinasi COVID-19 Sinovac tersebut selanjutnya dilakukan pada 4.340 orang medis dan para medis di Puskesmas dan rumah sakit di Kendari. ANTARA FOTO/Jojon/

14 Januari 2021 00:00 WIB

Seorang warga kontak erat positif COVID-19 menyaksikan tayangan langsung (live streaming) penyuntikan perdana vaksin CoronaVac  di Jawa Tengah melalui kanal Youtube Pemprov Jateng, saat isolasi mandiri di Mranggen, Demak, Jawa Tengah, Kamis, 14 Januari 2021. Kota Semarang, Kabupaten Semarang, dan Kota Surakarta menjadi tiga daerah di Jawa Tengah yang melaksanakan penyuntikkan perdana tahap pertama vaksin tersebut dengan prioritas utama para tenaga kesehatan yang rentan terpapar COVID-19. ANTARA FOTO/Aji Styawan
Seorang warga kontak erat positif COVID-19 menyaksikan tayangan langsung (live streaming) penyuntikan perdana vaksin CoronaVac di Jawa Tengah melalui kanal Youtube Pemprov Jateng, saat isolasi mandiri di Mranggen, Demak, Jawa Tengah, Kamis, 14 Januari 2021. Kota Semarang, Kabupaten Semarang, dan Kota Surakarta menjadi tiga daerah di Jawa Tengah yang melaksanakan penyuntikkan perdana tahap pertama vaksin tersebut dengan prioritas utama para tenaga kesehatan yang rentan terpapar COVID-19. ANTARA FOTO/Aji Styawan

14 Januari 2021 00:00 WIB